Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daftar Calon Menteri Kabinet Prabowo yang Dipanggil ke Kertanegara

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Prabowo Subianto setelah menerima calon menteri di kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin, 14 Oktober 2024. [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Prabowo Subianto setelah menerima calon menteri di kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin, 14 Oktober 2024. [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan calon pejabat di kabinet Prabowo, yang hari ini, Selasa, 15 Oktober 2024 diundang bertemu dengan Prabowo Subianto di Kertanegara akan lebih banyak dibandingkan pada Senin, 14 Oktober 2024.

"Saya belum hitung berapa banyaknya, tetapi nanti karena ada di satu kementerian yang nominasi-nya dua, ada yang satu. Ada yang lebih dari satu, banyak," kata Dasco di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa, 15 Oktober 2024, dikutip dari Antara.

Sebelumnya, Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil 49 calon menteri untuk datang ke kediamannya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Senin, 14 Oktober 2024. Mereka dipanggil untuk ditempatkan di posisi pos kementerian yang telah dipersiapkan Prabowo. Para tokoh itu terdiri dari politisi, akademisi, hingga menteri era Presiden Joko Widodo.Berikut daftar 49 calon menteri yang menemui Prabowo di Kertanegara:

1. Prasetio Hadi (Ketua DPP Partai Gerindra)

2. Sugiono (Wakil Ketua Umum Partai Gerindra)

3. Widiyanti Putri Wardhana (Pengusaha)

4. Natalius Pigai (Pegiat HAM)

5. Yandri Susanto (Wakil Ketua Umum PAN)

6. Fadli Zon (Wakil Ketua Umum Partai Gerindra)

7. Nusron Wahid (Politisi Golkar)

8. Saifullah Yusuf (Sekjen PBNU/Menteri Sosial)

9. Maruarar Sirait (Politisi Partai Gerindra)

10. Abdul Kadir Karding (Politisi PKB)

11. Wihaji (Wakil Ketua Umum Golkar)

12. Teuku Riefky Harsya (Sekjen Partai Demokrat)

13. Agus Harimurti Yudhoyono (Ketua Umum Partai Demokrat/Menteri ATR BPN)

14. Arifatul Choiri Fauzi (Muslimat NU)

15. Tito Karnavian (Mantan Kapolri/Menteri Dalam Negeri)

16. Zulkifli Hasan (Ketua Umum PAN/Menteri Perdagangan)

17. Satryo Soemantri Brodjonegoro (Akademisi)

18. Yassierli (Akademisi)

19. Yusril Ihza Mahendra (Pakar Hukum Tata Negara/Politikus PBB)

20. Bahlil Lahadalia (Ketua Umum Partai Golkar/Menteri ESDM)

21. Abdul Mu'ti (Sekretaris Umum PP Muhammadiyah)

22. Muhaimin Iskandar (Ketua Umum PKB)

23. Raja Juli Antoni (Sekjen PSI/Wamen ATR)

24. Agus Gumiwang (Menteri Perindustrian)

25. Pratikno (Menteri Sekretaris Negara)

26. Iftitah Sulaiman (Orang Kepercayaan Susilo Bambang Yudhoyono)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

27. Komjen Pol. Agus Andrianto (Wakapolri)

28. Ribka Haluk (Pj Gubernur Papua Tengah)

Gubernur Papua tengah Ribka Haluk tiba di kediaman Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin, 14 Oktober 2024. Presiden Terpilih Prabowo Subianto memanggil sejumlah tokoh yang diyakini bakal menjadi calon menteri/kepala lembaga negara untuk pemerintahan baru ke depan. ANTARA/Aprillio Akbar

