Kisah Ransel Hitam Buat Sutan Bhatoegana

Reporter

Rabu, 19 Februari 2014 04:44 WIB

Sutan Bhatoegana. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta--Sopir terdakwa suap dan pencucian uang SKK Migas Rudi Rubiandini, Asep Toni, mengaku pernah mengantarkan bosnya ke Toko Buah All Fresh di bilangan Pancoran, Jakarta Selatan. Seingat Asep, bosnya minta mampir ke All Fresh saat dalam perjalanan pulang kampung ke Bandung, Jawa Barat.

"Kita berangkat dari Brawijaya (rumah Rudi). Bapak bawa banyak barang," kata Asep saat bersaksi untuk Rudi di Pengadilan Tindak Pidana Korpsi, Selasa, 18 Februari 2014.

Namun Asep mengaku lupa apakah bosnya itu menngendong tas ransel hitam ketika masuk ke pelataran All Fresh. Jaksa Penuntut Umum lantas membacakan berita acara pemeriksaan Asep yang mengatakan dirinya melihat Rudi turun sambil menggendong ransel hitam masuk ke pelataran All Fresh.

"Pak Rudi kembali ke mobil tanpa membawa tas lagi," kata jaksa membacakan BAP Asep. Sopir Rudi itu mengangguk membenarkan isi BAP.

Saat sidang menghadirkan saksi anggota Komisi Energi DPR Tri Yulianto, Rudi menegaskan ransel hitam itu dia serahkan ke Tri. Di dalam tas itu berisi US$ 200 ribu buat diserahkan ke Tri.

"Apakah saudara ingat saya memberi tas ransel hitam di tempat parkir Toko Buah All Fresh sekitar jam 18.00?" tanya Rudi kepada Tri. "Saya masih ingat saya tak menerima apa-apa," jawab Tri.

Usai sidang, Rudi menjelaskan bahwa duit yang disimpan di dalam ransel hitam itu merupakan THR permintaan Ketua Komisi Energi DPR Sutan Bhatoegana. Sehari sebelum memberi ransel itu, kata Rudi, pada 25 Juli 2013 Rudi bertemu dengan Tri di Hotel Sahid, Jakarta, secara tak sengaja. Di situ, kata Rudi, dia janjain ketemu dengan Tri di Toko Buah All Fresh untuk menyerahkan duit buat Sutan.

Adapun Tri kukuh mengatakan dia tak pernah menerima apa pun dari Rudi di All Fresh. Dia mengaku kebetulan saja ketemu Rudi di All Fresh. Saat itu, kata Tri, dia ingin beli buah segar buat keperluan sahur dan Tri mengklaim kerap belanja di situ karena jarang antre. "Saya usul kepada hakim agar meminta CCTV All Fresh agar kasus ini terang benderang," kata Tri.

KHAIRUL ANAM

Populer:

Rekor Sitaan KPK: 37 Mobil Adik Ratu Atut!

Risma Mau Mundur, Elite PDIP Terbang dan Merayu

Plus-Minus Kepemimpinan Wali Kota Risma

Apel Pagi, Wali Kota Risma Setrap Dua PNS Baru

Berita terkait

Terpidana Kasus Suap SKK Migas Rudi Rubiandini Bebas Hari Ini

16 Februari 2020

Terpidana Kasus Suap SKK Migas Rudi Rubiandini Bebas Hari Ini

Majelis Hakim menilai Rudi Rubiandini secara sah dan meyakinkan menerima uang suap SKK Migas, gratifikasi, dan melakukan pencucian uang.

Baca Selengkapnya

Sutan Bhatoegana Wafat, Begini Kata-kata Ajaib Almarhum

19 November 2016

Sutan Bhatoegana Wafat, Begini Kata-kata Ajaib Almarhum

Sutan terkenal dengan ungkapan ngeri-ngeri sedap, masuk tuh barang, dan sorry my love.

Baca Selengkapnya

Demokrat: Sutan Bhatoegana Kader Terbaik, Kami Kehilangan

19 November 2016

Demokrat: Sutan Bhatoegana Kader Terbaik, Kami Kehilangan

Sutan merupakan politikus senior yang memberikan warna tersendiri di ruang publik dan ruang politik selama kariernya.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR: Sutan Bhatoegana Orang Baik  

19 November 2016

Ketua MPR: Sutan Bhatoegana Orang Baik  

Sutan adalah terpidana kasus suap dalam pembahasan APBN-P 2013 di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR: Meninggalnya Sutan Bhatoegana Mengejutkan

19 November 2016

Ketua MPR: Meninggalnya Sutan Bhatoegana Mengejutkan

Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Zulkifli Hasan mengaku terkejut dengan kabar meninggalnya Sutan Bhatoegana.

Baca Selengkapnya

Suka Bercanda, Hal Ini Membuat Sutan Marah kepada Ruhut

19 November 2016

Suka Bercanda, Hal Ini Membuat Sutan Marah kepada Ruhut

Kendati suka bercanda, Ruhut mengaku juga pernah membuat Sutan marah.

Baca Selengkapnya

Bhatoegana Meninggal, Max Sopacua: Dia Sosok Penggembira  

19 November 2016

Bhatoegana Meninggal, Max Sopacua: Dia Sosok Penggembira  

Puluhan anggota keluarga, rekan kerja, dan politikus berdatangan ke rumah politikus Partai Demokrat itu.

Baca Selengkapnya

Kesehatan Memburuk, Sutan Bhatoegana Dipindah ke HCU  

16 November 2016

Kesehatan Memburuk, Sutan Bhatoegana Dipindah ke HCU  

Sutan Bhatoegana menjalani perawatan di RS BMC sejak 2 November lalu dengan gejala penyakit kanker hati.

Baca Selengkapnya

Kalapas Sukamiskin Bantah Kabar Sutan Bhatoegana Meninggal  

16 November 2016

Kalapas Sukamiskin Bantah Kabar Sutan Bhatoegana Meninggal  

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Sukamiskin Bandung, Dedi Handoko, membantah kabar bahwa Sutan Bhatoegana meninggal.

Baca Selengkapnya

Sutan Bhatoegana Sakit, Ini Saran KPK untuk Ditjen Lapas  

15 November 2016

Sutan Bhatoegana Sakit, Ini Saran KPK untuk Ditjen Lapas  

Sutan Bhatoegana, terpidana suap Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, menderita sirosis hepatis.

Baca Selengkapnya