Ini Kisah Mugi dan Sapari Diinterogasi Densus  

Reporter

Selasa, 30 Juli 2013 15:33 WIB

Densus 88. TEMPO/Fatkhurrohman Taufiq

TEMPO.CO, Tulungagung - Dua warga Tulungagung, Jawa Timur, yang ditangkap Detasemen Khusus Antiteror Polri mengaku diinterogasi dengan mata dilakban selama tiga hari penuh. Meski meninggalkan bekas luka dan trauma, keduanya menyatakan tak akan menggugat polisi.

Sapari, perangkat Desa Penjor, Kecamatan Pagerwojo, yang ditangkap dengan tuduhan membantu pelarian dua teroris Poso, Rizal dan Dayat, mengaku trauma. Bersama Mugi Hartanto, tetangga desanya di Gambiran, Pagerwojo, mereka menjalani pemeriksaan yang cukup berat. "Kami diperiksa terpisah," kata Sapari, Selasa, 30 Juli 2013.

Dia bersama Mugi Hartanto tengah berdiri di tepi Jalan Pahlawan bersama Rizal dan Dayat, saat tiba-tiba tim Densus datang. Saat menembak mati Rizal dan Dayat, Sapari mengaku kaget setengah mati. Dia tidak mengetahui apa yang tengah terjadi hingga didorong pria bersenjata ke dalam mobil. Saat itu juga kedua matanya dilakban hingga tidak mengetahui dibawa ke mana.

Setelah tiba di suatu tempat yang tidak diketahui, Sapari dicecar pertanyaan soal hubungannya dengan Rizal dan Dayat. Interogasi itu dilakukan selama tiga hari penuh tanpa melepas lakban yang merekat di matanya. Kedua tangannya juga terus diborgol.

Kepada mereka, Sapari menceritakan awal perkenalannya dengan Rizal pada Maret 2013 lalu. Kala itu dia ditawari seseorang untuk menerima guru ngaji di desanya. Karena memerlukan, Sapari menerima pemuda bernama Rizal itu, yang kemudian mengajar mengaji di Masjid Al Jihad yang dikelolanya. Sayang, Sapari tak bersedia menjelaskan identitas perantara tersebut.

Setelah mengajar TPA (pembelajaran Al-Quran) kepada anak-anak selama tiga bulan, Rizal pamit hendak pulang ke rumah orang tuanya di Klaten, dekat Gunung Kidul, pada bulan Juni 2013. Lalu, pada bulan berikutnya, Sabtu, 20 Juli 2013, Rizal kembali ke Pagerwojo untuk bersilaturahmi.

Namun kali ini dia datang bersama seorang temannya bernama Dayat. Setelah menginap semalam dua hari, keduanya minta diantar lagi ke Klaten untuk pulang. Di sinilah Mugi Hartanto terlibat setelah diminta tolong membonceng salah satunya ke kota. Namun, belum sempat mencegat bus, tim Densus menyergapnya.

Hal itulah yang dikorek penyidik dalam interogasi dengan mata tertutup selama tiga hari. Penutup mata yang merekat kuat itu baru dilepas setelah keduanya tiba di Mapolda Jawa Timur. Sejak itulah Sapari dan Mugi diinapkan di kamar hotel untuk menjalani pemeriksaan tiga hari berikutnya. Polisi menjaga ketat kamar interogasi.

Mugi Hartanto menjelaskan hal yang sama. Dia bersyukur pada akhirnya polisi menyatakan dirinya tidak terlibat dalam gerakan terorisme. Dia juga tak akan mempermasalahkan tindakan polisi dalam interogasi itu. Akibat diikat dalam waktu lama, kedua lengannya mengalami luka. Demikian pula Sapari yang memiliki bekas luka mengering tepat di hidungnya. "Kami sekeluarga memilih berdamai," katanya.

HARI TRI WASONO

Topik terhangat:

Anggita Sari
| Bisnis Yusuf Mansur | Kursi Panas Kapolri

Baca juga:

Jokowi Blusukan: `Pemerintah Kebobolan`

Dipaksa Minta Maaf, Ahok Telpon Haji Lulung

Dahlan Iskan Bakal Calon Presiden dari Demokrat

Berita terkait

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

15 hari lalu

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko menyebut delapan tersangka teroris itu berinisial G, BS, SK, A, MWDS, DK, H, dan RF.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Diduga Anggota JI sedang Latihan Fisik dan Militer di Poso Sulteng

17 hari lalu

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Diduga Anggota JI sedang Latihan Fisik dan Militer di Poso Sulteng

Delapan terduga teroris yang sedang latihan fisik dan militer di Poso Sulteng itu disebut punya posisi strategis di Jamaah Islamiyah.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

17 hari lalu

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap tujuh orang diduga terafiliasi sebagai anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Boyolali Jawa Tengah, Ini Profil Densus 88 Antiteror

29 Januari 2024

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Boyolali Jawa Tengah, Ini Profil Densus 88 Antiteror

Simak sejarah dan profil Densus 88 yang khusus menangani kasus terorisme di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris yang Ditangkap Lagi di Boyolali Kelompok Jamaah Islamiyah

29 Januari 2024

Terduga Teroris yang Ditangkap Lagi di Boyolali Kelompok Jamaah Islamiyah

Terduga teroris yang ditangkap di Boyolali masuk kelompok Jamaah Islamiyah. Total ada 11 orang yang diringkus.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Kembali Ciduk 1 Terduga Teroris di Kabupaten Boyolali

27 Januari 2024

Densus 88 Kembali Ciduk 1 Terduga Teroris di Kabupaten Boyolali

Densus 88 kembali menangkap satu terduga teroris di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu, 27 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi: 10 Terduga Teroris di Jateng Bagian Jamaah Islamiyah Wilayah Timur

26 Januari 2024

Polisi: 10 Terduga Teroris di Jateng Bagian Jamaah Islamiyah Wilayah Timur

Penangkapan sepuluh terduga teroris dilakukan di beberapa wilayah di Jawa Tengah pada Kamis

Baca Selengkapnya

Densus 88 Masih Selidiki Peran 10 Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah di Jawa Tengah

26 Januari 2024

Densus 88 Masih Selidiki Peran 10 Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah di Jawa Tengah

10 orang terduga teroris di Jawa Tengah diduga berasal dari kelompok Jamaah Islam (JI).

Baca Selengkapnya

Total 10 Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 di Solo Raya, 1 Orang Dibekuk di Karanganyar

25 Januari 2024

Total 10 Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 di Solo Raya, 1 Orang Dibekuk di Karanganyar

Sebelum penangkapan di Karanganyar, tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri telah menangkap sejumlah terduga teroris di beberapa daerah di Solo Raya.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Juga Tangkap 3 Terduga Teroris di Boyolali

25 Januari 2024

Densus 88 Juga Tangkap 3 Terduga Teroris di Boyolali

Kapolres Boyolali tidak diberi tahu ketiga warga yang ditangkap DEnsus 88 itu masuk dalam jaringan teroris apa.

Baca Selengkapnya