Penentuan Ongkos Naik Haji Masih Alot

Reporter

Editor

Jumat, 11 Juni 2010 14:35 WIB

TEMPO/Tri Handiyatno

TEMPO Interaktif, Jakarta - - Ketua Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat Abdul Kadir Karding menyatakan tarik ulur negosiasi untuk menentukan ongkos naik haji antara DPR dengan Kementerian Agama dan maskapai penerbangan Garuda Indonesia hingga kini masih belum menemukan titik temu kesepakatan. "Dari beberapa negosiasi masih dinamis terus, masih alot," kata Kadir di Semarang, Jum'at (11/6).

Dari kalangan DPR ngotot agar ongkos haji bisa diturunkan karena ada komponen-komponen biaya yang bisa dikurangi sementara pihak lain belum mau menurunkan biaya tersebut.

Kadir menyatakan salah satu komponen yang alot itu adalah biaya penerbangan. Sebab, komponen ini mencapai 52 persen dari biaya anggaran haji. Awalnya, PT Garuda Indonesia menawarkan US$ 1.799 atau hampir Rp 18 juta per calon jamaah tapi itu diminta diturunkan lagi oleh DPR.

"Kemarin udah konsinyaring, mereka mau menurunkan 18 dollar," kata politisi Partai Kebangkitan Bangsa ini. Atas tawaran itu, DPR lagi-lagi belum puas.

Karena belum menemukan titik temu maka DPR minta agar Kementerian Agama menggelar rapat internal bersama dengan Departemen Perhubungan dan maskapai Garuda Indonesia. "Senin, kita akan ketemu untuk bahas lagi," kata mantan Wakil Ketua DPRD Jawa Tengah ini.

Saat ini setidaknya ada beberapa maskapai penerbangan yang ingin menjadi mitra penerbangan para calon jamaah haji, diantaranya Garuda Indonesia, Al-Wafir, Batavia dan lain-lain. Kadir mencontohkan maskapaia Batavia berani mematok harga penerbangan US$ 1.500. Namun, DPR belum berani menyetujui karena masih ragu apakah Batavia mampu atau tidak untuk mengangkut para calon jamaah Indonesia secara baik.

Kadir menambahkan komponen yang masih menjadi perdebatan adalah soal bunga bank dari uang setoran para calon jamaah haji. DPR meminta agar bungan bank yang seluruhnya mencapai Rp 1,2 triliun itu dipakai untuk mensubsidi ke pembiayaan lain. "Kami minta hasil bunga bank dipakai subsidi pemondokan," kata Kadir.

Selama ini, biaya pemondokan yang dikeluarkan Kementerian Agama untuk ring I antara 3 ribu real hingga 3.300 real. Jika disubsidi per kepala 500 real per kepala maka ongkos haji berarti bisa diturunkan. Selain itu, DPR masih mreteli satu-satu berbagai komponen biaya haji agar bisa diturunkan, seperti baiay seragam, biaya perjalanan di Arab Saudi, biaya petugas dan lain-lain.

Saat ditanya berapa penurunan biaya haji yang ditarget DPR, Kadir tidak bisa memastikan. "Kita ga bisa target. Yang penting tahun ini harus turun," katanya.

ROFIUDDIN

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kemenag Sebut Kuota Haji 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah

38 hari lalu

Kemenag Sebut Kuota Haji 2024 Terbesar Sepanjang Sejarah

Kemenag sebut kuota haji 2024 terbesar sepanjang sejarah. Berapa kuotanya?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Cek Daftar Jamaah Haji Tahun 2024

11 Januari 2024

Begini Cara Cek Daftar Jamaah Haji Tahun 2024

Daftar jamaah haji tahn 2024 sudah bisa diakses.

Baca Selengkapnya

Jokowi Cerita Taktik Bujuk Pangeran Mohammed bin Salman untuk Dapat Kuota Haji Tambahan

12 Desember 2023

Jokowi Cerita Taktik Bujuk Pangeran Mohammed bin Salman untuk Dapat Kuota Haji Tambahan

Presiden Jokowi menceritakan ulang upayanya membujuk Pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman (MBS) dalam mendapatkan kuota haji tambahan.

Baca Selengkapnya

Pilpres 2024: Catat Janji Kampanye Anies-Cak Imin, Tambah Kuota Haji hingga Sahkan RUU Perampasan Aset

6 Desember 2023

Pilpres 2024: Catat Janji Kampanye Anies-Cak Imin, Tambah Kuota Haji hingga Sahkan RUU Perampasan Aset

Kampanye Pilpres 2024 telah sepekan berjalan, berikut sejumlah janji Anies-Cak Imin antara lain tambah kuota haji dan sahkan RUU Perampasan Aset.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Naikkan Kuota Haji Menjadi 241 Ribu Orang

28 November 2023

Pemerintah Naikkan Kuota Haji Menjadi 241 Ribu Orang

Kuota Haji Indonesia untuk tahun 2024 telah resmi disahkan dengan jumlah 241.000 jamaah. Naik 20.000 jamaah dibanding tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Dua Cerita Jokowi Saat Apel Hari Santri di Surabaya

23 Oktober 2023

Dua Cerita Jokowi Saat Apel Hari Santri di Surabaya

Presiden Jokowi menceritakan dua kisah ini saat apel Hari Santri di Surabaya, Jawa Timur. Apa saja cerita Jokowi itu?

Baca Selengkapnya

Cerita Jokowi 'Masuk' Minta Tambahan Kuota Haji saat Hati Pangeran MBS Sedang Gembira

22 Oktober 2023

Cerita Jokowi 'Masuk' Minta Tambahan Kuota Haji saat Hati Pangeran MBS Sedang Gembira

Presiden Jokowi menceritakan awal mula penambahan kuota haji sebanyak 20 ribu oleh pemerintah Arab Saudi kepada Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Dapat 20 Ribu Kuota Haji Tambahan dari Arab Saudi untuk Tahun Depan

20 Oktober 2023

Jokowi Dapat 20 Ribu Kuota Haji Tambahan dari Arab Saudi untuk Tahun Depan

Presiden Jokowi mengatakan Indonesia mendapat tambahan 20 ribu kuota haji untuk 2024 dari pertemuan bilateral Perdana Menteri Arab Saudi MBS.

Baca Selengkapnya

Inilah Kuota Haji 2023 Tiap Provinsi di Indonesia

2 Maret 2023

Inilah Kuota Haji 2023 Tiap Provinsi di Indonesia

Kuota haji Indonesia 2023 berjumlah 221.000, yakni 203.320 kuota haji reguler dan 17.680 kuota haji khusus. Berikut rincian kuota haji tiap provinsi.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Kerja sama Haji Indonesia - Arab Saudi

1 Maret 2023

Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Kerja sama Haji Indonesia - Arab Saudi

Indonesia dan Arab Saudi memiliki banyak peluang untuk meningkatkan kerja sama di sektor ekonomi dan perdagangan

Baca Selengkapnya