29. Maman Abdurahman (Politisi Partai Golkar)

30. Rachmat Pambudy (Akademisi)

31. Hanif Faisol Nurofiq (Dirjen KLHK)

32. Erick Thohir (Menteri BUMN)

33. Andi Amran Sulaiman (Menteri Pertanian)

34. Nasaruddin Umar (Imam Besar Masjid Istiqlal)

35. Dito Ariotedjo (Menpora)

36. Budi Gunadi Sadikin (Menteri Kesehatan)

37. Sultan Bachtiar Najamudin (Ketua DPD RI)

38. Dody Hanggodo (Profesional)

39. Sakti Wahyu Trenggono (Menteri Kelautan dan Perikanan)

40. Budi Santoso (Sekjen Kemendag)

41. Dudy Purwagandhi (Dewan Komisaris PLN)

42. Airlangga Hartarto (Menko Perekonomian)

43. Sri Mulyani (Menteri Keuangan)

44. Veronica Tan

45. Supratman Andi Agtas (Menkumham/Politikus Gerindra)

46. Donny Ermawan Taufanto (Plt. Sekjen Kemenhan)

47. Rosan Perkasa Roeslani (Menteri Investasi)

48. M. Herindra (Wamenhan)

49. Meutya Hafid (Ketua Komisi I DPR/Politikus Golkar)

Sebagai informasi, calon-calon menteri pemerintahan Prabowo Subianto diminta untuk meneken pakta integritas. Dasco menjelaskan pakta integritas itu ditandatangani bagi yang sudah dipastikan bakal membantu kerja Presiden Terpilih dalam pemerintahan ke depan.

“Itu keinginan dari Presiden Terpilih untuk yang membantu di kabinet. Ada beberapa poin yang dicantumkan dalam pakta integritas untuk ditandatangani, untuk calon menteri yang sudah dipastikan akan mendampingi,” kata Dasco saat ditemui di depan kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta, Senin, 14 Oktober 2024, dikutip dari Antara.

KHUMAR MAHENDRA | VEDRO IMANUEL G | ANTARA
Pilihan editor: Cerita Taufik Hidayat Kaget Dihubungi Ajudan Prabowo untuk Datang ke Kertanegara

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Mengenal Pakta Integritas yang Akan Diteken Calon Menteri Kabinet Prabowo

22 menit lalu

Raffi Ahmad, Gus Miftah, dan Plt Ketum PPP Mardiono usai menemui Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan pada Selasa, 15 Oktober 2024. Tempo/Annisa Febiola
Mengenal Pakta Integritas yang Akan Diteken Calon Menteri Kabinet Prabowo

Dasco menjelaskan pakta integritas itu ditandatangani oleh para calon menteri yang memang sudah dipastikan bakal membantu kerja kabinet Prabowo


Fadli Zon dan Giring Ganesha Ditugaskan Prabowo Urus Kebudayaan

54 menit lalu

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Fadli Zon usai menemui Presiden Terpilih Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta, Senin, 14 Oktober 2024. Presiden Terpilih Prabowo Subianto memanggil sejumlah tokoh yang bakal menjadi calon Menteri/Kepala Lembaga negara untuk pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. TEMPO/M Taufan Rengganis
Fadli Zon dan Giring Ganesha Ditugaskan Prabowo Urus Kebudayaan

Setelah bertemu dengan Prabowo, Giring mengaku sudah berdiskusi sebelumnya dengan Fadli Zon.


Ekonom Sarankan Sri Mulyani Hapus Insentif Pajak untuk Penghiliran Nikel

1 jam lalu

Menteri Keuangan, Sri Mulyani, saat ditemui di kediaman Prabowo Subianto, Senin, 14 Oktober 2024. Sri Mulyani mengatakan diminta kembali menjadi Menkeu oleh Prabowo. Namun dia tidak menjawab secara gamblang apakah menerima tawaran tersebut. TEMPO/Nandito Putra.
Ekonom Sarankan Sri Mulyani Hapus Insentif Pajak untuk Penghiliran Nikel

Reputasi internasional Sri Mulyani dengan lembaga kredit multilateral, seperti Bank Dunia, membuatnya mudah berkomunikasi dengan mitra keuangan global


Sri Mulyani Dikabarkan Bakal Jadi Menkeu Prabowo, Bos Bluebird: Pilihan Presiden Terpilih Kami Dukung

1 jam lalu

Direktur Utama PT Blue Bird Tbk Andrianto Djokosoetono menghadiri peluncuran Lifecare Taxi di Jalan Selatan, Kamis, 25 April 2024. Taksi yang diluncurkan Bluebird itu ditujukan untuk pengguna penyandang disabilitas dan lansia. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Sri Mulyani Dikabarkan Bakal Jadi Menkeu Prabowo, Bos Bluebird: Pilihan Presiden Terpilih Kami Dukung

Bos Bluebird, Adrianto Djokosoetono mengaku siap mendukung Menkeu pilihan Prabowo Subianto, termasuk jika Sri Mulyani kembali dipilih.


