Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rapat DPR dan PPATK, Bamsoet: Kripto Rentan dengan Pencucian Uang dan Judi Online

image-gnews
Anggota Komisi III DPR RI Bambang Soesatyo saat Rapat Dengar Pendapat Komisi III DPR RI dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) di Gedung Parlemen Jakarta, Rabu, 6 November 2024. Dok. DPR
Anggota Komisi III DPR RI Bambang Soesatyo saat Rapat Dengar Pendapat Komisi III DPR RI dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) di Gedung Parlemen Jakarta, Rabu, 6 November 2024. Dok. DPR
Iklan

INFO NASIONAL - Anggota Komisi III DPR Bambang Soesatyo atau Bamsoet, menyoroti risiko penyalahgunaan aset digital seperti cryptocurrency dalam kejahatan terorganisir, termasuk korupsi, pencucian uang, judi online, dan perdagangan narkoba. Menurutnya, kemajuan teknologi keuangan membuka celah bagi pelaku kejahatan untuk memanfaatkan kripto.

Bamsoet berujar, kripto memiliki karakteristik pseudoanonim, sehingga menjadi daya tarik bagi pelaku kejahatan terorganisir. Transaksi kripto memungkinkan pembeli dan penjual untuk beroperasi secara anonim.

“Selain itu, belum adanya regulasi yang kuat terkait dengan kripto di berbagai negara, membuat pelaku kejahatan memanfaatkan celah ini," ujarnya usai Rapat Dengar Pendapat Komisi III DPR dengan PPATK (Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan) di gedung parlemen, Jakarta, Rabu, 6 September 2024.

Dia mencontohkan, 24 persen dari total kasus korupsi yang ditangani KPK memiliki jejak transaksi kripto. Teknologi blockchain memungkinkan pemindahan dana hasil korupsi dengan lebih efisien dan minim jejak.

Selain itu, ia mengungkapkan bahwa aset kripto juga digunakan dalam pencucian uang terkait transaksi narkoba dan judi online. “Data UNODC menunjukkan sekitar 7 persen dari total transaksi kripto di pasar gelap digunakan untuk perdagangan narkoba,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Judi online, Bamsoet melanjutkan, juga merupakan salah satu yang paling banyak memanfaatkan cryptocurrency. Praktik ini sering kali melibatkan platform judi online yang menerima taruhan dalam bentuk kripto, sehingga memudahkan penyamaran terhadap transaksi tersebut. Sekitar 10 persen dari total transaksi kripto diperkirakan terkait dengan aktivitas judi online yang semakin sulit untuk diawasi tanpa regulasi yang ketat.

Ia menyebut, Presiden RI ke-7 Joko Widodo sempat menyoroti pencucian uang melalui aset kripto. Menurut data Crypto Crime Report ada indikasi pencucian uang dari aset kripto senilai US$ 8,6 miliar atau setara Rp 139 triliun secara global di tahun 2022.

Modus yang paling sering dilakukan dalam tindak pencucian uang adalah dengan mentransfer dana ilegal bermata uang kripto untuk pembelian barang-barang ilegal atau dengan mengubah dana ilegal dari rupiah ke crypto kemudian didistribusikan ke berbagai 'wallet address'.

“Sayangnya, belum ada regulasi khusus di Indonesia terkait penindakan pidana perdagangan aset kripto. Ini tantangan besar bagi PPATK untuk melacak aliran dana kejahatan yang menggunakan kripto,” ia memungkas. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pertamina Gelar Eco RunFest 2024 Berbasis Netral Karbon

14 menit lalu

Corporate Secretary Pertamina Brahmantya S. Poerwadi (tengah) saat konferensi pers Pertamina Eco RunFest 2024 di Jakarta, Rabu, 6 November 2024. Pertamina Eco RunFest 2024 akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta pada Minggu, 24 November 2024. Dok. Pertamina
Pertamina Gelar Eco RunFest 2024 Berbasis Netral Karbon

Pertamina Eco RunFest 2024 di Istora Senayan, Jakarta, akan mengajak 21 ribu peserta beraksi dalam lomba lari dan festival berbasis netral karbon dengan berbagai aktivitas ramah lingkungan.


Dewan Pers: BRI Fellowship Journalism 2025 Tingkatkan Kompetensi Jurnalis

27 menit lalu

Para jurnalis penerima beasiswa BRI Fellowship Journalism  terlibat dalam kegiatan belajar mengajar. BRI Fellowship Journalism merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BRI Peduli. Program ini bertujuan memberikan kesempatan kepada para jurnalis untuk meraih beasiswa pendidikan S2. Dok. BRI
Dewan Pers: BRI Fellowship Journalism 2025 Tingkatkan Kompetensi Jurnalis

Dewan Pers memberi apresiasi acara tahunan BRI karena meningkatkan kompetensi jurnalis. Selain pelatihan ada kesempatan meraih beasiswa S2.


