Pendaftaran CPNS Provinsi, Kabupaten dan Kota Jawa Timur Hari Ini Dibuka  

Reporter

Editor

Jumat, 19 November 2010 13:23 WIB

Seorang pendaftar melakukan registrasi saat pendaftaran penerimaan calon pegawai negeri sipil di Gedung Wanita, jalan Kalibokor, Surabaya (19/11). TEMPO/Fully Syafi

TEMPO Interaktif, Surabaya -Pemerintah Provinsi Jawa Timur serta kota dan kabupaten se provinsi itu secara serentak hari ini Jumat (18/11) membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Kuota untuk formasi CPNS provinsi sebesar 395 orang dan untuk kota dan kabupaten sebanyak 12 ribu orang.

Ketua Palaksana tes CPNS 2010 sekaligus Sekretaris Daerah Jawa Timur Rasiyo, siang tadi mengatakan, pendaftaran tes CPNS dibuka sejak hari ini hingga 3 Desember 2010 mendatang. Kemudian pada 12 Desember dilakukan ujian tulis yang meliputi pengetahuan umum dan bakat skolastik. "Pengumuman hasil tes pada 21 Desember," kata dia.

Sama dengan persyaratan tahun-tahun sebelumnya, CPNS yang mendaftar harus warga negara Indonesia dan berumur 18 hingga 35 tahun. Tidak pernah mengkonsumsi narkoba, tidak pernah melakukan tindak pidana, serta harus lulus perguruan tinggi baik negeri maupun swasta yang telah terakreditasi.

Cara pendaftaran dilakukan melalui internet dengan alamat www.bkd.jatimprov.go.id. Meski begitu, berkas pendaftar tetap harus dikirimkan melalui pos ke alamat kantor BKD provinsi Jawa Timur jalan Jemur Andayani 1 Surabaya telpon 0318476668.

Untuk menjaga netralitas, panitia sengaja menggandeng Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya untuk membuat tes dan menyeleksi hasil tes. "Nanti perengkingan hasil tes dilakukan ITS dan diserahkan ke kami untuk diumumkan," tambah dia.

Meski mengaku salah seorang anaknya ikut dalam tes ini, tapi Rasiyo menjamin tes kali ini sangat transparan karena semuanya menggunakan sistem komputer dan bisa diakses oleh siapapun. "Ini semuanya yang ngerjakan ITS, masak kita tidak percaya pada ITS," kata Rasiyo.

Pada kesempatan terpisah, Kepala BKD Jawa Timur Akmal Boedianto meminta semua pihak untuk berhati-hati terhadap penipuan yang belakangan marak terjadi. "Saya jamin, tidak akan bisa titip-titipan, semuanya jujur, kalau ada calo silahkan saja catat namanya dan laporkan langsung ke polisi," katanya.

Akmal menambahkan, peserta rekrutmen tahun ini diperkirakan akan menurun dibandingkan tahun sebelumnya. Ini lantaran tes dilakukan secara serentak diseluruh kota/kabupaten.


FATKHUR ROHMAN TAUFIQ

PNS

Berita terkait

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

8 jam lalu

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

Penyidik KPK menggeledah kantor Sekretariat Jenderal DPR atas kasus dugaan korupsi oleh Sekjen DPR, Indra Iskandar. Ini profil dan kasusnya.

Baca Selengkapnya

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

1 hari lalu

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sedang menjadi sorotan publik karena sejumlah kasus dan disebut tukang palak. Berapa pendapatan pegawai Bea Cukai?

Baca Selengkapnya

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

2 hari lalu

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

KPK berharap ke depannya, paraCPNS baru ini dapat menjaga nama baik lembaga dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

6 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

7 hari lalu

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

Berikut perbandingan besar gaji yang diterima Prabowo ketika saat menjadi Menteri Pertahanan dengan Presiden.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

8 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

9 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

ITB Buka Rekrutmen untuk 73 Dosen Tetap, Ini Formasi dan Syarat serta Seleksinya

15 hari lalu

ITB Buka Rekrutmen untuk 73 Dosen Tetap, Ini Formasi dan Syarat serta Seleksinya

Rekrutmen dosen tetap ITB non PNS sebelumnya pada 2022. Tuntutan perkembangan multikampus serta jumlah mahasiswanya.

Baca Selengkapnya

Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

16 hari lalu

Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

Sumber Tempo mengungkap jika seorang dosen di Untan diduga menjadi joki nilai mahasiswa program S2 di FISIP. Tarifnya mencapai Rp 30 juta.

Baca Selengkapnya

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

24 hari lalu

Kapan THR Pertama di Indonesia Dibagikan? Kaum Buruh Sempat Protes

Sejarah THR yang sempat diprotes kaum buruh

Baca Selengkapnya