Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sanksi bagi Peserta SKD CPNS 2024 yang Membawa Catatan berupa Contekan hingga Jimat

Editor

Laili Ira

image-gnews
Sejumlah peserta menunggu giliran untuk registrasi sebelum mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
Sejumlah peserta menunggu giliran untuk registrasi sebelum mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seleksi kompetensi dasar computer assisted test calon pegawai negeri sipil atau SKD CAT CPNS 2024 diwarnai sejumlah aksi tidak biasa. Seorang peserta kedapatan membawa jimat ketika akan mengikuti ujian. 

Dalam sebuah video yang dibagikan akun TikTok @kemenkumhammuda, Kamis, 24 Oktober 2024, memperlihatkan panitia seleksi yang membuka plastik berisi potongan kertas yang dilipat kecil. Kertas yang dibawa salah satu peserta SKD CAT CPNS tersebut bertuliskan coretan yang tidak diketahui artinya. 

Jangan biarkan jimat menentukan nasibmu. Keyakinan dan kerja keras adalah kunci sejati melewati SKD CPNS. Percaya pada dirimu sendiri, karena kekuatan terbesar ada di dalam dirimu, bukan di luar,” tulis @kemenkumhammuda. Lantas, apa sanksi bagi peserta yang membawa jimat, contekan, atau benda lain ke ruang ujian SKD? 

Sanksi bagi Peserta Melanggar Tata Tertib SKD CPNS 2024

Tata tertib peserta SKD CAT CPNS tercantum dalam Peraturan Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 5 Tahun 2024 tentang Prosedur Penyelenggaraan Seleksi dengan Metode Computer Assisted Test Badan Kepegawaian Negara. 

Dalam beleid yang ditetapkan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKN Haryomo Dwi Putranto di Jakarta, pada Senin, 12 Agustus 2024 itu, disebutkan bahwa peserta di dalam ruang seleksi dilarang membawa:

-   Buku atau catatan lainnya.

-   Kalkulator, jam tangan, gawai, kamera dalam bentuk apapun, dan alat tulis, kecuali pensil kayu.

-   Senjata api atau senjata tajam dan sejenisnya. 

Selain itu, peserta dilarang untuk:

-   Bertanya atau berbicara dengan sesama peserta selama ujian berlangsung.

-   Menerima atau memberikan sesuatu dari dan/atau kepada peserta lain tanpa seizin panitia selama ujian berlangsung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

-   Ke luar dari ruangan SKD CPNS, kecuali mendapatkan izin dari panitia.

-   Membawa makanan dan minuman dalam ruangan ujian.

-   Merokok di dalam ruangan tes.

-   Menyebarkan soal seleksi melalui media apapun.

-   Melakukan tindakan kecurangan dalam bentuk apapun. 

Peserta yang melanggar ketentuan larangan tersebut akan dikenakan sanksi teguran lisan oleh tim pelaksana seleksi CAT BKN hingga dibatalkan statusnya sebagai peserta seleksi. Selain itu, peserta yang menyebarkan soal seleksi dan bertindak curang akan dikenakan sanksi berupa diskualifikasi. 

Adapun peserta SKD CPNS 2024 diwajibkan membawa kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) asli, surat keterangan pengganti KTP yang masih berlaku, kartu keluarga (KK) asli, salinan KK yang dilegalisir basah oleh pejabat berwenang, identitas kependudukan digital berupa KTP digital dan tangkapan layar (screenshoot) yang telah dicetak dan ditunjukkan kepada panitia seleksi instansi, atau KK digital yang telah dicetak dan dapat dipindai (scan) oleh panitia seleksi instansi dan kartu peserta ujian. 

Sementara itu, bagi peserta yang mengikuti SKD CAT di luar negeri dapat menunjukkan paspor atau kartu masyarakat Indonesia di luar negeri dan kartu peserta ujian. 

Dengan demikian, peserta SKD CPNS 2024 hanya diperbolehkan membawa bukti identitas diri dan kartu peserta ujian. Selain itu, peserta hanya diperkenankan membawa alat tulis berupa pensil kayu ke dalam ruang seleksi. 

Pilihan Editor: 31 Ribu Lebih Peserta Ikuti Seleksi Kompetensi Dasar CPNS di 60 Lokasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

31 Ribu Lebih Peserta Ikuti Seleksi Kompetensi Dasar CPNS di 60 Lokasi

21 jam lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
31 Ribu Lebih Peserta Ikuti Seleksi Kompetensi Dasar CPNS di 60 Lokasi

BPKP menggelar Seleksi Kompetensi Dasar CPNS di 60 lokasi di luar dan dalam negeri, diikuti oleh lebih dari 31 ribu peserta.


