Korban Kecelakaan Truk di Sumba Delapan Orang

Reporter

Editor

Jumat, 22 Agustus 2008 14:12 WIB

TEMPO Interaktif, Kupang: Korban tewas dalam kecelakaan maut di Kabupaten Sumba Timur bertambah menjadi delapan orang setelah dua korban tewas ditemukan tertindih batu kubur seberat 20 ton.

Kapolres Sumba Timur Ajun Komisaris Besar Tetra M. Putera mengatakan jumlah korban tewas sebelumnya hanya enam orang.

"Awalnya hanya enam orang yang dilaporkan tewas. Tetapi setelah dilakukan evakuasi, ternyata ditemukan lagi dua korban yang tertindih sehingga jumlah korban menjadi delapan orang," kata Kapolres kepada wartawan, Jumat (22/8).

Dia menambahkan, jumlah korban luka berat dalam kasus tersebut sebanyak tiga orang dan korban luka ringan sembilan orang. Menurutnya, korban meninggal dunia langsung diambil keluarga masing-masing untuk dimakamkan.

"Selain penumpang, ada dua kondektur yang ikut tewas. Jenazah dua kondektur tersebut sudah dievakuasi ke Waingapu untuk selanjutnya dikirim ke daerah asalnya di Kabupaten Sumba Barat," katanya.

Kecelakaan tersebut, kata Tetra, terjadi setelah mobil truk jenis Fuso dengan nomor polisi ED 2037 B yang mengangkut batu kubur setebal 40 cm, lebar 2,5 meter dan panjang 4,5 m terbalik di Jalan Lintas Waingapu-Tanarara-Kananggar tepatnya di Desa Karipi Kecamatan Matawai Lapau.

"Kecelakaan terjadi karena roda depan bagian kanan pecah sehingga truk terbalik dan menindih para penumpang," lanjutnya.

Delapan korban tewas dalam kecelakaan tersebut, yakni Hendrik Domu Mbakudima (26), Huki Landudjama (29), Kabubu Katehu (45), David Bulukma (25), Ayup (25), Kahi Tamu Rambu Ama (36), May Luyang (26) dan Tamu Apu (14).

Jems de Fortuna

Berita terkait

Ribuan kecelakaan Lalu Lintas Kerap Terjadi Setiap Musim Mudik dan Arus Balik lebaran, Ini Data 5 Tahun Terakhir

14 hari lalu

Ribuan kecelakaan Lalu Lintas Kerap Terjadi Setiap Musim Mudik dan Arus Balik lebaran, Ini Data 5 Tahun Terakhir

Jumlah kecelakaan lalu lintas saat mudik dan arus balik dalam 5 tahun terakhir berkisar di angka 1000 hingga 2000-an insiden.

Baca Selengkapnya

Ketua KNKT Sebut Sopir Kelelahan Penyebab Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Apa Itu KNKT?

19 hari lalu

Ketua KNKT Sebut Sopir Kelelahan Penyebab Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Apa Itu KNKT?

Ketua KNKT sebut unsur kelelahan sopir menjadi sebab kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek. Ini tugas dan wewenang KNKT.

Baca Selengkapnya

Contraflow Tetap Diterapkan saat Arus Balik Lebaran, Apa Saja Tambahan Pengamanannya?

19 hari lalu

Contraflow Tetap Diterapkan saat Arus Balik Lebaran, Apa Saja Tambahan Pengamanannya?

Sistem contraflow akan dilaksanakan dengan tambahan upaya pengamanan, seperti dikawal savety car hingga tambahan pembatas jalur.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Lebaran 2024: Polisi Sebut Ada 199 Kecelakaan, 41 Orang Tewas

20 hari lalu

Hari Pertama Lebaran 2024: Polisi Sebut Ada 199 Kecelakaan, 41 Orang Tewas

Polisi mencatat ada 199 kecelakaan lalu lintas pada hari pertama Lebaran 2024. 41 orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka.

Baca Selengkapnya

H-1 Lebaran 2024: Polisi Catat Ada 301 Kecelakaan Lalu Lintas, 26 Orang Meninggal

21 hari lalu

H-1 Lebaran 2024: Polisi Catat Ada 301 Kecelakaan Lalu Lintas, 26 Orang Meninggal

Polisi mencatat telah terjadi 301 kecelakaan lalu lintas pada sehari sebelum Lebaran 2024. Ratusan orang menjadi korban.

Baca Selengkapnya

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

22 hari lalu

Waspada, 3 Faktor Penyebab Kecelakaan Saat Mudik dengan Kendaraan Roda Dua

Pengendara roda dua wajib memahami tiga faktor penyebab kecelakaan saat mudik Lebaran. Apa saja?

Baca Selengkapnya

3 Potensi Bahaya Berkendara di Jalan Lurus dan Panjang Saat Mudik

22 hari lalu

3 Potensi Bahaya Berkendara di Jalan Lurus dan Panjang Saat Mudik

Saat perjalanan mudik biasanya orang akan lebih memilih jalan tol untuk mempersingkat waktu. Jalan tol yang panjang dan lurus ternyata menyebabkan beberapa risiko bagi pengemudi.

Baca Selengkapnya

4 Jenis Kecelakaan yang Tak Dijamin BPJS Kesehatan, Bagaimana Prosedur Klaimnya?

29 hari lalu

4 Jenis Kecelakaan yang Tak Dijamin BPJS Kesehatan, Bagaimana Prosedur Klaimnya?

Begini syarat dan ketentuan jika korban kecelakaan dapat ditanggung BPJS.

Baca Selengkapnya

Kategori Korban Kecelakaan Ini Saja yang Dapat Asuransi Jasa Raharja, Segini Besaran Santunannya

29 hari lalu

Kategori Korban Kecelakaan Ini Saja yang Dapat Asuransi Jasa Raharja, Segini Besaran Santunannya

Asuransi Jasa Raharja hanya dapat diberikan kepada 3 kategori kecelakaan, termasuk saat mudik lebaran. Berapa besaran santunan bagi korban?

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024 Naik Sepeda Motor, Kepala Korlantas Polri: Sebaiknya Jangan Lakukan, Berbahaya

30 hari lalu

Mudik Lebaran 2024 Naik Sepeda Motor, Kepala Korlantas Polri: Sebaiknya Jangan Lakukan, Berbahaya

Masyarakat lakukan mudik lebaran ada saja yang menggunakan sepeda motor. Kepala Korlantas Polri ingatkan bahayanya.

Baca Selengkapnya