Pakde Karwo Desak Blitar-Kediri Damai Soal Kelud

Reporter

Editor

Senin, 9 Juli 2012 19:09 WIB

Soekarwo. TEMPO/Fatkhurrohman Taufiq

TEMPO.CO, Surabaya--Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, mendesak Pemerintah Kabupaten Blitar dan Kediri segera menyelesaikan konflik tapal batas kedua wilayah di lereng Gunung Kelud secara damai. Desakan ini disampaikan Soekarwo saat menerima bupati Blitar dan para ulama Blitar di kantornya, Senin, 9 Juli 2012, siang tadi.

Menurut Soekarwo, pemerintah provinsi telah memfasilitasi penyelesaian kasus ini dengan meminta pendapat dari Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri. “Hasilnya tetap harus diselesaikan dua pemerintahan wilayah tersebut,” kata Soekarwo.

Pada 16 Juli 2012 mendatang akan digelar pertemuan kembali di kantor Dirjen Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri. Pertemuan akan menghadirkan Bupati Kediri, Bupati Blitar, Gubernur Soekarwo, Badan Koordinasi Survey dan Pemetaan Nasional (Bakorsurtanal).

Sekedar diketahui, konflik perbatasan ini sebenarnya telah diselesaikan dengan menerjunkan tim dari Bakorsurtanal yang hasilnya memasukkan puncak gunung kelud masuk wilayah Kabupaten Kediri. Keputusan ini juga telah tertuang dalam Surat Keputusan Gubernur Bernomor 188/113/KPTS/013/2012 tertanggal 28 Februari 2012. “Memang ada SK, tapi kalau Blitar dan Kediri duduk bareng SK itu tetap bisa kita ubah,” kata Soekarwo.

Bupati Blitar Herry Noegroho mengatakan, pemerintah Blitar memiliki 15 bukti jika puncak Kelud masuk wilayah Blitar. Bukti-bukti ini nantinya akan dijadikan alasan untuk merebut kembali puncak Kelud dari tangan Kediri. “Kami ada bukti, Kediri juga, nanti akan kami musyawarahkan lagi supaya ada keadilan,” kata Noegroho.

Untuk membahas masalah ini, diantara Kediri dan Blitar sebenarnya telah menggelar 12 kali pertemuan, namun belum ada titik temu hingga saat ini. Karenanya, forum yang akan difasilitasi Dirjen Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri 16 Juli mendatang diharapkan bisa menghasilkan titik temu.

FATKHURROHMAN TAUFIQ

Berita terkait

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Kasus Kades Tipu Dokter di Tangsel Disidangkan Hari Ini, Kerugian Rp 1,7 Miliar

6 Februari 2024

Kasus Kades Tipu Dokter di Tangsel Disidangkan Hari Ini, Kerugian Rp 1,7 Miliar

Ada empat bidang tanah yang dijual oleh Kades AB ternyata bermasalah, sehingga korban dirugikan hingga Rp 1,7 miliar.

Baca Selengkapnya

Mahfud MD Kritik Aparat saat Tangani Sengketa Tanah, 4 Masyarakat Adat Ini Terancam Digusur

23 Januari 2024

Mahfud MD Kritik Aparat saat Tangani Sengketa Tanah, 4 Masyarakat Adat Ini Terancam Digusur

Mahfud MD kritik aparat saat tangani sengketa tanah yang juga libatkan masyarakat adat

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Bilang Akan Tertibkan Birokrasi Pemerintah dan Aparat untuk Hindari Konflik Masyarakat Adat

21 Januari 2024

Mahfud Md Bilang Akan Tertibkan Birokrasi Pemerintah dan Aparat untuk Hindari Konflik Masyarakat Adat

Menanggapi tingkah aparat, Mahfud Md mengatakan akan menertibkan birokrasi pemerintah dan aparat penegak hukum.

Baca Selengkapnya

Menteri ATR Harap Aset Kesultanan dan Keistimewaan Pengelolaan Pertanahan di DIY Terjaga

8 Desember 2023

Menteri ATR Harap Aset Kesultanan dan Keistimewaan Pengelolaan Pertanahan di DIY Terjaga

Hadi Tjahjanto menjamin keistimewaan pengelolaan pertanahan dan aset Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca Selengkapnya

Konflik Lahan di Seputaran Jakarta yang Tak Ingin Jadi Rempang Kedua, Bersengketa dengan Penguasa

7 Oktober 2023

Konflik Lahan di Seputaran Jakarta yang Tak Ingin Jadi Rempang Kedua, Bersengketa dengan Penguasa

Konflik lahan tidak hanya terjadi di Rempang, Batam, Kepulauan Riau, tetapi juga di beberapa daerah. Ada yang bersengketa dengan TNI.

Baca Selengkapnya

Bentrokan di Lokasi Kebakaran Kapuk Muara, 130 Polisi Dikerahkan

5 September 2023

Bentrokan di Lokasi Kebakaran Kapuk Muara, 130 Polisi Dikerahkan

olres Jakarta Utara mengerahkan 130 anggotanya untuk berjaga di lokasi bekas kebakaran Kapuk Muara usai terjadi bentrokan

Baca Selengkapnya

Sengketa Tanah Dago Elos Bandung, Warga Lapor Lagi ke Polda Jabar

29 Agustus 2023

Sengketa Tanah Dago Elos Bandung, Warga Lapor Lagi ke Polda Jabar

Kuasa hukum mendampingi 4 warga Dago Elos yang melapor ke polisi. Materi serupa telah 3 kali disampaikan ke Polda Jabar dan Polrestabes Bandung.

Baca Selengkapnya

Sidang Sengketa Tanah, Paramount Land Kalah Gugatan Hampir 8000 Meter Persegi

31 Juli 2023

Sidang Sengketa Tanah, Paramount Land Kalah Gugatan Hampir 8000 Meter Persegi

Dua kelompok saling berhadap-hadapan saat sidang pembacaan sita jaminan yang digelar PN Tangerang di sebuah klaster perumahan milik Paramount Land.

Baca Selengkapnya

Kronologi Viralnya Warga Perumahan di Bekasi Terkungkung Pagar Beton, Pengembang Serobot Lahan

27 Juni 2023

Kronologi Viralnya Warga Perumahan di Bekasi Terkungkung Pagar Beton, Pengembang Serobot Lahan

Warga perumahan di Bekasi yang terkungkung pagar beton ternyata berawal dari penyerobotan lahan oleh pengembang.

Baca Selengkapnya