Wakil Bupati Lebak Diperiksa KPK untuk Adik Atut

Reporter

Editor

Anton Septian

Rabu, 9 Oktober 2013 11:08 WIB

Tubagus Chaery Wardana alias Wawan usai menjalani pemeriksaan di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Sabtu (5/10) dini hari. Wawan diperiksa terkait dugaan suap pengurusan sengketa Pilkada Lebak, Banten yang melibatkan Ketua MK Akil Mochtar. ANTARA/Dhoni Setiawan

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi hari ini, Rabu, 9 Oktober 2013, memanggil Wakil Bupati Lebak Amir Hamzah. Dia dipanggil untuk diperiksa sebagai saksi kasus suap terkait penanganan sengketa pemilihan kepala daerah di Mahkamah Konstitusi.

"Diperiksa untuk tersangka TCW," kata Kepala Divisi Pemberitaan KPK Priharsa Nugraha melalui BlackBerry Messenger. TCW adalah Tubagus Chaeri Wardana, adik kandung Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah yang juga suami Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany.


Mengenakan kemeja batik berlengan pendek warna hijau, Amir tiba sekitar pukul 09.50. Dia langsung masuk ke lobi gedung KPK tanpa memberikan komentar kepada wartawan yang telah menunggunya.

Amir Hamzah adalah Wakil Bupati Lebak periode 2008-2013. Ia maju dalam pemilihan bupati pada 31 Agustus 2013, berpasangan dengan Kasmin, anggota DPRD Banten. Pasangan yang diusung Partai Golkar ini kalah.

Mereka kemudian mengajukan gugatan ke MK. Sidang pleno MK pada 1 Oktober, yang diketuai Akil Mochtar, menganulir kemenangan pasangan Iti Octavia-Ade Sumardi dan memerintahkan pemungutan suara ulang.

Akil Mochtar, yang ditangkap KPK di rumah dinasnya di kawasan Widya Candra, Jakarta Selatan, sehari setelah membuat keputusan itu, diduga menerima suap Rp 1 miliar. Selain Akil, dua orang yang sudah ditetapkan sebagai tersangka adalah Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan, serta seorang advokat Susi Tur Andayani, dengan dugaan memfasilitasi penyuapan itu.

Lantaran kaitan itu, kemarin KPK meminta Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia untuk mencegah Amir Hamzah bepergian ke luar negeri.

NUR ALFIYAH

Terhangat
Ketua MK Ditangkap | Dinasti Banten | APEC | Info Haji | Pembunuhan Holly Angela

Terpopuler
Jawara, Ulama, dan Golkar dalam Dinasti Ratu Atut
Jadi Ketua MK, Akil Beli Mercy dan Toyota Crown
BNN: Hasil Tes Urine Akil Mochtar Negatif Narkoba
Sidang Disiarkan Live, Majelis Kehormatan MK Marah
Mercedes Rp 2 Miliar Akil Diatasnamakan Sopirnya

Berita terkait

Noda Mahkamah Konstitusi dari 6 Ketua MK 2 di Antaranya Langgar Kode Etik Berat, Siapa Mereka?

9 November 2023

Noda Mahkamah Konstitusi dari 6 Ketua MK 2 di Antaranya Langgar Kode Etik Berat, Siapa Mereka?

Sejak 2003, Mahkamah Konstitusi memiliki 6 Ketua MK. Namun, dua di antaranya dinyatakan lakukan langgar kode etik berat. Siapa dia?

Baca Selengkapnya

Putusan MKMK Dibacakan, Ini Kilas Balik Pemberhentian Tidak Hormat Ketua MK Akil Mochtar

8 November 2023

Putusan MKMK Dibacakan, Ini Kilas Balik Pemberhentian Tidak Hormat Ketua MK Akil Mochtar

Putusan ini merupakan titik akhir dari serangkaian investigasi yang dilakukan MKMK terhadap para hakim konstitusi yang diduga melanggar etik.

Baca Selengkapnya

Arsul Sani Ikut Uji Kelayakan Calon Hakim MK, Komisi III Minta Lihat Kemampuan, bukan Asal

25 September 2023

Arsul Sani Ikut Uji Kelayakan Calon Hakim MK, Komisi III Minta Lihat Kemampuan, bukan Asal

Arsul Sani menjadi satu dari delapan calon hakim MK yang mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR RI.

Baca Selengkapnya

Pemilu 2024, 15 Mantan Narapidana Korupsi Masuk DCS DPR dan DPD RI

27 Agustus 2023

Pemilu 2024, 15 Mantan Narapidana Korupsi Masuk DCS DPR dan DPD RI

Sebanyak 15 mantan narapidana kasus korupsi masuk ke DCS DPR dan DPD RI untuk Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Dari Ketua MK hingga Teroris, Inilah Sederet Narapidana yang Divonis Penjara Seumur Hidup

21 Januari 2023

Dari Ketua MK hingga Teroris, Inilah Sederet Narapidana yang Divonis Penjara Seumur Hidup

Penjatuhan sanksi pidana penjara seumur hidup oleh hakim kepada para pelaku kriminal sudah beberapa kali dilakukan. Berikut daftarnya.

Baca Selengkapnya

Eks Gubernur Banten Ratu Atut Bebas Bersyarat Hari Ini, Kemenkumham: Wajib Ikut Bimbingan

6 September 2022

Eks Gubernur Banten Ratu Atut Bebas Bersyarat Hari Ini, Kemenkumham: Wajib Ikut Bimbingan

Rika mengatakan meski sudah bebas, Ratu Atut wajib mengikuti bimbingan dari Balai Pemasyarakatan Serang sampai 8 Juli 2025.

Baca Selengkapnya

Keluar Penjara, Ratu Atut Chosiyah Kumpul Keluarga dan Ziarah ke Makam Orang Tua

6 September 2022

Keluar Penjara, Ratu Atut Chosiyah Kumpul Keluarga dan Ziarah ke Makam Orang Tua

Ratu Atut Chosiyah merupakan narapidana tindak pidana korupsi (Tipikor) kasus suap Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar

Baca Selengkapnya

Eks Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah Bebas Bersyarat

6 September 2022

Eks Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah Bebas Bersyarat

Ratu Atut Chosiyah merupakan narapidana tindak pidana korupsi (Tipikor) kasus suap Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Jelaskan Kenapa Ferdy Sambo Juga Dibawa ke Provos

7 Agustus 2022

Mahfud Md Jelaskan Kenapa Ferdy Sambo Juga Dibawa ke Provos

Mahfud menjelaskan perkara pemeriksaan terhadap Ferdy Sambo lewat contoh kasus eks Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar.

Baca Selengkapnya

KPK Sebut Tak Punya Akun NFT Jualan Foto Koruptor

19 Januari 2022

KPK Sebut Tak Punya Akun NFT Jualan Foto Koruptor

KPK menyatakan juga tidak pernah melakukan kegiatan bersifat komersial untuk memperoleh keuntungan, seperti membuat akun NFT.

Baca Selengkapnya