Curang, 600 Calon Mahasiswa Unhas Didiskualifikasi

Reporter

Editor

Zed abidien

Kamis, 11 Juli 2013 18:30 WIB

Seorang calon mahasiswa mengikuti ujian Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2013 di Kampus Universitas Hasanuddin Makassar, Selasa (18/6). TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO, Jakarta - Lebih dari 600 calon mahasiswa yang berhasil lulus seleksi SBMPTN 2013 didiskualifikasi oleh Universitas Hasanuddin. "Banyak peserta memiliki pola jawaban yang sama sehingga mereka dikelompokkan pada kategori curang," kata Kepala Hubungan Masyarakat Universitas Hasanuddin Iqbal Sutan, Kamis 11 Juli 2013.

Menurut Iqbal sistem penilaian SBMPTN dilihat dari hasil kalkulasi komputer yang menunjukkan kesamaan jawaban. Khususnya pada jawaban yang salah. Sistem seleksi Unhas telah menggunakan software berteknologi canggih yang bisa mendeteksi kecurangan-kecurangan dalam seleksi.

"Kejadian ini menjadi pelajaran bagi orang tua dan calon mahasiswa yang ingin mendaftar di perguruan tinggi untuk tidak mempercayai dan menggunakan jasa joki agar bisa lulus," katanya.

Persaingan antar siswa merebut satu kursi di perguruan tinggi negeri telah lama dijadikan ladang bisnis bagi oknum-oknum tak bertanggung jawab. Kerugian yang dialami bagi mereka yang ketahuan menggunakan jasa joki bisa berlipat-lipat. Disamping telah terdiskualifikasi pada jalur SBMPTN, mereka juga otomatis sudah tidak bisa mengikuti jalur penerimaan manapun di Unhas. Seperti Jalur Non Subsidi (JNS) dan Jalur Prestasi Olahraga Seni dan Keilmuan (POSK).

"Nama mereka sudah tercoreng. Tentunya biaya sewa jasa joki atau beli kunci jawaban SBMPTN pun akan semakin menambah kerugian," kata Iqbal.

MUHAMMAD YUNUS



Berita lainnya:

Polisi Pastikan Santoso yang Ada di Video YouTube
Muatan Porno di Buku SD, Sanksi ke Penerbit Lemah
KPK Periksa Ketua Panitia Kongres Demokrat 2010
Cicil Denda, Susno Duadji Jual Rumah Mewah

Berita terkait

Kementerian Agama Integrasikan PMB PTKIN dengan LPDP

20 Januari 2024

Kementerian Agama Integrasikan PMB PTKIN dengan LPDP

Kementerian Agama mengintegrasikan PMB PTKIN dengan Beasiswa Indonesia bangkit (BIB) dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan atau LPDP.

Baca Selengkapnya

Hasil SPMB PKN STAN Diumumkan, Berikut Cara Daftar Ulangnya

4 September 2023

Hasil SPMB PKN STAN Diumumkan, Berikut Cara Daftar Ulangnya

Bagi para peserta SPMB PKN STAN yang diterima harus melakukan daftar ulang.

Baca Selengkapnya

STAN Belum Terima Surat Gugatan Mahasiswa yang Terkena Drop Out

16 Juni 2021

STAN Belum Terima Surat Gugatan Mahasiswa yang Terkena Drop Out

Politeknik Keuangan Negara STAN belum menerima surat gugatan dari belasan mahasiswanya yang terkena drop out.

Baca Selengkapnya

4 Fakta STAN Buka Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru

29 Januari 2021

4 Fakta STAN Buka Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru

Politeknik Keuangan Negara STAN atau PKN STAN akan kembali membuka pendaftaran bagi mahasiswa baru dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Kritik Budiman Sudjatmiko dan Anti Boncos ala Lo Kheng Hong

28 Januari 2021

Terpopuler Bisnis: Kritik Budiman Sudjatmiko dan Anti Boncos ala Lo Kheng Hong

Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang Rabu, 27 Januari 2021, dimulai dari komentar Budiman Sudjatmiko yang mendapat kritik

Baca Selengkapnya

7 Fakta Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru PKN STAN 2021

28 Januari 2021

7 Fakta Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru PKN STAN 2021

Politeknik Keuangan Negara STAN akan menyelenggarakan seleksi penerimaan mahasiswa baru (SPMB) tahun 2021. Berikut tujuh fakta soal SPMB STAN.

Baca Selengkapnya

PKN STAN Buka Lagi Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Ini, Seperti Apa Seleksinya?

27 Januari 2021

PKN STAN Buka Lagi Pendaftaran Mahasiswa Baru Tahun Ini, Seperti Apa Seleksinya?

Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN) kembali membuka pendaftaran untuk mahasiswa pada tahun ini setelah sebelumnya pada 2020 sempat ditiadakan.

Baca Selengkapnya

Penerimaan Siswa Baru, DPRD Bekasi Minta Jalur Miskin Ditambah

18 Mei 2017

Penerimaan Siswa Baru, DPRD Bekasi Minta Jalur Miskin Ditambah

Tumai mengatakan, jalur tersebut untuk mengakomodasi calon
siswa baru dari kalangan keluarga miskin dan yang berada di
sekitar sekolah.

Baca Selengkapnya

UI Sediakan Bangku 70 Persen Lewat SBMPTN

14 April 2017

UI Sediakan Bangku 70 Persen Lewat SBMPTN

Program studi Kedokteran, K3 dan Geologi paling diminati peserta Saintek 2016. Hukum, Manajemen dan Ilmu Komunikasi paing diminati peserta Soshum.

Baca Selengkapnya

SBMPTN, 10 Perguruan Tinggi Top: ITB Peringkat 1 UGM Nomor 2  

11 April 2017

SBMPTN, 10 Perguruan Tinggi Top: ITB Peringkat 1 UGM Nomor 2  

Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi menempatkan ITB dan UGM di peringkat satu dan dua pada 2016. Peserta SBMPTN perlu mempertimbangkan pilihannya.

Baca Selengkapnya