DPR Gagal Selesaikan RUU Prolegnas

Reporter

Editor

Kamis, 10 April 2008 07:34 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:DPR gagal menyelesaikan program legislasi nasional. Karena itu, pimpinan DPR akan meminta pimpinan komisi dan panitia khusus menetapkan target pembahasan rancangan undang-undang yang akan diselesaikan hingga akhir masa jabatan DPR. "Menjelang akhir masa sidang keempat, kami akan meminta mereka menetapkan rancangan undang-undang yang harus dicoret karena tidak bisa selesai," kata Ketua DPR Agung Laksono kepada Tempo, Rabu (9/4). Rencananya, Agung akan menutup masa sidang ketiga DPR Kamis (10/4) ini melalui rapat paripurna. Hingga akhir masa sidang ketiga DPR, katanya, DPR baru merampungkan 105 dari 284 rancangan undang-undang yang masuk program legislasi nasional. Pada akhir tahun lalu, DPR merampungkan pembahasan 93 rancangan undang-undang. Menurut Agung, penetapan target harus dilakukan mengingat masa efektif kerja DPR tinggal 1,5 tahun. Apalagi, mulai tahun depan anggota DPR berkonsentrasi pada pemilu legislatif. Selain penutupan masa sidang, DPR akan menyetujui Rancangan Undang-undang tentang Perubahan APBN 2008 untuk disahkan pemerintah. Selain itu, Badan Pemeriksa Keuangan akan menyampaikan hasil audit laporan keuangan pemerintah pusat semester kedua 2007. KURNIASIH BUDI

Berita terkait

Fraksi PKS DPR Ajak Ormas Islam Kolaborasi Bahas RUU

30 September 2022

Fraksi PKS DPR Ajak Ormas Islam Kolaborasi Bahas RUU

Jazuli menilai ormas-ormas Islam yang merupakan representasi dari umat adalah bagian dari Fraksi PKS.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Penyiaran, Koalisi Dukung Pelarangan Iklan Rokok

12 Oktober 2017

Revisi UU Penyiaran, Koalisi Dukung Pelarangan Iklan Rokok

Koalisi Nasional Reformasi Penyiaran mengkritik draf Rancangan Undang-Undang Penyiaran tertanggal 3 Oktober 2017.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Penyiaran, Lembaga Penyiaran Raksasa Diduga Bermain

12 Oktober 2017

Revisi UU Penyiaran, Lembaga Penyiaran Raksasa Diduga Bermain

Koalisi Nasional Reformasi Penyiaran (KNRP) menyayangkan perkembangan pembahasan revisi UU Penyiaran.

Baca Selengkapnya

Komite Pengendalian Tembakau: Stop Bahas RUU Pertembakauan  

6 Maret 2017

Komite Pengendalian Tembakau: Stop Bahas RUU Pertembakauan  

Intervensi kalangan industri rokok bisa mempengaruhi kementerian sektor terdepan tentang rekomendasi yang akan diberikan kepada Presiden.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla: Revisi UU MD3 Urusan Internal DPR

17 Desember 2016

Jusuf Kalla: Revisi UU MD3 Urusan Internal DPR

PDI Perjuangan dianggap layak mendapat kursi pimpinan DPR.

Baca Selengkapnya

Imparsial Sarankan Pembahasan RUU Terorisme Dihentikan  

3 Oktober 2016

Imparsial Sarankan Pembahasan RUU Terorisme Dihentikan  

Ia menyarankan agar RUU itu dikembalikan kepada pemerintah terlebih dulu untuk menyinkronkan RUU Terorisme dan revisi KUHP.

Baca Selengkapnya

DPR Sahkan RUU Konvensi Ketenagakerjaan Maritim  

8 September 2016

DPR Sahkan RUU Konvensi Ketenagakerjaan Maritim  

Dewan Perwakilan Rakyat mengesahkan rancangan undang-undang tentang Konvensi Ketenagakerjaan Maritim 2016.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Apresiasi Pembentukan 10 Undang-Undang  

16 Agustus 2016

Presiden Jokowi Apresiasi Pembentukan 10 Undang-Undang  

Undang-undang tersebut antara lain UU Tabungan Perumahan Rakyat dan UU Pengampunan Pajak.

Baca Selengkapnya

Pengesahan RUU Pilkada Akan Divoting  

2 Juni 2016

Pengesahan RUU Pilkada Akan Divoting  

Dua fraksi di DPR belum setuju dengan ketentuan anggota Dewan harus mendur jika maju dalam pilkada.

Baca Selengkapnya

DPR Akan Sahkan 40 RUU dalam Prolegnas 2016  

26 Januari 2016

DPR Akan Sahkan 40 RUU dalam Prolegnas 2016  

DPR akan mengesahkan 40 rancangan undang-undang (RUU) yang masuk dalam Program Legislasi Nasional 2016 dalam rapat paripurna hari ini.

Baca Selengkapnya