Peserta SKD CPNS Kemenag 2024 Wajib Pakai Pita Hijau, Ini Ketentuannya

1 hari lalu

Sejumlah peserta menunggu giliran untuk registrasi sebelum mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
Peserta SKD CPNS Kemenag 2024 Wajib Pakai Pita Hijau, Ini Ketentuannya

Berikut ketentuan penggunaan pita hijau bagi peserta SKD CPNS Kemenag 2024 dan tata tertib lainnya yang perlu diketahui.


Kisi-Kisi Materi Tes SKB CPNS 2024 yang Perlu Diketahui

1 hari lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
Kisi-Kisi Materi Tes SKB CPNS 2024 yang Perlu Diketahui

Hasil SKD CAT CPNS akan diumumkan pada 17-19 November 2024, ketahui kisi-kisi materi tes SKB yang telah ditetapkan.


Cara Cek Ranking SKD CPNS 2024 dan Jumlah Pesaing

1 hari lalu

Sejumlah peserta menunggu giliran untuk registrasi sebelum mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
Cara Cek Ranking SKD CPNS 2024 dan Jumlah Pesaing

Peserta dapat memantau pemeringkatan nilai dan jumlah pesaing SKD CPNS 2024 pada masing-masing jabatan dan formasi yang dilamar dengan cara ini.


5 Cara Mengerjakan Soal SKD 2024 dengan Cepat Versi Lulusan CPNS

2 hari lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
5 Cara Mengerjakan Soal SKD 2024 dengan Cepat Versi Lulusan CPNS

Berikut ini beberapa cara dalam mengerjakan soal SKD CPNS 2024 dari lulusan CPNS yang dapat dijadikan sebagai referensi.


Kapan Pengumuman Peserta Lolos ke Tahap SKB CPNS 2024? Ini Jadwalnya

3 hari lalu

Sejumlah peserta mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di UPT Badan Kepagawaian Negara (BKN), Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Jumat 3 September 2021. Tes SKD CPNS yang digelar hingga 23 September 2021 tersebut diikuti sebanyak 7.887 peserta dari wilayah Kalsel yang dibagi menjadi empat sesi dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19 secara ketat. ANTARA FOTO/Makna Zaezar
Kapan Pengumuman Peserta Lolos ke Tahap SKB CPNS 2024? Ini Jadwalnya

SKB CPNS 2024 diselenggarakan dengan CAT dan dapat ditambah dengan SKB non-CAT sesuai dengan kebijakan instansi. Kapan pengumumannya?


Apa Saja Syarat Lolos SKD CPNS 2024? Ini Penjelasannya

3 hari lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
Apa Saja Syarat Lolos SKD CPNS 2024? Ini Penjelasannya

Agar bisa lolos ke tahap SKB, peserta SKD CAT CPNS 2024 tidak hanya harus memenuhi passing grade, tetapi ada persyaratan lain. Apa saja?


Link Live Score SKD CAT CPNS 2024, Cek di Sini

3 hari lalu

Sejumlah peserta menunggu giliran untuk registrasi sebelum mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) 2024 di Hotel Bela Ternate, Maluku Utara, Sabtu, 19 Oktober 2024. Tes SKD CPNS 2024 itu diikuti 4.400 peserta yang diselenggarakan hingga 21 November 2024. ANTARA/Andri Saputra
Link Live Score SKD CAT CPNS 2024, Cek di Sini

Masyarakat dapat memantau live score SKD CPNS 2024 melalui kanal-kanal YouTube Kantor Regional dan UPT BKN di seluruh Indonesia. Ini linknya.


Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS di Top 3 Tekno

6 hari lalu

Xiaomi 14T. Foto: Xiaomi
Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS di Top 3 Tekno

Di antara berita Xiaomi 14T dan Contoh Soal Deret Angka di SKD CPNS itu ada tentang adu gagasan para cagub mengatasi problem lingkungan Jakarta.


15 Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS 2024 dan Cara Menghitungnya

6 hari lalu

Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) bersiap mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) di Gedung Badan Kepegawaian Negara (BKN), Jakarta, Kamis, 2 September 2021.  Sebanyak 800 peserta mengikuti tes tersebut dengan  menerapkan protokol kesehatan ketat. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
15 Contoh Soal Deret Angka SKD CPNS 2024 dan Cara Menghitungnya

Deret angka adalah materi soal yang muncul dalam TIU SKD CAT CPNS 2024, ketahui contoh latihan soal dan kunci jawabannya.