20.293 Siswa SMP di Jawa Timur Tidak Lulus

Reporter

Editor

Kamis, 21 Juni 2007 10:03 WIB

TEMPO Interaktif, Surabaya:Sejumlah 20.293 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Jawa Timur tidak lulus ujian nasional. Jumlah ini mencapai 4,18 persen total siswa SMP di Jawa Timur yang mengikuti ujian nasional 2007. Jawa Timur mengumumkan kelulusan SMP ini melalui sekolah-sekolah mulai Kamis (21/6) hingga Sabtu (23/1) ini.Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Timur Rasiyo mengatakan, jumlah kelulusan ini tidak memenuhi 97 persen dari yang ditargetkan. Meski begitu, jumlah kelulusan tahun ini lebih besar dibandingkan tahun lalu yang mencapai 94 persen. "Peserta ujian nasional Jawa Timur paling besar dibandingkan daerah lain. Jangan lihat jumlah yang tidak lulus, tapi persentasenya," katanya.Ia mengatakan, peraih peringkat terbaik tingkat kelulusan ujian nasional SMP di Jawa Timur adalah Kabupaten Lamongan yang tidak melulusan 10 siswa dari 19.722 peserta ujian nasional. Selanjutnya, Kabupaten Gresik, dari 15.970 peserta ujian nasional yang tidak lulus 30 siswa. Kabupaten Tulungangung yang tidak lulus 28 dari 13.608 siswa, Kabupaten Pamekasan 26 tidak lulus dari 10.262 siswa dan Kabupaten Sidoarjo 122 tidak lulus dari26.689 siswa.Siswa peraih terbaik nilai ujian nasional 2007 ini adalah Une Hadiyan Putri siswa SMPN I Surabaya, Alfian Steady SMP Katolik II Malang dan Adelia Riski dari SMPN I Sampang. Tiga siswa ini meraih nilai sempurna 30, terdiri diri nilai Bahasa Indonesia 10, Bahasa Inggris 10 dan Matematika 10. Selanjutnya, Aditya Herlinda Faridki dari SMPN I Tuban dengan nilai 29,80 dan Agustin Marta Suwandari dari SMPN I Trenggalek dengan nilai 29,80.Untuk kategori sekolah, peringkat terbaik adalah SMPN I Lamongan yang meluluskan semua dari 353 siswa. Sekolah ini mendapat nilai rata-rata 28,26. Peringkat kedua diraih SMPN I Surabaya yang juga meluluskan semua dari 426 siswa. Nilai rata-rata sekolah ini 28,16. SMPN I Bangkalan berada di peringkat tiga yang meluluskan semua dari 125 siswa dengan nilai rata-rata27,81. Sunudyantoro

Berita terkait

Anies Baswedan Tanggapi Hasil UNBK SMP DKI yang Turun

26 Mei 2018

Anies Baswedan Tanggapi Hasil UNBK SMP DKI yang Turun

Anies Baswedan meminta orang tua siswa tak hanya mendorong anak-anak belajar demi mengejar target ujian nasional.

Baca Selengkapnya

Ujian Nasional SMK, Waspadai Tanda - Tanda Stres Anak

2 April 2018

Ujian Nasional SMK, Waspadai Tanda - Tanda Stres Anak

Seorang anak yang berada di bawah tekanan ujian akan terus merasa khawatir. Simak tanda anak mengalami stres jelang ujian.

Baca Selengkapnya

Ujian Nasional SMK, Tips Orang Tua Hindarkan Stres pada Anak

2 April 2018

Ujian Nasional SMK, Tips Orang Tua Hindarkan Stres pada Anak

Ujian Nasional untuk Sekolah Menengah Kejuruan siap digelar pada 2 - 5 April 2018. Tips untuk orang tua agar mengurangi stres ujian anak.

Baca Selengkapnya

Kiat Orang Tua Menghadapi Anak yang Stres Menjelang Ujian

31 Maret 2018

Kiat Orang Tua Menghadapi Anak yang Stres Menjelang Ujian

Banyak orang tua yang bersikap salah dalam menghadapi anak yang stres menjelang Ujian Akhir Nasional atau ujian lain. Berikut kiat untuk mengatasinya.

Baca Selengkapnya

UNBK 2018, Kemendikbud Antisipasi Gangguan Server dan Listrik

14 Maret 2018

UNBK 2018, Kemendikbud Antisipasi Gangguan Server dan Listrik

UNBK 2018 tingkat SMA dan SMK akan dimulai pada 5 April 2018 dan tingkat SMP pada 23 April 2018.

Baca Selengkapnya

Peserta UN Gunungkidul yang Mundur Kebanyakan dari Swasta

6 Mei 2015

Peserta UN Gunungkidul yang Mundur Kebanyakan dari Swasta

Kekhawatiran pemerintah Gunungkidul akan tingginya potensi siswa SMP mengundurkan diri dari ujian nasional tahun ini kembali terbukti.

Baca Selengkapnya

Persiapan UN Online, Belajar Sampai Cek Pohon Tinggi

4 April 2015

Persiapan UN Online, Belajar Sampai Cek Pohon Tinggi

Wilayah Kota Yogya yang rawan terjadi gangguan listrik akibat jaringan putus tertimpa pohon tinggi.

Baca Selengkapnya

Anggaran Pengamanan Ujian Nasional Belum Jelas  

29 Maret 2015

Anggaran Pengamanan Ujian Nasional Belum Jelas  

Daerah tak mengalokasikan anggaran khusus untuk operasional pengamanan saat penyimpanan soal.

Baca Selengkapnya

Kunci Jawaban Soal UN SMP Beredar di Padang

7 Mei 2014

Kunci Jawaban Soal UN SMP Beredar di Padang

Polisi belum melakukan pemeriksaan terhadap siswa karena khawatir akan mengganggu pelaksanan ujian.

Baca Selengkapnya

Pengedar Kunci Jawaban Unas dari Demak  

28 April 2014

Pengedar Kunci Jawaban Unas dari Demak  

Polisi terus mengembangkan kasus peredaran kunci jawaban ujian nasional sekolah menengah atas. Kunci jawaban didapat dari kepala sekolah di Demak.

Baca Selengkapnya