Impian Kader Hanura: Duetkan Wiranto-Hary Tanoe

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Senin, 1 Juli 2013 13:51 WIB

Ketua Umum Partai Hanura Wiranto bersama Ketua Dewan Pertimbangan Partai Hanura Hary Tanoesoedibjo (kiri). TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Para kader Partai Hati Nurani Rakyat yang duduk di dewan pimpinan pusat dan daerah berencana menduetkan Ketua Umum Wiranto dan Ketua Badan Pemenangan Pemilihan Umum Hary Tanoesoedibjo dalam pemilihan presiden dan wakil presiden 2014.

Menurut Wakil Sekretaris Jenderal Hanura Saleh Husin, ada keinginan kuat dari daerah untuk mencalonkan kader internal. "Kami menunggu jawaban Wiranto dan HT (Hary Tanoe)," katanya ditemui di sela pembekalan calon legislator Partai Hanura, Senin, 1 Juli 2013.

Saleh menjelaskan, kalau sudah keinginan semua pengurus, kedua tokoh ini harus bersedia. Menurut Saleh, kedua tokoh ini pasangan ideal. Wiranto-Hary Tanoe kombinasi antara militer dan pengusaha, antara tokoh muda dan tokoh tua. Keduanya akan menyampaikan jawabannya paling lambat besok.

Salah satu calon legislator dari Hanura, Carrel Ticualu dalam pesan singkatnya menuturkan dorongan ini wujud semangat seluruh kader untuk memenangkan Pemilu 2014. "Supaya bisa memicu semangat caleg mendapatkan suara sebanyak-banyaknya untuk dapat mngusung kader sendiri sebagai capres dan cawapres."

Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Hanura, Yudi Chrisnandi, menyatakan bahwa pertimbangan dan keputusan memilih Hary Tanoesoedibjo sepenuhnya kewenangan Wiranto. “Pak Wiranto sudah merasa cocok dengan pilihannya, dan partai hanya tinggal mendukung,” kata Yudi.

Yudi mengatakan, partainya belum sempat mengkaji ketokohan dan latar belakang Hary Tanoe. Yudi mengatakan konsentrasi partai saat ini sedang fokus pada pemilihan legislatif di 2014. “Pembahasan pemilihan calon presiden bertahap, salah satunya kita harus selesaikan dulu legislatifnya,” ujar Yudi.

SUNDARI SUDJIANTO

Berita terkait

SBY Termasuk Anggota Dewan Kehormatan Perwira yang Mengadili Prabowo dalam Kasus Penculikan Aktivis 1998

29 Februari 2024

SBY Termasuk Anggota Dewan Kehormatan Perwira yang Mengadili Prabowo dalam Kasus Penculikan Aktivis 1998

Prabowo dapat gelar Jenderal TNI Kehormatan dari Jokowi. Pada 1998, Dewan Kehormatan Perwira memberhentikannya dari TNI, SBY salah satu anggotanya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Didampingi Wiranto Lakukan Kunjungan Kerja ke Kalimantan Timur

28 Februari 2024

Jokowi Didampingi Wiranto Lakukan Kunjungan Kerja ke Kalimantan Timur

Presiden Jokowi lepas landas dengan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1, sekitar pukul 13.00 WIB menuju Kalimantan Timur

Baca Selengkapnya

SBY dan Luhut Pernah Jadi Menko Polhukam, Terakhir Hadi Tjahjanto Gantikan Mahfud Md di Kabinet Jokowi

21 Februari 2024

SBY dan Luhut Pernah Jadi Menko Polhukam, Terakhir Hadi Tjahjanto Gantikan Mahfud Md di Kabinet Jokowi

Jokowi melantik Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam menggantikan Mahfud Md. Berikut Menko Polhukam sejak era reformasi, termasuk SBY dan Wiranto.

Baca Selengkapnya

Saat Capres Ganjar Pranowo Sindir 3 Purnawirawan Jenderal yang Disebutnya Mencla-mencle

8 Februari 2024

Saat Capres Ganjar Pranowo Sindir 3 Purnawirawan Jenderal yang Disebutnya Mencla-mencle

Ganjar Pranowo bilang ada purnawirawan jenderal yang menyebut jangan memilih calon tertentu karena latar belakangnya tapi kini berbalik arah mendukung

Baca Selengkapnya

Daftar Menko Polhukam Selama Pemerintahan Jokowi, Benarkah Mahfud MD Paling Lama Menjabat?

3 Februari 2024

Daftar Menko Polhukam Selama Pemerintahan Jokowi, Benarkah Mahfud MD Paling Lama Menjabat?

Jokowi sebut Mahfud MD merupakan Menko Polhukam paling lama menjabat dalam dua periode pemerintahannya. Betulkah? Siapa Menko Polhukam lainnya?

Baca Selengkapnya

Peristiwa Besar Mengiringi Lengsernya Soeharto, Termasuk 14 Menteri Mundur Bersama-sama

27 Januari 2024

Peristiwa Besar Mengiringi Lengsernya Soeharto, Termasuk 14 Menteri Mundur Bersama-sama

Beberapa peristiwa besar libatkan Soeharto hingga proses lengsernya, pada 21 Mei 1998. Termasuk kerusuhan Mei 1998 dan 14 menteri mundur bersama-sama.

Baca Selengkapnya

Dukung Prabowo, SBY hingga Wiranto Dinilai Khianati Keputusan Dewan Kehormatan Perwira

28 Desember 2023

Dukung Prabowo, SBY hingga Wiranto Dinilai Khianati Keputusan Dewan Kehormatan Perwira

Benny mempertanyakan sikap Wiranto, SBY, dan Agum Gumelar yang saat ini mendukung Prabowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

3 Wantimpres Masuk TKN Prabowo-Gibran, Pengamat Soroti Potensi Abuse of Power

8 November 2023

3 Wantimpres Masuk TKN Prabowo-Gibran, Pengamat Soroti Potensi Abuse of Power

3 Wantimpres yang masuk dalam TKN Prabowo-Gibran dinilai berpotensi melakukan penyalahgunaan kewenangan, namun aturannya belum jelas.

Baca Selengkapnya

Termasuk Wiranto, Ada 3 Nama Dewan Pertimbangan Presiden di TKN Prabowo-Gibran

6 November 2023

Termasuk Wiranto, Ada 3 Nama Dewan Pertimbangan Presiden di TKN Prabowo-Gibran

Wiranto dan Habib Luthfi menjadi Dewan Pembina Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran yang resmi diumumkan hari ini. Ada purnawirawan lain di tim itu.

Baca Selengkapnya

72 Tahun Prabowo Subianto: Begini Perjalanan Karier Militer dan Politiknya, Tiga Kali Gagal Pilpres

17 Oktober 2023

72 Tahun Prabowo Subianto: Begini Perjalanan Karier Militer dan Politiknya, Tiga Kali Gagal Pilpres

Prabowo Subianto hari ini berulang tahun ke-72. Ia jadi Menteri Pertahanan Kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin sampai periode 2024. Begini karier militernya.

Baca Selengkapnya