Komite Konvensi Demokrat Incar Calon Perempuan

Reporter

Jumat, 16 Agustus 2013 16:27 WIB

Sri Mulyani Indrawati. AP/Itsuo Inouye

TEMPO.CO, Jakarta--Komite Konvensi Partai Demokrat mengatakan sudah menerima 11 nama bakal calon peserta dari Majelis Tinggi Partai. Namun, Komite Konvensi masih mencari nama-nama lain untuk diusulkan sebagai calon peserta konvensi, termasuk sejumlah nama tokoh perempuan.

"Komite akan menginventarisasi, kami diskusikan dan usulkan menjadi bakal calon," kata Sekretaris Komite Konvensi Suaidi Marassabessy saat ditemui di kantornya, Wisma Bakrie, Kamis, 15 Agustus 2013.

Dia menyebut beberapa nama tokoh perempuan seperti yang beredar di kalangan anggota komite. Misalnya, Wakil Gubernur Jawa Tengah Rustriningsih, Walikota Surabaya Tri Rismaharini dan mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.

Suaidi mengatakan, Komite akan memanggil nama-nama yang diusulkan menjadi bakal calon. Namun pemanggilan ini akan dilakukan secara tertutup. Setelah dijelaskan mengenai tata cara dan syarat konvensi, barulah nama-nama yang lolos sebagai peserta akan diumumkan ke publik. Suaidi mengatakan, nama-nama ini akan diseleksi hingga akhir Agustus 2013.

Suaidi menuturkan, tahapan konvensi dibagi menjadi empat tahap. Pertama, pengenalan kepada publik pada 15 September 2013. Kedua tahap wawancara peserta. Ketiga, debat publik antar peserta. Terakhir adalah pengenalan kandidat yang dilakukan secara mandiri oleh peserta. Komite Konvensi masih membicarakan detail waktu setiap tahap penyelenggaraan.

WAYAN AGUS PURNOMO

Terhangat:
Suap SKK Migas | Sisca Yofie |
Konvensi Partai Demokrat

Berita terkait:

Mahfud: Kiai Sarankan Tak Ikut Konvensi Demokrat

Anies Baswedan Belum Pasti Ikut Konvensi

Peserta Konvensi Demokrat Tak Boleh Main Dua Kaki

Komite Konvensi Demokrat Mulai Bekerja Hari Ini

Berita terkait

Bernie Sanders: Kita Harus Memilih Hillary  

26 Juli 2016

Bernie Sanders: Kita Harus Memilih Hillary  

Menurut Bernie, Hillary merupakan kandidat yang lebih baik dibanding Trump.

Baca Selengkapnya

SBY Keliling Jawa, Demokrat: Rakyat Rindu...  

16 Maret 2016

SBY Keliling Jawa, Demokrat: Rakyat Rindu...  

Dalam beberapa hari terakhir, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono berkeliling ke berbagai daerah di Jawa.

Baca Selengkapnya

SBY Ingatkan Kader Tak Ada Politik Uang di Demokrat  

14 Maret 2016

SBY Ingatkan Kader Tak Ada Politik Uang di Demokrat  

"Kalau pakai uang, proses itu lebih bohong lagi, itu merusak nama baik partai."

Baca Selengkapnya

Dahlan Iskan Pemenang Konvensi Partai Demokrat  

16 Mei 2014

Dahlan Iskan Pemenang Konvensi Partai Demokrat  

Demokrat malah berencana mengusung Sultan sebagai capres.

Baca Selengkapnya

Pramono Edhie: Saya Siap Kalah Konvensi  

8 Mei 2014

Pramono Edhie: Saya Siap Kalah Konvensi  

Pramono membantah kunjungannya ke Kadin Indonesia merupakan sinyal bahwa dia akan terpilih dalam konvensi Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya

Debat Konvensi Demokrat Jadi Ajang Puji SBY  

27 April 2014

Debat Konvensi Demokrat Jadi Ajang Puji SBY  

Perdebatan peserta konvensi Demorat jadi 'anyep' karena SBY meminta para fans hemat bertepuk tangan.

Baca Selengkapnya

Dahlan: Saya Siap Jadi Presiden, Wapres, atau...  

21 April 2014

Dahlan: Saya Siap Jadi Presiden, Wapres, atau...  

Dahlan mengatakan ada bisikan agar Partai Demokrat segera menjalin koalisi.

Baca Selengkapnya

Alasan SBY Lanjutkan Konvensi Demokrat

16 April 2014

Alasan SBY Lanjutkan Konvensi Demokrat

Susilo Bambang Yudhoyono ingin Demokrat berpegangan kepada rencana awal yang sudah dibuat.


Baca Selengkapnya

Demokrat Tetap Lanjutkan Konvensi

16 April 2014

Demokrat Tetap Lanjutkan Konvensi

Demokrat masih bisa mengajukan calon presiden dengan cara menggalang koalisi partai tengah.

Baca Selengkapnya

SBY Pastikan Konvensi Demokrat Dilanjutkan  

15 April 2014

SBY Pastikan Konvensi Demokrat Dilanjutkan  

Pengumuman pemenang konvensi sebelum 10 Mei 2014.

Baca Selengkapnya