Meja Makan Olly Tiba di KPK  

Reporter

Editor

Anton William

Selasa, 8 Oktober 2013 14:14 WIB

Olly Dondokambey. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Dua set meja makan milik politikus PDI Perjuangan, Olly Dondokambey, akhirnya tiba di kantor KPK, Selasa siang, 8 Oktober 2013. Meja makan itu berbentuk kayu gelondongan utuh yang dihaluskan dan dibalut pelitur.

Meja makan diturunkan di KPK setelah menempuh perjalanan menggunakan truk dari Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Satu meja makan yang paling besar terdiri atas alas meja dari kayu jati berbentuk segi empat berukuran 4 x 1 meter persegi. Alas meja makan itu diperkirakan setebal 15 sentimeter. Empat kaki meja juga terbuat dari potongan kayu sepanjang 30 sentimeter persegi.

Sedangkan meja lainnya berukuran lebih kecil, sekitar 2 x 1 meter. Namun alas meja ini memiliki ketebalan yang sama dengan meja yang lebih besar.

Dua bangku sepanjang 1,5 meter juga terlihat diangkut dari boks truk. Bangku ini memiliki tekstur kayu yang dihaluskan dan dilapis pelitur, serupa dengan meja makan. Ukurannya ditaksir 30 x 10 sentimeter.

Dua set meja makan itu diduga diperoleh Olly dari Teuku Bagus Muhammad Noor, bekas ketua kerja sama operasi PT Adhi Karya dan PT Wijaya Karya, yang kini berstatus tersangka dalam kasus korupsi proyek gedung olahraga di Hambalang, Bogor. KPK dikabarkan tidak hanya menggunakan barang bukti tersebut untuk memperkuat penyalahgunaan kewenangan Teuku Bagus, melainkan juga membongkar peran DPR dalam proyek Hambalang.

KPK menggeledah rumah Wakil Ketua Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat Olly di Jalan Reko Bawah, Desa Kolongan, Kecamatan Kalawat, Minahasa Utara, Sulawesi Utara, 25 September lalu. Dalam penggeledahan yang berlangsung enam jam itu, KPK menyita dua set meja makan dan empat kursi yang terbuat dari kayu.

Priharsa Nugraha, Kepala Divisi Pemberitaan KPK, mengatakan dua set meja tersebut untuk sementara disimpan di KPK. "Akan diamankan di ground kantor KPK," ujar dia.

TRI SUHARMAN

Berita Terpopuler:
Korupsi, Mahfud Md. Siap Potong Jari dan Leher
Ratu Atut Akhirnya Muncul di Hadapan Publik
Dinasti Keluarga Atut & Kemiskinan di Banten
Silsilah Dinasti Banten, Abah Chasan dan Para Istri

Berita terkait

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

8 jam lalu

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

Anggota Komisi V DPR RI Suryadi Jaya Purnama mengatakan kenaikan tarif tidak boleh membebani mayoritas penumpang KRL

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

2 hari lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

2 hari lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

2 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

2 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

3 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

4 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

5 hari lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

5 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

6 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya