Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kabupaten Serang Rayakan Ulang Tahun ke-498, Andika Hazrumy: Selangkah Lagi Menuju Daerah Maju

image-gnews
Calon Bupati Serang Andika Hazrumy saat diwawancarai media yang meliput Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Serang ke-498 di Serang, Provinsi Banten, pada Selasa 8 Oktober 2024. Dok. Pribadi
Calon Bupati Serang Andika Hazrumy saat diwawancarai media yang meliput Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Serang ke-498 di Serang, Provinsi Banten, pada Selasa 8 Oktober 2024. Dok. Pribadi
Iklan

INFO NASIONAL - Calon Bupati Serang Andika Hazrumy optimistis dengan masa depan daerah tersebut. "Dengan semua yang sudah on track, bisa dibilang selangkah lagi menuju daerah yang maju dan sejahtera warganya," kata Andika saat mengucapkan selamat untuk Hari Ulang Tahun ke-498 Kabupaten Serang, Selasa 8 Oktober 2024.

Andika menjelaskan pembangunan di Kabupaten Serang baru mengalami optimalisasi setelah lahirnya Provinsi Banten, meskipun Kabupaten Serang sendiri sudah hampir berusia lima abad. 

"Saat Serang masih di bawah Jawa Barat, pembangunan tetap ada, tetapi lahirnya Provinsi Banten menjadi titik awal dimulainya optimalisasi pelayanan masyarakat dan pembangunan daerah," tuturnya.

Berkat optimalisasi pembangunan selama dua dasawarsa terakhir, Andika menilai hasilnya sekarang dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat. "Katakanlah 10 tahun pertama setelah otonomi daerah sebagai masa konsolidasi optimalisasi pembangunan, 10 tahun selanjutnya Kabupaten Serang telah berhasil meletakkan dasar-dasar pembangunan yang hasilnya hari ini kita rasakan," kata dia.

Hasil yang dapat dirasakan antara lain pembangunan infrastruktur dasar berupa jalan-jalan kabupaten, peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui berbagai program pendidikan, dan pelayanan kesehatan yang merata.

"Ini bukan klaim sepihak, ya. Saya sudah keliling Kabupaten Serang hampir dua tahun. Sebagian besar masyarakat mengapresiasi pembangunan di bawah Bu Tatu (Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah)," kata Andika.

Menurut mantan Wakil Gubernur Banten ini, yang diperlukan Kabupaten Serang saat ini adalah keberlanjutan pembangunan sebagaimana yang menjadi visi-misi pencalonannya bersama calon wakil bupati Nanang Supriatna. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Karena itu, sangat berbahaya jika pemimpin berikutnya tidak melanjutkan pembangunan yang telah diwariskan Tatu. "Kalau pilihannya memulai segala sesuatunya dari awal, ya tentu yang dikorbankan kemajuan daerah yang sudah dengan susah payah dilakukan sejauh ini," kata Andika.

Dihubungi terpisah, Nanang Supriatna juga sepakat untuk melanjutkan pembangunan yang telah dijalankan Tatu selama dua periode kepemimpinannya. Sebagai birokrat yang merintis karir di Pemkab Serang dari bawah hingga mencapai puncaknya sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Serang, Nanang mengaku mengenal luar-dalam Kabupaten Serang. 

"Saya membersamai Bu Tatu bagaimana dasar-dasar pembangunan di Kabupaten Serang diletakkan hingga hasilnya bisa dinikmati masyarakat sekarang ini," ucapnya. "Tapi syaratnya jangan mundur lagi (pembangunannya), langsung tancap gas untuk menuntaskan (pembangunan).”

Dengan semua sejarah dirinya tersebut, kata Nanang, tidak perlu waktu lagi untuk mengenal dan mempelajari persoalan sekaligus solusinya. "Insya Allah kita tidak harus kenalan lagi (dengan Kabupaten Serang) sehingga butuh waktu banyak, dan ini kan akan menghambat (agenda pembangunan)," kata Nanang.

Untuk diketahui, Kabupaten Serang genap berusia 498 tahun tepat pada Rabu, 8 Oktober 2024 ini. DPRD Kabupaten Serang menggelar rapat paripurna untuk memperingati hari lahir kabupaten. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Ikut Lomba Video Pendek Jadi Cara Kampanyekan Pilkada Bersih

2 jam lalu

llustrasi konten kreator. Dok. UNODC
Ikut Lomba Video Pendek Jadi Cara Kampanyekan Pilkada Bersih

Dalam upaya menciptakan pemilihan kepala daerah atau pilkada yang bersih, berbagai lembaga, termasuk KPK, telah meluncurkan tagar #HajarSeranganFajar.


Calon Bupati Serang Andika Hazrumy: Kuota Lowongan Kerja Diprioritaskan untuk Warga Lokal

2 jam lalu

Calon Bupati  Serang andika Hazrumy bersilaturahmi dengan warga di Desa Sentul, Kecamatan Cikande, Rabu 9 Oktober 2024. Dok Pribadi
Calon Bupati Serang Andika Hazrumy: Kuota Lowongan Kerja Diprioritaskan untuk Warga Lokal

Andika Hazrumy berjanji jika terpilih sebagai bupati akan berkeliling ke industri-industri agar memprioritaskan lapangan kerja kepada warga lokal.


