Dilarang, Warga Aceh Tetap Kibarkan Bulan Bintang  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 26 Juli 2013 16:27 WIB

Bendera Aceh berlambang bulan sabit. ANTARA/Ampelsa

TEMPO.CO, Banda Aceh - Warga Aceh tampaknya tidak terlalu hirau dengan larangan pemerintah agar tidak mengibarkan bendera bulan bintang. Hingga kini, warga tampak tetap mengibarkan bendera itu di tepi-tepi jalan di Aceh.

Kisruh bendera Aceh kembali mencuat setelah adanya rencana peresmian penaikan bendera bulan bintang pada 15 Agustus mendatang bersamaan dengan perayaan delapan tahun perdamaian Aceh. "Kekhawatiran pemerintah pusat terhadap pengibaran bendera Aceh sangat mengada-ada," kata Suadi Sulaiman Laweueng, Sekretaris Dewan Kabupaten Pidie, kepada Tempo, Jumat, 26 Juli 2013.

Menurut dia, bendera bulan bintang hanyalah sebatas identitas Aceh yang tidak mengurangi keutuhan dan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Komentar Mendagri Gamawan Fauzi yang menyatakan penolakan pengibaran bendera pada 15 Agustus, menurut Suadi, sangatlah berlebihan. "Bahkan terkesan mengajak perang kembali di Aceh," ujarnya.

Kendati dilarang, bendera tersebut terus saja berkibar di pinggir-pinggir jalan nasional lintas timur Aceh. Sepanjang pengamatan Tempo, di Kabupaten Pidie, tempat GAM dideklarasikan dulu, hampir setiap ruas jalan berhias bendera bulan bintang yang diselingi dengan bendera Partai Aceh.

Di Kabupaten Pidie Jaya dan Kabupaten Bireuen, hal yang sama juga terlihat. Tidak ada penurunan sama sekali kendati masih dilarang berkibar. "Beginilah kalau rakyat menginginkan dan pusat juga tidak tegas. Pelarangan tak berlaku lagi," kata Syukri, seorang warga.

Sebelumnya, Gubernur Aceh Zaini Abdullah mengatakan pengibaran resmi bendera Aceh pada 15 Agustus 2013 akan dibahas dengan baik dan jangan tergopoh-gopoh. "Insya Allah akan ada solusi dengan pemerintah pusat, akan ada pertemuan lagi," ujarnya.

Terkait masalah tersebut, pemerintah Aceh dan pusat akan duduk kembali pada 31 Juli mendatang di Jakarta. "Bukan bergunjing, tapi mencari solusi terbaik," ujar Zaini.

ADI WARSIDI

Topik Terhangat:
Bayi Kate Middleton |
Front Pembela Islam | FPI | Bisnis Yusuf Mansur | Aksi Chelsea di GBK | Daging Sapi Impor

Baca Juga:
Asmara Anggita Sari & Terpidana Freddy Budiman
Anggita Sari: Saya Ibarat Pemanis di Kasus Freddy
Keponakan Hotma Sitompoel Ditangkap KPK
Mourinho: Tim Indonesia Tak Punya Kebanggaan





Berita terkait

Soal Qanun Bendera, DPR Aceh Bentuk Pansus  

12 Oktober 2015

Soal Qanun Bendera, DPR Aceh Bentuk Pansus  

Pansus akan bertemu Presiden membahas bendera Aceh.

Baca Selengkapnya

Polemik Bendera Aceh, Presiden Jokowi Diminta Turun Tangan

24 Agustus 2015

Polemik Bendera Aceh, Presiden Jokowi Diminta Turun Tangan

Anggota Dewan Aceh menilai Presiden perlu turun tangan agar polemik antara Aceh dan Jakarta itu segera selesai.

Baca Selengkapnya

DPR Aceh: Pengibaran Bulan Bintang Hal Wajar  

16 Agustus 2015

DPR Aceh: Pengibaran Bulan Bintang Hal Wajar  

Pengibaran bendera bulan bintang sesuai keinginan warga Aceh yang minta agar pemerintah memberlakukan Qanun Nomor 3 Tahun 2013.

Baca Selengkapnya

Jelang HUT RI, Anggota DPR Aceh Kibarkan Bendera Aceh

15 Agustus 2015

Jelang HUT RI, Anggota DPR Aceh Kibarkan Bendera Aceh

Pengibaran bendera Aceh itu dilangsungkan dalam sebuah upacara di Lhokseumawe.

Baca Selengkapnya

Kibarkan Bendera GAM, Aksi Mahasiswa Dibubarkan Polisi

15 Agustus 2015

Kibarkan Bendera GAM, Aksi Mahasiswa Dibubarkan Polisi

Polisi menghentikan aksi mahasiswa setelah melepaskan tembakan peringatan ke atas.

Baca Selengkapnya

Peringati 10 Tahun Damai, Warga Aceh Gelar Doa Bersama

15 Agustus 2015

Peringati 10 Tahun Damai, Warga Aceh Gelar Doa Bersama

Peringatan sepuluh tahun perdamaian di Aceh tidak semeriah tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya

7 Bendera GAM Berkibar, Apa Kata Sutiyoso?  

30 Juli 2015

7 Bendera GAM Berkibar, Apa Kata Sutiyoso?  

Belum ada kesepakatan perubahan terhadap qanun bendera dan lambang Aceh antara pemerintah Aceh dan pemerintah pusat.

Baca Selengkapnya

Polemik Bendera Aceh, Gubernur Zaini: Tunggu Tanggal Mainnya

6 Mei 2015

Polemik Bendera Aceh, Gubernur Zaini: Tunggu Tanggal Mainnya

Menurut Zaini tindakan menaikkan bendera bulan bintang bukan hal yang harus diputuskan begitu mendadak.

Baca Selengkapnya

Ketua DPR Akan Kibarkan Bendera Aceh, Sekretaris Mencegah  

4 Mei 2015

Ketua DPR Akan Kibarkan Bendera Aceh, Sekretaris Mencegah  

Polemik tentang bendera Aceh telah berlangsung lama. Pemerintah menilai mirip dengan bendera Gerakan Aceh Merdeka.

Baca Selengkapnya

Pembuat Bendera GAM di Pekalongan Dilepaskan  

6 September 2014

Pembuat Bendera GAM di Pekalongan Dilepaskan  

Herlina mengira bendera itu hanya bendera partai politik biasa.

Baca Selengkapnya