Mari Berhitung Gaji PNS, Ini Daftarnya

Reporter

Editor

Selasa, 27 Desember 2011 12:03 WIB

Dok. TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Heboh pegawai negeri sipil muda dengan rekening jumbo kembali mencuat. Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menemukan ada pegawai negeri muda yang memiliki rekening miliaran rupiah, jauh dari gaji dan pendapatan resminya.

Pegawai negeri sipi (PNS) muda mengaku kepada Tempo memiliki rekening sampai Rp 8,5 miliar. Padahal dia juga baru bekerja selama dua tahun di salah satu lembaga pemerintah di Jakarta. (baca: Inilah PNS dengan Rekening Rp 8,5 Miliar).

Pegawai negeri muda dengan rekening miliaran rupiah tentu saja mengundang tanda tanya. Sebenarnya mudah saja menerka isi kantong pegawai negeri. Apalagi kalau pegawai tersebut tak memiliki usaha sampingan. Penggajian PNS memang memiliki pola baku yang diatur melalui Peraturan Pemerintah Nomor 11 tahun 2011.

Berapa sebenarnya penghasilan pegawai negeri muda ini? Seperti Gayus, rata-rata PNS muda "nakal" ini termasuk golongan III, pegawai negeri lulusan sarjana. Nah, pegawai golongan IIIA dengan pangkat Penata Muda bergaji pokok Rp 1.902.300. Pegawai dengan pangkat dan golongan sama, tapi memiliki jam terbang paling tinggi, 32-33 tahun, gaji pokoknya Rp 2.361.400.

Pegawai negeri mendapat tambahan melalui tunjangan yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 7/1977 tentang Peraturan Gaji Pegawai Negeri Sipil. Dalam aturan tersebut, pegawai negeri mendapat tunjangan keluarga dan jabatan. Selain itu, PNS mendapatkan tunjangan pangan dan tunjangan-tunjangan lain.

Soal besaran tunjangan, terdapat dalam Peraturan Presiden Nomor 26 Tahun 2007 tentang Tunjangan Jabatan Struktural. Tunjangan jabatan di pangkat dan golongan IIIA adalah Rp 1.260.000. Sedangkan tunjangan istri atau suami adalah 5 persen dari gaji pokok serta tunjangan anak 2 persen.

Dengan asumsi pegawai IIIA masa kerjanya paling lama, mendapat tunjangan suami atau istri serta memiliki tiga anak, penerimaan pegawai itu sekitar Rp 4 juta. Total pendapatan sekitar Rp 4 juta sebulan, belum dipotong macam-macam, bagaimana pegawai negeri muda bisa memiliki rekening miliaran rupiah?

Berikut daftar gaji pokok PNS berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 11/2011.