Usai Temui Prabowo, Dudung Abdurachman Bilang Dapat Posisi yang Fokus Strategi Pertahanan

2 jam lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman tiba di Kodam XVII Cendrawasih, Papua, Sabtu 19 Agustus 2023. TEMPO/Ade Ridwan Yandwiputra
Usai Temui Prabowo, Dudung Abdurachman Bilang Dapat Posisi yang Fokus Strategi Pertahanan

Dudung Abdurachman masuk dalam daftar 59 orang calon wakil menteri dan kepala badan yang diundang Prabowo.


Usai Dipanggil Prabowo, Giring Ganesha Sebut Punya Tugas Besar Bangun Bangsa dan Negara

2 jam lalu

Mantan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Giring Ganesha saat memberikan keterangan di Jalan Kartanegara, Jakarta Selatan, Selasa 15 Oktober 2024 ANTARA/Rio Feisal
Usai Dipanggil Prabowo, Giring Ganesha Sebut Punya Tugas Besar Bangun Bangsa dan Negara

Politikus PSI Giring Ganesha menyambangi Kertanegara, saat agenda pemanggilan calon wakil menteri dan kepala badan oleh Prabowo Subianto.


Prabowo Ingin Sri Mulyani Dibantu 3 Wakil Menkeu, Ini Profil Mereka

2 jam lalu

Anggito Abimanyu (kiri), Suahasil Nazara (tengah), dan Thomas Djiwandono (kanan) di depan kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta, Selasa (15/10/2024). ANTARA/Rio Feisal.
Prabowo Ingin Sri Mulyani Dibantu 3 Wakil Menkeu, Ini Profil Mereka

Prabowo Subianto akan mengangkat 3 wakil menteri keuangan untuk membantu Sri Mulyani: Suahasil Nazara, Thomas Djiwandono, dan Anggito Abimanyu


Gus Miftah usai Bertemu Prabowo: Bukan Wamen, tapi Fokus Urus Toleransi-Moderasi

2 jam lalu

Raffi Ahmad, Gus Miftah, dan Plt Ketum PPP Mardiono usai menemui Presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan pada Selasa, 15 Oktober 2024. Tempo/Annisa Febiola
Gus Miftah usai Bertemu Prabowo: Bukan Wamen, tapi Fokus Urus Toleransi-Moderasi

Usai bertemu Prabowo, Gus Miftah membantah jika mendapat penugasan sebagai calon wakil menteri.


Pramono Anung Bilang Pertemuan dengan Prabowo Tak Berkaitan dengan Pilkada Jakarta

2 jam lalu

Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, saat ditemui usai blusukan di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa, 15 Oktober 2024. Pramono turut membahas pertemuannya dengan Prabowo Subianto, hanya sebatas silaturahmi dan saling mendoakan. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Pramono Anung Bilang Pertemuan dengan Prabowo Tak Berkaitan dengan Pilkada Jakarta

Pramono Anung menilai Pilkada Jakarta adalah momen untuk menunjukkan siapa yang paling berkomitmen untuk memperbaiki suatu wilayah.


Busyro Tanggapi Abdul Mu'ti Bakal Jadi Menteri: The Right Man on The Right Job

2 jam lalu

Ketua PP Muhammadiyah yang juga mantan Ketua KPK, M. Busyro Muqoddas. TEMPO/M Taufan Rengganis
Busyro Tanggapi Abdul Mu'ti Bakal Jadi Menteri: The Right Man on The Right Job

Ketua Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah Busyro Muqoddas menanggapi Abdul Mu'ti yang akan menjadi Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah