Enam Bulan ke Depan, Paniai Dilanda Rawan Pangan

Reporter

Editor

Senin, 4 April 2011 15:54 WIB

TEMPO Interaktif, Jayapura - Rawan pangan di tujuh Distrik di Kabupaten Paniai, Papua, pasca banjir, dipastikan akan sampai enam bulan ke depan. Posko penanggulangan banjir Paniai memastikan, warga akan sulit memperoleh makanan selama itu.

“Ya, ini sampai beberapa bulan depan, karena warga di sana hanya memakan umbi-umbian, umbi yang ditanam biasanya dipanen enam bulan kemudian, jadi kalau semuanya sekarang sudah rusak, mereka harus menanam kembali dan memanennya lebih lama lagi,” kata Yulius Layuk, Kepala Posko Penanggulangan Banjir Paniai, Senin (4/4)

Jika sampai enam bulan itu hasilnya belum bisa dituai, tentu warga akan kelaparan dalam jangka waktu lama. “Nah, di sini nantinya akan ada ketergantungan, pemerintah harus menyediakan beras gratis sepanjang tahun dan memberi mereka tempat tinggal,” ujarnya.

Ia menambahkan, bencana banjir kali ini telah merenggut harta dan merusak situs sakral warga. “Dari keterangan warga di sana, banjir ini merupakan yang terbesar, sebelumnya juga sudah pernah banjir tapi tidak sebesar ini,” ucapnya.

Sementara itu, sepuluh korban tewas karena perahu yang mereka tumpangi dua pekan lalu, sudah diketahui identitasnya. Korban yang disapu gelombang saat banjir itu adalah, Yusak Dakota, Septinus Dakota, Philipus Gobay, Okto Kayame, Napi Tenoye, Hosea Tekege, Timotius Gunai, Sepora Ogetai, Pdt Gobay Koto danYudas Kayame. Jenazah para korban telah dikebumikan di Yagai Distrik Kebo.

JERRY OMONA

Berita terkait

Mahasiswa Unnes Ciptakan Alat Pemantau Longsor di Banjarnegara

7 Maret 2022

Mahasiswa Unnes Ciptakan Alat Pemantau Longsor di Banjarnegara

Mahasiswa Universitas Negeri Semarang (Unnes) menciptakan alat pemantau longsor. Alat tersebut sudah dipasang di Banjarnegara.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara, 4 Orang Ditemukan Tewas

20 November 2021

Longsor Banjarnegara, 4 Orang Ditemukan Tewas

Longsor Banjarnegara pada Jumat malam menimpa dua rumah warga.

Baca Selengkapnya

Longsor di Banjarnegara Disebabkan Tanggul Irigasi Jebol

2 November 2019

Longsor di Banjarnegara Disebabkan Tanggul Irigasi Jebol

Longsor ini menyebabkan dua rumah tertimbun dan satu orang meninggal.

Baca Selengkapnya

Longsor di Banjarnegara, Satu Orang Meninggal Dunia

2 November 2019

Longsor di Banjarnegara, Satu Orang Meninggal Dunia

Retakan tanah tersebut berlokasi di sebelah timur rumah yang kemudian tertimbun longsor.

Baca Selengkapnya

Longsor di Banjarnegara 1 Orang Tewas

25 September 2016

Longsor di Banjarnegara 1 Orang Tewas

Rumah itu tertimpa reruntuhan tanah dan menewaskan satu orang dan delapan anggota keluarga lainnya luka-luka.

Baca Selengkapnya

3 Warga Banjarnegara Jadi Korban Longsor Susulan

19 Juni 2016

3 Warga Banjarnegara Jadi Korban Longsor Susulan

Ketiga korban sedang membersihkan longsor saat terjadi
longsor susulan.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara, Enam Korban Sudah Dimakamkan

19 Juni 2016

Longsor Banjarnegara, Enam Korban Sudah Dimakamkan

Korban meninggal di Grumbul Wanarata disebabkan tertimbun material longsor susulan saat sedang bekerja bakti menyingkirkan longsoran.

Baca Selengkapnya

Longsor di Banjarnegara, 6 Warga Meninggal

19 Juni 2016

Longsor di Banjarnegara, 6 Warga Meninggal

Enam orang yang meninggal sudah dievakuasi, sementara satu korban masih dalam pencarian.

Baca Selengkapnya

Darurat Longsor Banjarnegara Berakhir, Potensi Lonsor Masih Ada

13 April 2016

Darurat Longsor Banjarnegara Berakhir, Potensi Lonsor Masih Ada

Potensi longsor masih ada apabila curah hujan tinggi.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara, Warga Kuras Kolam Ikan  

31 Maret 2016

Longsor Banjarnegara, Warga Kuras Kolam Ikan  

Longsoran diperkiraan sudah bergerak sejauh 2-3 kilometer dari ujung hingga bawah. Sedang lebar longsoran 100 -200 meter.

Baca Selengkapnya