Pukul Istri, Wakil Wali Kota Magelang Jadi Terdakwa

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 21 Maret 2013 21:57 WIB

Wakil Wali Kota Magelang, Joko Prasetyo. TEMPO/Shinta Maharani

TEMPO.CO, Magelang - Wakil Wali Kota Magelang, Joko Prasetyo, menjadi terdakwa dalam kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istrinya, Siti Rubaida, Kamis 21 Maret 2013.

Sidang dipimpin H Yulman sebagai hakim ketua serta Ratriningtias dan Husnul Khotimah sebagai hakim anggota. Dalam sidang eksepsi di Pengadilan Negeri Kota Magelang, Joko, melalui kuasa hukumnya Alouvie Ridha Mustafa, mengatakan berkeberatan dengan dakwaan dari jaksa penuntut umum (JPU).

"Kami menilai, surat dakwaan itu keliru, sehingga menjadi tidak lengkap, cermat, dan jelas. Seharusnya dalam dakwaan JPU disebutkan adanya kata `pengaduan`dari istri terdakwa, tapi ternyata tidak ada. Karena itu, kami minta majelis hakim membatalkan atau setidak-tidaknya tidak menerima surat dakwaan tersebut," kata Alouvie.

Menurut Alouvie, keberatan ini didasarkan pada hasil visum et repertum Nomor 112/YD/DEVsm/Rm 13449/XI/2012 tertanggal 30 November yang dibuat oleh dr Probo Winarto dari Klinik Yoga Dharma Mertoyudan.

Dalam visum tersebut, korban hanya luka memar di beberapa tubuhnya dan masih bisa beraktivitas seperti biasanya. Dengan demikian dakwaan primer terhadap terdakwa, yakni melanggar UU Nomor 23 Tahun 2004 Pasal 44 ayat 1 tentang KDRT dinilai tidak tepat. "Atas dasar itu, dakwaan yang dibuat seharusnya gugur dan batal demi hukum," kata Alouvie.

Seusai persidangan, Joko menilai ada kepentingan politik atas kasus yang menimpa dirinya. Ia mengatakan kasus ini adalah kasus keluarga yang tidak perlu sampai ke pengadilan. Namun, pihaknya tetap akan menghormati proses hukum.

"Cukup mediasi dan kekeluargaan saja. Saya juga tidak tahu mengapa sampai di pengadilan. Ini pasti ada maksud tertentu," katanya.

OLIVIA LEWI PRAMESTI

Berita terpopuler lainnya:
Enam Pernyataan Soal Ibas dan Yulianis

Ibas Siap Diperiksa, Ini Jawaban KPK

Daftar Pasal Kontroversial di Rancangan KUHP

Rahasia Model Brasil Langsing Usai Melahirkan
Guardiola Akan Boyong Staf dari Barcelona

Berita terkait

Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

8 hari lalu

Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

Dalam kasus dugaan KDRT ini, Polres Metro Tangerang Kota menetapkan Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Pejabat Kemenhub Asep Kosasih Tersangka Dugaan KDRT, Sudah Gugat Talak Istri

8 hari lalu

Pejabat Kemenhub Asep Kosasih Tersangka Dugaan KDRT, Sudah Gugat Talak Istri

Polres Metro Tangerang Kota resmi menetapkan Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke, Asep Kosasih, sebagai tersangka dugaan tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) kepada istrinya, Vanny Rosyane.

Baca Selengkapnya

Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

9 hari lalu

Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

Angka permohonan perceraian di Pengadilan Agama Palembang usai Lebaran meningkat dibandingkan dengan grafik sebelumnya yang menurun saat Ramadan.

Baca Selengkapnya

Seorang Istri jadi Korban KDRT Suaminya Karena Tak Berikan Data KTP Untuk Pinjol

10 hari lalu

Seorang Istri jadi Korban KDRT Suaminya Karena Tak Berikan Data KTP Untuk Pinjol

Seorang menjadi korban KDRT karena tidak memberikan data KTP untuk pinjaman online.

Baca Selengkapnya

Kapendam Udayana Ungkap Anggota TNI yang Diduga Berselingkuh Dilaporkan 3 Kasus, Kini Ditahan di Pomdam

11 hari lalu

Kapendam Udayana Ungkap Anggota TNI yang Diduga Berselingkuh Dilaporkan 3 Kasus, Kini Ditahan di Pomdam

Kapendam IX/Udayana, Kolonel Inf Agung Udayana, mengungkapkan Lettu TNI Malik Hanro Agam dilaporkan istrinya, Anandira Puspita, ke Pomdam IX/Udayana.

Baca Selengkapnya

Anggota TNI Suami Anandira Puspita Ditahan Pomdam Udayana atas Dugaan KDRT dan Perselingkuhan

13 hari lalu

Anggota TNI Suami Anandira Puspita Ditahan Pomdam Udayana atas Dugaan KDRT dan Perselingkuhan

Letnan Satu Malik Hanro Agam disebut telah ditahan oleh Pomdam Udayana sejak Senin, 18 April 2024 atas dugaan KDRT dan perselingkuhan.

Baca Selengkapnya

Divonis 2 Tahun Penjara, Suami Dokter Qory Menangis dan Mengaku Menyesal

15 hari lalu

Divonis 2 Tahun Penjara, Suami Dokter Qory Menangis dan Mengaku Menyesal

Willy mengklaim saat melakukan KDRT yang berulang terhadap dokter Qory tidak begitu menyadari karena mengidap penyakit kejiwaan.

Baca Selengkapnya

Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

15 hari lalu

Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

Suami dokter Qory itu juga mendapat hukuman tambahan berupa konseling kejiwaan.

Baca Selengkapnya

Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

18 hari lalu

Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

Polda Bali buka suara perihal penangkapan paksa istri anggota TNI yang mempunyai anak usia 1,5 tahun dan menyusui di sel tahanan.

Baca Selengkapnya

Siklus KDRT Berulang tapi Enggan Berpisah atau Tinggalkan Pasangan, Psikolog Sebut Alasannya

32 hari lalu

Siklus KDRT Berulang tapi Enggan Berpisah atau Tinggalkan Pasangan, Psikolog Sebut Alasannya

Psikolog mengatakan kebingungan sering menjadi salah satu karakter khas korban yang akhirnya membuat terperangkap dalam siklus KDRT.

Baca Selengkapnya