GOLONGAN I

IA Masa Kerja 0-1 tahun Rp 1.175.000
IA Masa Kerja 25-27 tahun Rp 1.675.200

IB Masa Kerja 0-3 tahun Rp 1.276.000
IB Masa Kerja 26-27 tahun Rp 1.770.200

IC Masa Kerja 0-3 tahun Rp 1.330.000
IC Masa Kerja 26-27 tahun Rp 1.845.100

ID Masa Kerja 0-3 tahun Rp 1.386.300
ID Masa Kerja 26-27 tahun Rp 1.923.200

GOLONGAN II

IIA Masa Kerja 0-1 tahun Rp 1.505.400
IIA Masa Kerja 32-33 tahun Rp 2.361.400

IIB Masa Kerja 0-3 tahun Rp 1.634.800
IIB Masa Kerja 32-33 tahun Rp 2.461.300

IIC Masa Kerja 0-3 tahun Rp 1.703.900
IIC Masa Kerja 32-33 tahun Rp 2.565.400

IID Masa Kerja 0-3 tahun Rp 1.776.000
IID Masa Kerja 32-33 tahun Rp 2.674.000

GOLONGAN III

IIIA Masa Kerja <1 tahun Rp 1.902.300
IIIA Masa Kerja 31-32 tahun Rp 2.943.400

IIIB Masa Kerja <1 tahun Rp 1.982.800
IIIB Masa Kerja 31-32 tahun Rp 3.067.900

IIIC Masa Kerja <1 tahun Rp 2.066.600
IIIC Masa Kerja 31-32 tahun Rp 3.197.600

IIID Masa Kerja <1 tahun Rp 2.154.100
IIID Masa Kerja 31-32 tahun Rp 3.332.900

GOLONGAN IV

IVA Masa Kerja <1 tahun Rp 2.245.200
IVA Masa Kerja 31-32 tahun Rp 3.473.900

IVB Masa Kerja <1 tahun Rp 2.340.200
IVB Masa Kerja 31-32 tahun Rp 3.620.800

IVC Masa Kerja <1 tahun Rp 2.439.100
IVC Masa Kerja 31-32 tahun Rp 3.774.000

IVD Masa Kerja <1 tahun Rp 2.542.300
IVD Masa Kerja 31-32 tahun Rp 3.933.600

IVE Masa Kerja <1 tahun Rp 2.649.900
IVE Masa Kerja 31-32 tahun Rp 4.100.000

YMR


Berita terkait:
Ada PNS Punya Rekening Rp 35 Miliar
Rekening-Soal Rekening PNS, DPR Didesak Panggil Kapolri
Rekening Jumbo PNS Muda Bakal Dibekukan
Mahfud Desak PPATK Buka Rekening Gendut PNS


Berita terkait

Ahok Selidiki Rekening Ilegal Milik Suku Dinas Pertamanan  

7 Juni 2016

Ahok Selidiki Rekening Ilegal Milik Suku Dinas Pertamanan  

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah mengeluarkan perintah tidak melakukan transaksi tunai.

Baca Selengkapnya

PPATK Ungkap Rekening Gendut Pegawai Kemendikbud  

30 September 2013

PPATK Ungkap Rekening Gendut Pegawai Kemendikbud  

Statusnya hanya pegawai biasa, tapi memiliki kekayaan lebih dari Rp 5 miliar.

Baca Selengkapnya

FITRA: 14 Rekening di Pemkab Jember Liar

26 Juni 2013

FITRA: 14 Rekening di Pemkab Jember Liar

Salah satu rekening liar itu atas nama Bupati dan Wakil Bupati Jember, dengan nomor rekening 0031014735.

Baca Selengkapnya

Rekening Mencurigakan Kini Bisa Dirampas Negara  

7 Februari 2013

Rekening Mencurigakan Kini Bisa Dirampas Negara  

Mahkamah Agung menerbitkan peraturan tentang mekanisme perampasan rekening mencurigakan dengan identitas tak jelas.

Baca Selengkapnya

Alasan KPK Blokir Rekening Andi Sekeluarga  

11 Januari 2013

Alasan KPK Blokir Rekening Andi Sekeluarga  

"Pemblokiran berlanjut sampai ada putusan hakim bahwa dana di rekening tidak terkait dengan kasus ini."

Baca Selengkapnya

Penyidikan Rekening Gendut Terhenti Faktor Rahasia

15 Oktober 2012

Penyidikan Rekening Gendut Terhenti Faktor Rahasia

Mabes Polri sudah menjelaskan, tapi informasinya rahasia.

Baca Selengkapnya

BPK Temukan 115 Rekening Liar Milik Pemda NTT  

3 Juli 2012

BPK Temukan 115 Rekening Liar Milik Pemda NTT  

BPK Perwakilan Nusa Tenggara Timur menemukan sedikitnya 115 rekening liar milik Pemerintah Provinsi yang tidak aktif.

Baca Selengkapnya

Cewek Seksi Demo Rekening Gendut Polri

21 Mei 2012

Cewek Seksi Demo Rekening Gendut Polri

Tiga cewek itu langsung menebar senyum.

Baca Selengkapnya

Klaim Jamwas Soal Asal Usul Rekening Gendut Jaksa

22 Maret 2012

Klaim Jamwas Soal Asal Usul Rekening Gendut Jaksa

" Uang-uang di rekening itu diperoleh secara wajar" kata Marwan.

Baca Selengkapnya

Jaksa Pemilik Rekening Gendut Masih Bertugas

22 Maret 2012

Jaksa Pemilik Rekening Gendut Masih Bertugas



Menurut Marwan Effendy, mereka yang diperiksa adalah jaksa dengan pangkat eselon dua, tiga dan empat.

Baca Selengkapnya