Sukmawati Akhirnya Mundur

Reporter

Editor

Senin, 27 Oktober 2008 16:00 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Anggota Komisi Pemilihan Umum Andi Nurpati Baharuddin, menyatakan PNI Marhaenisme sudah mengirimkan surat pengunduran diri Sukmawati Soekarnoputri sebagai calon legislator.

Menurut Andi, surat klarifikasi itu tertanggal 22 Oktober 2008. "Hasil klarifikasi partai menyatakan Sukmawati mengundurkan diri," kata Andi sebelum rapat dengan Badan Pengawas Pemilihan Umum di Jakarta, Senin (27/10).

Dalam surat itu, kata Andi, disebutkan pengunduran diri Sukmawati dengan alasan ingin membesarkan partai. Tapi, surat itu tidak menyebutkan soal ijazah yang dipalsukan Sukmawati.

"Setahu saya, alasannya itu," kata Andi. Atas klarifikasi tersebut, Andi melanjutkan, KPU akan mencoret Sukmawati dari daftar calon tetap.

Sebelumnya, Ketua Umum PNI Marhaenisme, Sukmawati Soekarnoputri, dilaporkan memalsukan ijazah SMA. Sukmawati menyerahkan ijazah dari SMA Negeri 3 Jakarta. Tapi, Komisi Pemilihan menerima salinan ijazah dari SMA Negeri 22 Jakarta.

Menurut Andi, dugaan telah terjadi tindak pidana terkait penggunaan dokumen yang tidak benar, menjadi kewenangan Badan Pengawas Pemilihan Umum. Komisi tidak berwenang menindaklanjuti.

Ketua Komisi Pemilihan Abdul Hafiz Anshary, membenarkan alasan Sukmawati mundur adalah untuk membesarkan partainya. Tapi, Komisi belum memastikan apakah Sukma bisa digantikan oleh calon lain atau tidak. "Kami bahas dulu dalam rapat pleno," ujarnya.

Pramono

Berita terkait

Deretan Buku Pemikiran Sukarno Termasuk Nasionalisme, Islamisme, Marxisme

8 Desember 2023

Deretan Buku Pemikiran Sukarno Termasuk Nasionalisme, Islamisme, Marxisme

Sukarno banyak menulis buah pikirnya dan kemudian dibukukan. Apa saja buku yang memuat tentang pemikiran Bung Karno?

Baca Selengkapnya

Gibran Diterpa Kabar Ijazah Palsu, Begini Cara Cek Status Kelulusan Mahasiswa di PDDIKTI

21 November 2023

Gibran Diterpa Kabar Ijazah Palsu, Begini Cara Cek Status Kelulusan Mahasiswa di PDDIKTI

Calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka diterpa kabar ijazah palsu. Berikut cara mengecek status kelulusan mahasiswa di PDDIKTI.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gibran Pamer Ijazah S1 di Singapura, Tudingan Ijazah Palsu Jokowi

20 November 2023

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gibran Pamer Ijazah S1 di Singapura, Tudingan Ijazah Palsu Jokowi

Topik tentang Gibran Rakabuming Raka memamerkan ijazah S1 di Singapura menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Cek Ijazah Asli atau Palsu yang Mudah

20 November 2023

Begini Cara Cek Ijazah Asli atau Palsu yang Mudah

cara cek ijazah asli atau palsu dapat dilakukan via portal Sivil, PPDikti, dan NISN Kemendikbudristek

Baca Selengkapnya

Awal Mula Berhembus Ijazah Palsu Gibran, Jokowi Juga Pernah Diisukan Hal yang Sama

20 November 2023

Awal Mula Berhembus Ijazah Palsu Gibran, Jokowi Juga Pernah Diisukan Hal yang Sama

Kabar ijazah palsu yang dulu sempat menyasa Jokowi kini juga menerpa ke anak sulungnya, Gibran

Baca Selengkapnya

Isu Ijazah Palsu Gibran, Begini Prosedur Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

20 November 2023

Isu Ijazah Palsu Gibran, Begini Prosedur Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Gibran Rakabuming Raka mendapatkan surat keputusan penyetaraan ijazah luar negeri dari Kementerian Pendidikan pada 8 Agustus 2019. Simak syarat ketentuan agar lulusan luar negeri mendapatkan penyetaraan ijazahnya?

Baca Selengkapnya

Pamerkan Ijazah S1 di Singapura, Gibran: Buat Lucu-lucuan Saja

20 November 2023

Pamerkan Ijazah S1 di Singapura, Gibran: Buat Lucu-lucuan Saja

Calon wakil presiden, Gibran Rakabuming Raka, memenuhi janjinya membawa ijazah untuk ditunjukkan kepada para wartawan di Balai Kota Solo.

Baca Selengkapnya

Harap Andika Perkasa Jadi Bacawapres Ganjar, Sukmawati: Duet Sipil-Militer Sangat Bagus

12 September 2023

Harap Andika Perkasa Jadi Bacawapres Ganjar, Sukmawati: Duet Sipil-Militer Sangat Bagus

Sukmawati Soekarnoputri masih berharap Andika Perkasa jadi bacawapres Ganjar Pranowo. Ia mengatakan duet sipil-militer sangat bagus.

Baca Selengkapnya

Kisah Logo Kepala Banteng PDIP, Moncong Putih Ide Megawati, Tim Triawan Munaf Pembuat Logo

6 Juni 2023

Kisah Logo Kepala Banteng PDIP, Moncong Putih Ide Megawati, Tim Triawan Munaf Pembuat Logo

Begini asal mula logo PDIP. Megawati meminta kepala banteng dengan moncong putih. Triawan Munaf dan tim membuat logonya. Ini maknanya.

Baca Selengkapnya

Cara Unpad Tangkal Pemalsuan dan Jual Beli Ijazah

30 Mei 2023

Cara Unpad Tangkal Pemalsuan dan Jual Beli Ijazah

Universitas Padjadjaran atau Unpad memiliki sistem pembuatan ijazah mahasiswa untuk menangkal upaya transaksi jual beli atau pemalsuan oleh pihak lain

Baca Selengkapnya