Kartini Banten, Program Airin-Ade Berdayakan Perempuan dan Anak

2 jam lalu

Calon Gubenur Banten Airin Rachmi bersilturahmi dengan masyarakat Kramatwatu, Kabupaten Serang, Rabu 9 Oktober 2024. Dok Pribadi
Kartini Banten, Program Airin-Ade Berdayakan Perempuan dan Anak

Airin Rachmi Diany sampaikan program pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak dalam kampanye di Kramatwatu, Serang.


Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Jawab Aspirasi Mahasiswa

2 jam lalu

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah menjawab aspirasi mahasiswa saat melakukan aksi demontrasi pada Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Serang ke-498 di Pendopo Serang, pada Selasa 8 Oktober 2024. Dok. Pribadi
Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah Jawab Aspirasi Mahasiswa

Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah menjelaskan kepada mahasiswa tentang masalah kemiskinan, pengangguran, hingga ketenagakerjaan.


Kementerian Perhubungan Raih Penghargaan Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan 2024

2 jam lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kanan) menerima Penghargaan Pelayanan Publik dalam acara Gebyar Pelayanan Prima yang diselenggarakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, di Jakarta, Selasa 8 Oktober 2024. Dok. Kemenhub
Kementerian Perhubungan Raih Penghargaan Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan 2024

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) lewat unit kerja Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumatera Selatan (LRT Sumsel), meraih Penghargaan Pelayanan Publik pada kategori Penyelenggaraan Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan


Bank Mandiri Hadirkan 'Wajah Baru' Livin' by Mandiri

3 jam lalu

Bank Mandiri meluncurkan tampilan baru aplikasi Livin' by Mandiri. Dok. Bank Mandiri
Bank Mandiri Hadirkan 'Wajah Baru' Livin' by Mandiri

Bank Mandiri meluncurkan 'wajah baru' aplikasi Livin' by Mandiri untuk meningkatkan pengalaman nasabah dalam melakukan transaksi secara lebih mulus, intuitif, dan personal, yang disesuaikan dengan kebiasaan dan preferensi setiap nasabah.


Ahmad Muzani Pastikan Proses Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 Berjalan Lancar

4 jam lalu

Ketua MPR Ahmad Muzani memimpin rapat perdana MPR RI di Ruang Delegasi, Komplek Gedung MPR/DPR Senayan, Jakarta, Rabu 9 Oktober 2024. Dok. MPR
Ahmad Muzani Pastikan Proses Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 Berjalan Lancar

Pimpinan MPR melaksanakan rapat perdana pasca pelantikan dengan baik dan produktif.


Bank Mandiri Raih Juara 1 Perusahaan Go Publik Keuangan di Annual Report Award 2023

4 jam lalu

Direktur Keuangan dan Strategi Bank Mandiri, Sigit Prastowo (kedua dari kanan) saat menerima penghargaan Kategori Perusahaan Go Publik sektor Keuangan pada Annual Report Award 2023 di Jakarta, pada 8 Oktober 2024. Dok. Bank Mandiri
Bank Mandiri Raih Juara 1 Perusahaan Go Publik Keuangan di Annual Report Award 2023

Konsisten menerapkan prinsip Good Corporate Governance (GCG), Bank Mandiri kembali mempertahankan peringkat 1 Kategori Perusahaan Go Publik sektor Keuangan pada Annual Report Award 2023, di Jakarta, pada Selasa, 8 Oktober 2024.


Indonesia Jalin Kerja Sama dengan Negara Asia Pasifik untuk Mitigasi Perubahan Iklim

5 jam lalu

Direktur Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut Victor Gustaaf Manoppo (kedua kanan) dalam Regional Dialogue on Ocean-Based Climate Action (OBCA) di Jakarta, pada Rabu 9 Oktober 2024. Dok. KKP
Indonesia Jalin Kerja Sama dengan Negara Asia Pasifik untuk Mitigasi Perubahan Iklim

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mewakili Indonesia dalam pertemuan dengan negara-negara Asia Pasifik mendiskusikan langkah-langkah kolaboratif di tingkat regional guna mempersiapkan tantangan perubahan iklim dengan menhadirkan solusi inovatif lewat pendekatan berbasis laut pada Regional Dialogue on Ocean-Based Climate Action atau OBCA, yang digelar di Bangkok, pada Kamis, 19 September 2024.


Telkomsel Dorong Semangat Inovasi Digital di IndonesiaNEXT Summit 2024

7 jam lalu

Telkomsel sukses menyelenggarakan IndonesiaNEXT Summit 2024 bertema
Telkomsel Dorong Semangat Inovasi Digital di IndonesiaNEXT Summit 2024

Mengusung tema Upskill to Innovate, acara ini dirancang untuk membekali generasi muda Indonesia dengan keterampilan digital yang relevan dan mendorong mereka menjadi technopreneur yang siap menciptakan inovasi berkelanjutan yang bisa memperkuat ekosistem digital Indonesia.