ProFauna Dukung Ide Hari Libur Satwa di KBS  

Reporter

Editor

Abdul Manan

Selasa, 25 Februari 2014 17:19 WIB

Sejumlah siswa melakukan aksi kepedulian satwa di depan Kebun Binatang Surabaya (KBS), (21/01). TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Malang - Lembaga perlindungan satwa liar, ProFauna Indonesia, mendukung ada libur sehari dalam sepekan di Kebun Binatang Surabaya (KBS). Libur itu untuk memberikan kesempatan satwa beristirahat, selain untuk membersihkan kandang satwa. "Bagus untuk meminimalkan stres," kata Advisory Board ProFauna Indonesia Wita Wahyudi, Selasa, 25 Februari 2014.

Dokter hewan itu mengatakan satwa di kebun binatang selama ini hanya menjadi obyek wisata atau pertunjukan. Hal ini membuat satwa bosan. Apalagi, jika pengelolanya tak memperhatikan kesejahteraan satwa atau kondisi kandangnya. "Libur bagi satwa seharusnya diterapkan di semua kebun binatang. Kebun Binatang Ragunan Jakarta lebih dulu," katanya.

Selain itu, kata Wita, kebun binatang juga harus memiliki tempat bagi satwa untuk bersembunyi dari tontonan manusia. Dengan adanya tempat itu, satwa yang sedang malas berinteraksi dengan pengunjung bisa menghindar atau bersembunyi.

Perempuan yang juga mengelola pusat penyelamatan satwa di Bali ini mendorong Kementerian Kehutanan mengeluarkan aturan libur bagi satwa di kebun binatang. ProFauna juga memprotes banyak kebun binatang yang menyelenggarakan atraksi malam hari atau night zoo karena menganggu satwa lain yang beristirahat.

Sebelumnya, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengungkapkan rencananya untuk memberlakukan libur satu hari dalam sepekan di KBS. KBS yang luasnya 15 hektare memiliki koleksi 3484 satwa yang terdiri atas 203 jenis.

EKO WIDIANTO

Berita Lainnya
Pengakuan Sutan Bhatoegana Soal Ibas di Kasus SKK Migas
Ruhut: Bhatoegana Bohong, 12 Tahun Penjara!
Catherine Wilson Akui Terima Mobil dari Wawan
Apa Pesan Risma untuk Evan Dimas
Pembunuh Sisca Yofie Bergeming meski Diancam Hukuman Mati

Berita terkait

Kebun Binatang Keluarga Lombok Wildlife Park, Ada Koleksi Satwa Membanggakan

20 Juni 2021

Kebun Binatang Keluarga Lombok Wildlife Park, Ada Koleksi Satwa Membanggakan

Kebun Binatang Lombok Wildlife Park memiliki 420 ekor satwa dari 62 jenis satwa.

Baca Selengkapnya

Delapan Gorila di San Diego Sembuh Dari Covid-19

16 Februari 2021

Delapan Gorila di San Diego Sembuh Dari Covid-19

Delapan gorila di Kebun Binatang San Diego telah pulih sepenuhnya setelah tertular Covid-19 bulan lalu.

Baca Selengkapnya

Kebun Binatang Ragunan Didatangi 150 Ribu Orang, Satwa Bisa Stres

19 Juni 2018

Kebun Binatang Ragunan Didatangi 150 Ribu Orang, Satwa Bisa Stres

Dokter hewan menyarankan Kebun Binatang Ragunan membatasi jumlah pengunjung agar satwa tidak stres.

Baca Selengkapnya

Penumpang Transjakarta Menuju Kebun Binatang Ragunan Meningkat

19 Juni 2018

Penumpang Transjakarta Menuju Kebun Binatang Ragunan Meningkat

PT Transjakarta mencatat jumlah penumpang bus Transjakarta rute Kebun Binatang Ragunan mengalami peningkatan selama libur Lebaran 2018.

Baca Selengkapnya

Pengelola Kebun Binatang Ragunan Bantah Kawasannya Minim Tempat Sampah

19 Juni 2018

Pengelola Kebun Binatang Ragunan Bantah Kawasannya Minim Tempat Sampah

Disebut minim tempat sampah, begini tanggapan pengelola Kebun Binatang Ragunan.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran 2018, 95 Persen Satwa Ragunan Dipamerkan

18 Juni 2018

Libur Lebaran 2018, 95 Persen Satwa Ragunan Dipamerkan

Kepala Unit Pengelola Taman Margasatwa Ragunan Dina Himawati mengatakan 95 persen satwa koleksi dipamerkan selama Libur Lebaran 2018.

Baca Selengkapnya

Cuaca Buruk, Gembira Loka Kurangi Waktu Hewan Keluar Kandang

1 Desember 2017

Cuaca Buruk, Gembira Loka Kurangi Waktu Hewan Keluar Kandang

Pengelola Kebun Binatang Gembira Loka juga tidak menargetkan jumlah kunjungan selama cuaca buruk, tapi tetap siap menerima pengunjung.

Baca Selengkapnya

Pencekok Miras ke Satwa TSI: Kami Menyesal Melakukan Hal Bodoh

20 November 2017

Pencekok Miras ke Satwa TSI: Kami Menyesal Melakukan Hal Bodoh

Mengaku telah melakukan hal bodoh yang berakibat fatal pada satwa, pelaku pencekokan miras ke satwa TSI di Cisarua, Bogor, menyesal.

Baca Selengkapnya

Pengunjung Pameran Satwa di Serpong Bermain dengan Ular  

10 September 2017

Pengunjung Pameran Satwa di Serpong Bermain dengan Ular  

Taman Safari Indonesia memamerkan koleksinya, berupa ular dan burung kakaktua.

Baca Selengkapnya

Siamang Tarik Jari Balita Hingga Putus, BKSDA: Dia Agresif

4 Juli 2017

Siamang Tarik Jari Balita Hingga Putus, BKSDA: Dia Agresif

Tim BKSDA yang mengunjungi Kebon Rodjo juga menilai kondisi kandang satwa memenuhi standar.

Baca Selengkapnya