3.000 Nelayan Tuntut Pembatalan Kenaikan Harga Bahan Bakar

Reporter

Editor

Rabu, 16 Juli 2003 15:22 WIB

TEMPO Interaktif, Banyuwangi:Sekitar 3.000 nelayan Muncar mendatangi kantor DPRD Banyuwangi, Jawa Timur, Senin (20/1), menuntut pembatalan kenaikan harga bahan bakar minyak, tarif dasar listrik, dan tarif telepon. Dengan mengendarai 50 truk, 20 mobil pribadi, dan puluhan sepeda motor, mereka membawa ratusan spanduk dan pamflet. Para nelayan itu juga melakukan orasi agar pemerintahan Megawati-Hamzah Haz mendengarkan jeritan rakyat atas kenaikan harga yang mencekik. Aksi tersebut membuat sejumlah jalan utama di Banyuwangi macet total. Para wakil nelayan yang dipimpin Ketua Forum Kelompok Nelayan Muncar, Zainullah Baijuri, diterima oleh tiga Wakil Ketua DPRD yakni Yadi Yatok Pramono, Eko Sukartono, dan Martin Lawaheri di ruang rapat khusus. Pertemuan itu juga dihadiri Bupati Banyuwangi Samsul Hadi serta beberapa anggota Dewan lain. Zainullah menyatakan, kedatangan mereka ke Dewan untuk aksi damai sehubungan semakin terjepitnya para nelayan akibat kenaikan harga bahan bakar yang begitu tinggi. Apalagi, kenaikan tersebut tidak diikuti dengan kenaikan harga hasil tangkapan mereka, bahkan cenderung menurun. Pada saat harga solar masih Rp 700, menurut dia, harga ikan untuk tepung sudah mencapai Rp 1.000. Tapi, pada saat harga solar saat ini mencapai Rp 1.890 bahkan di eceran bisa melebihi Rp 2.000, ternyata harga ikan untuk tepung malah merosot menjadi Rp 600. Ini kan sangat mencekik nelayan." Karena itu, para nelayan juga menuntut standarisasi harga ikan pada puluhan perusahaan penepungan ikan yang ada di Muncar. Selama ini, harga ikan terkesan dipermainkan oleh para pengusaha. Padahal, sebelumnya disepakati harga ikan untuk tepung Rp 1.000-1.500 dan ikan untuk sarden antara Rp 2.000-2.500. "Yang terjadi adalah pasaran dikuasai oleh pihak pengusaha, sehingga pengusaha yang menentukan harga," ujar Untung Samudra, Ketua Koperasi Unit Desa Mino Blambangan. Bupati Samsul menyatakan mendukung aksi para nelayan Muncar. Saya secara pribadi dan sebagai bupati, siap berada di belakang Anda dan mendukung penurunan harga BBM, TDL dan telepon, kata dia. Bupati dan DPRD akan memanggil para pengusaha produk ikan di kawasan Muncar untuk membicarakan kesepakatan harga ikan tepung. (Mahbub Djunaidy-Tempo News Room)

Berita terkait

Duo Persija Jakarta Bertekad Tingkatkan Kemampuan Usai Tampil Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

2 menit lalu

Duo Persija Jakarta Bertekad Tingkatkan Kemampuan Usai Tampil Bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Pemain Persija Jakarta Rayhan Hannan dan Dony Tri Pamungkas etik pelajaran berharga usai tampil bersama Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

7 menit lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Israel Usir Ratusan Ribu Warga Palestina dari Rafah, Hamas: Ini Eskalasi Berbahaya!

8 menit lalu

Israel Usir Ratusan Ribu Warga Palestina dari Rafah, Hamas: Ini Eskalasi Berbahaya!

Pejabat senior Hamas, kelompok pejuang Palestina yang menguasai Gaza, mengatakan perintah evakuasi Israel bagi warga Rafah adalah "eskalasi berbahaya

Baca Selengkapnya

Pagar Gedung Putih AS DItabrak Mobil, Sopir Tewas di Tempat

11 menit lalu

Pagar Gedung Putih AS DItabrak Mobil, Sopir Tewas di Tempat

Sebuah mobil menabrak pagar Gedung Putih pada Sabtu malam. Sopir langsung tewas di tempat kejadian.

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

16 menit lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

17 menit lalu

PSIS Semarang Resmi Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23 Indonesia untuk Laga Lawan Guinea

CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi berharap Alfeandra Dewangga bisa menambah kekuatan Timnas U-23 Indonesia di playoff Olimipadei Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Syahrul Yasin Limpo Bayar Lukisan Sujiwo Tejo Seharga Rp 200 Juta Pakai Uang Vendor Kementan

17 menit lalu

Saksi Ungkap Syahrul Yasin Limpo Bayar Lukisan Sujiwo Tejo Seharga Rp 200 Juta Pakai Uang Vendor Kementan

Saksi menyatakan diminta mengirim Rp 200 juta saat itu juga untuk pembayaran lukisan dari budayawan Sujiwo Tejo yang dibeli oleh Syahrul Yasin Limpo.

Baca Selengkapnya

Dari AS, Protes Mahasiswa Pro-Palestina Menyebar ke Negara-negara Ini

18 menit lalu

Dari AS, Protes Mahasiswa Pro-Palestina Menyebar ke Negara-negara Ini

Mahasiswa di kampus-kampus di seluruh dunia menggelar unjuk pro-Palestina untuk memprotes genosida di Gaza oleh Israel.

Baca Selengkapnya

Pertama Sejak 7 Oktober, Amerika Serikat Sempat Tunda Pengiriman Amunisi ke Israel

25 menit lalu

Pertama Sejak 7 Oktober, Amerika Serikat Sempat Tunda Pengiriman Amunisi ke Israel

Amerika Serikat sempat menunda pengiriman amunisi senjata ke Israel pekan lalu hingga membuat para pejabat Israel khawatir

Baca Selengkapnya

Rayakan HUT Ke-105 Damkar, Bupati Sukabumi:Tingkatkan Layanan

31 menit lalu

Rayakan HUT Ke-105 Damkar, Bupati Sukabumi:Tingkatkan Layanan

Sepanjang 2023 DPKP mengatasi 579 kebakaran dan 517 non-kebakaran 517.

Baca Selengkapnya