Ahmad Sahroni Sebut PPATK Harus Aktif Bantu Berantas Judi Online, Ini Alasannya

1 jam lalu

Wakil Ketua Komisi III, Ahmad Sahroni, saat ditemui di kompleks gedung DPR, Rabu, 6 November 2024. TEMPO/Nandito Putra.
Ahmad Sahroni Sebut PPATK Harus Aktif Bantu Berantas Judi Online, Ini Alasannya

Ahmad Sahroni meminta PPATK reaktif dan jemput bola dalam penelusuran transaksi judi online.


Revitalisasi Pasar Muara Karang: Pusat Distribusi Ikan hingga Surga Kuliner Modern

1 jam lalu

Gambar rencana pasar utama, Pasar Muara Karang, Jakarta.
Revitalisasi Pasar Muara Karang: Pusat Distribusi Ikan hingga Surga Kuliner Modern

Kini, untuk menjaga dan meningkatkan potensi pasar sebagai ikon kuliner pesisir, revitalisasi Pasar Muara Karang telah dimulai.


Polisi Dalami Video Denny Cagur Diduga Promosikan Judi Online

1 jam lalu

Anggota DPR RI 2024-2029 yang juga Artis, Denny Cagur saat menghadiri pelantikan Anggota DPR/DPD/MPR periode 2024-2029 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, 1 Oktober 2024. Sebanyak 580 anggota DPR RI dan 152 anggota DPD RI yang terpilih berdasarkan Surat Keputusan KPU RI tentang hasil Pemilu Legislatif 2024 untuk periode 2024-2029 dilantik. TEMPO/M Taufan Rengganis
Polisi Dalami Video Denny Cagur Diduga Promosikan Judi Online

Tim patroli siber disebut akan mendalami video Denny Cagur yang mempromosikan situs game online.


Telkomsel Gandeng Mola TV Hadirkan Kanal Golf dan Sport di IndiHome TV

1 jam lalu

Telkomsel bekerjasama dengan Mola TV menghadirkan channel Mola Golf dan Mola Sport di IndiHome TV, menyajikan berbagai tayangan olahraga kelas dunia secara eksklusif dan dapat dinikmati setiap hari. Dok. Telkomsel
Telkomsel Gandeng Mola TV Hadirkan Kanal Golf dan Sport di IndiHome TV

Telkomsel dan Mola menghadirkan kanal Mola Golf dan Mola Sport di IndiHome TV, menyajikan tayangan eksklusif olahraga dunia, seperti sepak bola, UFC, dan turnamen golf.


Menkomdigi: Prabowo Minta Tak Boleh Ada yang Bekingi Judi Online

1 jam lalu

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, dan Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid memberikan keterangan pers usai sidang kabinet paripurna di Istana Kepresidenan Jakarta, 6 November 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Menkomdigi: Prabowo Minta Tak Boleh Ada yang Bekingi Judi Online

Menteri Komunikasi dan Digital, Meutya Hafid, mengatakan bahwa sikap Presiden Prabowo Subianto tegas dalam memberantas judi online.


Aksi Lancung 11 Pegawai Komdigi Beking Seribuan Situs Judi Online, Berikut Tanggapan Budi Gunawan hingga Meutya Hafid

2 jam lalu

Menteri Komunikasi dan Digital (Komdig) Meutya Hafid sebelum Parade Senja di Lapangan Pancasila, Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, Jumat, 25 Oktober 2024. Parade Senja yang menjadi rangkaian dalam pembekalan Kabinet Merah Putih tersebut digelar untuk mengingatkan jasa para pahlawan yang berjuang dalam kemerdekaan dan menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. ANTARA/Muhammad Adimaja
Aksi Lancung 11 Pegawai Komdigi Beking Seribuan Situs Judi Online, Berikut Tanggapan Budi Gunawan hingga Meutya Hafid

Polisi mengungkapkan aksi lancung pegawai Komdigi yang bekingi seribuan laman judi online. Begini komentar Budi Gunawan, Meutya Hafid, dan anggota DPR


Yakin Tak Terlibat, Eks Menkominfo Budi Arie Siap Diperiksa Polisi soal Judi Online

2 jam lalu

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi ketika menyampaikan keterangan pers di Istana Kepresidenan, usai pelantikan menteri Kabinet Merah Putih oleh Presiden Prabowo Subianto, Senin, 21 Oktober 2024. TEMPO/Riri Rahayu
Yakin Tak Terlibat, Eks Menkominfo Budi Arie Siap Diperiksa Polisi soal Judi Online

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi menyatakan bahwa dirinya sudah pasti tidak terlibat kasus judi online yang tengah menjerat mantan anak buahnya.


OJK Terbitkan POJK Nomor 14 Tahun 2024 tentang Satgas Penanganan Usaha Tanpa Izin

2 jam lalu

Gedung Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Jakarta. Dok. TEMPO
OJK Terbitkan POJK Nomor 14 Tahun 2024 tentang Satgas Penanganan Usaha Tanpa Izin

OJK menerbitkan POJK untuk memperkuat perlindungan konsumen. POJK mengatur satgas dalam mencegah dan menangani kegiatan tanpa izin.