Dinas Pekerjaan Umum Data Seluruh Jembatan di NTT

Reporter

Editor

Sabtu, 3 Desember 2011 13:22 WIB

Jembatan Noelmina, Nusa Tenggara Timur. ttskab.go.id

TEMPO Interaktif, Kupang - Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melakukan pemantauan dan pendataan ihwal kondisi jembatan di seluruh kabupaten dan kota di provinsi tersebut. Pendataan untuk menghindari kejadian ambruk seperti yang menimpa jembatan Kartanegara di Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum NTT, Andre Koreh, menjelaskan pemantauan dan pendataan dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal ekstrem yang menimpa jembatan akibat bencana alam ataupun human error. “Seluruh infrastrktur, termasuk jembatan, kami data kembali kondisinya,” katanya kepada wartawan usai upacara Hari Bakti ke-66 PU di Kupang, Sabtu, 3 Desember 2011.

Andre Koreh tidak memerinci berapa banyak jumlah jembatan di seluruh kabupatan dan kota di NTT. Namun dia mengatakan pendataan akan dilakukan secara detail menyangkut badan jembatan, beton yang menjadi kaki penyanggah, hingga baja penahan jembatan.

Andre menjelaskan secara teknis rata-rata jembatan di NTT mampu bertahan untuk masa waktu 50 hingga 60 tahun. Konstruksi jembatan juga dibangun dengan tingkat keamanan yang tinggi. Daya tahan beban puncak jembatan juga akan ditambah 2,5 ton, sehingga tetap aman meski terjadi bencana.

Ihwal pembangunan dua jembatan, yakni jembatan Lai Jani di Kabupaten Sumba Timur dan jembatan Oeling di Kabupaten Alor, diakui Andre bakal mengalami keterlambatan. Hingga saat ini baru mencapai 70 persen. Namun bukan dihentikan akibat kasus rubuhnya jembatan Kartanegara. "Terlambat pembangunannya karena terjadinya kelangkaan semen. Itu bisa kami terima," ujarnya.

Ramainya pemberitaan tentang robohnya jembatan Kartanegara di Tenggarong membuat warga So'e, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), harus berhati-hati saat melewati jembatan Noelmina sepanjang 240 meter.

Jembatan tersebut menghubungkan daerah-daerah di ujung barat Pulau Timor, seperti Kupang hingga daerah-daeah di ujung Timur, termasuk Kabupaten TTS. "Ya, kami takut juga melintas setelah ada kasus jembatan runtuh di Kalimantan," tutur Edi, salah seorang warga So’e.

YOHANES SEO

Berita terkait

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

15 hari lalu

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

FBI mengatakan pada Senin pihaknya membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore

Baca Selengkapnya

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

21 hari lalu

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

Pagar jembatan beton di Desa Babatan, Kecamatan Kebonagung, Demak, Jawa Tengah dirusak pemuda agar truk berisi sound system untuk takbiran bisa lewat.

Baca Selengkapnya

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

29 hari lalu

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

Kerusakan jembatan di jalan nasional dikhawatirkan akan mengganggu kelancaran dan keselamatan arus mudik.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

30 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

Jembatan merupakan infrastruktur penting sehingga pembangunannya dapat menghabiskan biaya yang mahal. Berikut sederet jembatan termahal di dunia.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

30 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

Jembatan Danyang-Kunshan Grand Bridge di China saat ini menjadi jembatan terpanjang di dunia. Panjanganya mencapai 164 kilometer.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

33 hari lalu

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

Top 3 dunia adalah Kemlu dalami dugaan adanya WNI di kapal penabrak di Baltimore, warga AS tak setuju serangan Israel, jenazah ABK WNI dipulangkan.

Baca Selengkapnya

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

33 hari lalu

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

Jembatan Francis Scott Key ditabrak Kapal Kargo Dali di sepanjang Interstate 695, Baltimore, Maryland pada Selasa, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

34 hari lalu

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

Kementerian Luar Negeri menjelaskan ihwal WNI yang disebut menjadi kapten kapal yang menabrak jembatan di Baltimore, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

34 hari lalu

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

Kementerian Luar Negeri RI memastikan tak ada WNI dalam daftar korban musibah ambruknya jembatan di Baltimore

Baca Selengkapnya

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

34 hari lalu

Dampak Runtuhnya Jembatan di Baltimore, Perjalanan Kapal Pesiar Ditangguhkan

Ada beberapa jalur pelayaran utama yang melewati Baltimore, diperkirakan lusinan kapal melewati jembatan itu

Baca Selengkapnya