Mahathir Mohamad Kunjungi Soeharto

Reporter

Editor

Minggu, 8 Februari 2004 11:52 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad mengunjungi mantan Presiden Republik Indonesia Soeharto di kediamannya, Jalan Cendana, Jakarta, kemarin. Mahathir mengatakan, kunjungannya itu hanya untuk bersilaturahmi. "Tidak ada apa-apa. Saya lama tak jumpa dengan Pak Harto sejak 1997," kata Mahathir sambil tersenyum.Sebelum menuju kediaman Soeharto, Mahathir menyempatkan bertemu dengan Presiden Megawati Soekarnoputri di Istana Batutulis, Bogor. Kunjungan tersebut bersifat informal. Mahathir bertemu Presiden kira-kira pukul 10.00 WIB, dan sekitar 30 menit kemudian meninggalkan Istana Batutulis menuju kediaman Soeharto di Jalan Cendana, Jakarta.Mahathir menegaskan maksud kunjungannya ke Indonesia kali ini adalah untuk menerima gelar doktor kehormatan dari Fakultas Ekonomi Universitas Padjadjaran, Bandung. Acara pemberian gelar dilaksanakan Jumat (6/2). Ditemani oleh istrinya, Mahathir tiba di kediaman Soeharto sekitar pukul 11.45. Dia bertemu Soeharto hanya sekitar 25 menit. Menurut Mahathir, pertemuannya dengan Soeharto hanya silaturahmi dan melihat kesehatan mantan orang nomor satu Indonesia itu.Mahathir mengatakan, Soeharto tampak sehat, namun karena mengalami stroke tiga kali, bicaranya tidak begitu lancar. Dalam pertemuan tersebut Soeharto didampingi putri sulungnya, Siti Hardijanti Rukmana, dan mantan Wakil Presiden Try Soetrisno. Saat meninggalkan tempat kediaman Soeharto, kedua mantan orang kuat itu saling berpelukan. Soeharto mengantar Mahathir hingga teras rumah.Dari tempat kediaman Soeharto, Mahathir menemui salah seorang pengusaha Indonesia yang memiliki banyak usaha di Malaysia, Datok Hakim Thantawi, yang juga menjadi salah satu ketua Persahabatan Indonesia-Malaysia (Prima). Di kediaman Datok Hakim di Jalan Tasikmalaya No. 4-6, Menteng, tampak hadir beberapa tokoh, di antaranya mantan wakil presiden Try Soetrisno, Ketua MPR Amien Rais, Menteri Luar Negeri Hassan Wirajuda, mantan Menteri Koperasi dan UKM Adi Sasono, Sekretaris Umum Majelis Ulama Indonesia Dien Syamsuddin, Ketua PP Muhammadiyah Ahmad Syafi'i Ma'arif, Ketua PB Nahdlatul Ulama Hasyim Muzadi, mantan Menteri Negara BUMN Rozy Munir, dan aktor Anwar Fuady.Di tempat itu, Mahathir hanya membicarakan masalah-masalah informal yang, menurut dia, tidak ada hubungannya dengan masalah politik. "Saya sekarang bukan perdana menteri lagi, jadi tidak berhak berbincang masalah-masalah negara. Saya ke sini tidak untuk memberi pendapat apa-apa. Saya hanya datang untuk jumpa kawan-kawan lama," katanya.Mahathir juga tidak bersedia memberi komentar soal pelaksanaan pemilu yang akan berlangsung di Indonesia. "Tak ada," katanya saat dimintai saran apa saja yang harus dilakukan Indonesia agar pemilu mendatang sukses.Mahathir meninggalkan tempat sekitar pukul 14.00 dan langsung menuju Bandara Halim Perdanakusuma untuk segera terbang kembali ke Malaysia. Beberapa tokoh turut mengiringi Mahathir hingga bandara.Sunariyah - Tempo News Room

Berita terkait

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

1 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Bisnis Produk Kosmetik Semakin Menjamur, Maklon Jadi Andalan

2 jam lalu

Bisnis Produk Kosmetik Semakin Menjamur, Maklon Jadi Andalan

Bisnis produk kosmetik dan skincare semakin diminati masyarakat Indonesia. Para pengusaha kecantikan mengandalkan maklon untuk produksi kosmetiknya.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Irak Imbang 1-1, Lanjut ke Perpanjangan Waktu

2 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia vs Irak Imbang 1-1, Lanjut ke Perpanjangan Waktu

Tak ada gol tambahan di babak kedua membuat laga TImnas U-23 Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23 2024. Laga berlanjut ke babak tambahan.

Baca Selengkapnya

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Siap Tampil Mati-matian

2 jam lalu

Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Siap Tampil Mati-matian

Atlet tunggal putra, Jonatan Christie, mengatakan tim putra Indonesia siap memberikan kemampuan terbaik pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Keluarga Cemara Dikemas Jadi Teater Musikal, Janjikan Sajian Pentas Berbeda

3 jam lalu

Cerita Keluarga Cemara Dikemas Jadi Teater Musikal, Janjikan Sajian Pentas Berbeda

ksekutif Produser Musikal Keluarga Cemara, Anggia Kharisma mengatakan, kisah keluarga hangat ini tak lekang oleh zaman.

Baca Selengkapnya

Program Pra Kerja Raih Penghargaan Wenhui Award dari UNESCO

3 jam lalu

Program Pra Kerja Raih Penghargaan Wenhui Award dari UNESCO

Program Pra Kerja meraih penghargaan dari UNESCO atas kontribusinya dalam inovasi pendidikan di kawasan Asia-Pasifik.

Baca Selengkapnya

Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

3 jam lalu

Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

Penyebab fast charging tidak berfungsi dapat diakibatkan oleh beberapa hal. Salah satunya karena port pengisian daya rusak. Ketahui cara mengatasinya.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23: Babak Pertama, Irak vs Indonesia Masih Imbang 1-1

3 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23: Babak Pertama, Irak vs Indonesia Masih Imbang 1-1

Ivar Jenner sempat membawa Timnas U-23 Indonesia unggul lebih dulu atas Irak pada perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

3 jam lalu

Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

Yura Yunita terpilih untuk menyanyikan original soundtrack Glenn Fredly The Movie, yang diciptakan oleh mentor musiknya sebelum berpulang.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

3 jam lalu

Mahasiswa Pro-Palestina dan Pro-Israel Bentrok di Kampus di AS, Ini Profil UCLA

Profil kampus UCLA tempat bentrok demo mahasiswa pendukung alias Pro-Palestina dengan pendukung Israel

Baca Selengkapnya