Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil Dua Kader PDIP yang Berpeluang Maju di Pilkada Bali 2024

image-gnews
Gubernur Bali, I Wayan Koster menjadi salah satu tokoh yang menolak kehadiran Israel di Piala Dunia U-20 di Indonesia.  I Wayan Koster  secara tegas menolak kehadiran Israel di Indonesia melalui surat yang dikirimkan ke Menteri Olahraga dan Pemuda (Menpora). ANTARA
Gubernur Bali, I Wayan Koster menjadi salah satu tokoh yang menolak kehadiran Israel di Piala Dunia U-20 di Indonesia. I Wayan Koster secara tegas menolak kehadiran Israel di Indonesia melalui surat yang dikirimkan ke Menteri Olahraga dan Pemuda (Menpora). ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah tokoh politik santer dikabarkan sebagai kandidat kuat untuk mengikuti Pilkada Bali 2024. Nama-nama yang mencuat dalam sejumlah survei adalah dua kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Wayan Koster dan Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta.

Profil Wayan Koster

Dilansir dari baliprov.go.id, I Wayan Koster lahir di Desa Sembiran, Kabupaten Buleleng Bali pada 20 Oktober 1962. Ia memiliki istri bernama Ni Luh Putu Putri Suastini. Anaknya bernama Ni Putu Dhita Pertiwi dan Ni Made Wibhuti Bhawani. 

Ia menempuh pendidikan sekolah dasar di SD 1, Desa Sembiran, Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng, SMP Bhaktiyasa Singaraja, dan SMAN 1 Singaraja. Kemudian, ia mendapatkan gelar sarjana 1 di ITB Bandung, menempuh pendidikan S2 di STIE IGI Jakarta, dan S3 di Universitas Negeri Jakarta.

Pada 1988 - 1994, ia menjadi Tenaga Peneliti BALITABANG DEPDIKBUD. Ia juga pernah menjadi dosen tidak tetap di beberapa universitas antara 1992 sampai 2004, yaitu STIE Perbanas Jakarta, Universitas Pelita Harapan Tangerang, Universitas Tarumanegara Jakarta, dan Universitas Negeri Jakarta.

Ia juga pernah bergabung dalam sejumlah organisasi, seperti DPP PERADAH Indonesia di mana ia menjabat sebagai WK. Sekjen, dan DPP Prajaniti Hindu Indonesia di mana ia menjabat sebagai Sekjen. Ia pernah menjabat sebagai Anggota DPR RI Periode 2004-2009, 2009-2014, dan 2014-2019. Terakhir, ia menjabat sebagai Gubernur Bali periode 2018-2023. 

Di pengujung jabatannya sebagai Gubernur Bali, Wayan Koster pernah menanggapi petisi turis yang protes karena suara kokok ayam. Koster disebut-sebut telah memanggil sejumlah pihak untuk tidak menanggapi petisi tersebut.

“Kalau tidak suka kokok ayam, tidak usah ke Bali gitu. Orang di Bali pelihara ayam,” kata Koster dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Hukum dan HAM Bali, Ahad, 12 Maret 2023. 

Koster juga pernah bertindak tegas kepada turis asing yang disebut-sebut bertindak seenaknya di Bali. Seperti melarang sewa motor bagi turis asing yang ugal-ugalan, mencegah turis naik gunung akibat tidak menghormati tempat-tempat suci di gunung. Koster juga pernah menyatakan menolak Timnas Israel berlaga di Indonesia. Imbasnya FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U 20  

Profil Nyoman Giri Prasta

Dilansir dari badungkab.go.id, Nyoman Giri Prasta lahir di Badung pada 19 Maret 1972. Istrinya bernama Ni Kadek Seniasih dan memiliki rumah dinas di PUSPEM Kab. Badung. Saat ini, ia menjabat sebagai Bupati Badung. 

Nyoman menempuh pendidikan sekolah dasar di SD Negeri 1 Pelaga Badung, SMP Negeri 1 Petang, dan SMA Negeri 1 Abiansemal. Ia memperoleh gelar S1 di STISIP Margarana, Tabanan. 

Pada 2004-2009 dan 2009-2914, ia menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten Badung. Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan pada 2009-2014. Pada periode 2011-2014, ia menjadi Ketua DPRD Kabupaten Badung, dan kembali menjadi ketua pada 2014-2019. Kini, ia menjabat sebagai Bupati Kabupaten Badung periode 2021-2025.

Nyoman Giri Prasta juga pernah dipuji Ketua Umum Megawati Soekarnoputri sebagai salah satu kepala daerah dari PDI yang dianggap berbakti saat menjalankan tugas. Nama Nyoman dipuji Megawati saat Pembukaan Rakernas I PDIP pada 2020 di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. 

Dalam pidatonya Megawati menyebut nama Risma, Bupati Banyuwangi Azwar Anas, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Setelah menyebut nama empat orang itu, Megawati tampak berpikir dan mengingat-ingat. "Oh ya Giri (I Nyoman Giri Prasta) dari Badung Bali. Apa lagi ya, cukuplah," kata Megawati. 

SUKMA KANTHI NURANI | IMA DINI SHAFIRA | BUDIARTI UTAMI PUTRI

Pilihan Editor: Respons KPU Bali Soal Isu Suara Peserta Pemilu 2024 Dimakan Leak

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PDIP Khawatirkan Fenomena Pemimpin Harus Punya Uang dan Koneksi dengan Aparat

33 menit lalu

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto menjawab kesiapan Megawati jadi saksi di MK saat ditemui media di Jakarta Pusat, Selasa, 2 April 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
PDIP Khawatirkan Fenomena Pemimpin Harus Punya Uang dan Koneksi dengan Aparat

Sekjen PDIP, Hasto, mengatakan kondisi demokrasi Indonesia sedang terguncang akibat pragmatisme politik berlebihan di pemilu 2024.


Akhir Politik Jokowi di PDIP

3 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.


3 Pesan Penting Megawati untuk Kader PDIP, Salah Satunya Jangan Pernah Bohong

4 jam lalu

Tangkapan layar - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri saat membuka
3 Pesan Penting Megawati untuk Kader PDIP, Salah Satunya Jangan Pernah Bohong

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan sejumlah petuah kepada kadernya. Menekankan kadernya jangan bohong. Apa petuah lainnya?


5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

5 jam lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran


Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

7 jam lalu

Menteri  Sosial Tri Rismaharini  menjadi pembicara pembuka hari kedua Forum Infrastruktur Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD)di Paris Prancis, Rabu  pagi, 10 April 2024. (Sumber: Istimewa)
Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.


Pesan Megawati untuk Kader yang akan Maju Pilkada 2024: Perkuat Kedisiplinan dan Kejujuran

9 jam lalu

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menyampaikan pidato politik dalam perayaan HUT ke-51 PDI Perjuangan di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta, Rabu, 10 Januari 2024. PDI Perjuangan menggelar perayaan HUT ke-51 dengan mengusung tema 'Satyam Eva Jayate' alias kebenaran pasti menang yang dilaksanakan secara sederhana. TEMPO/M Taufan Rengganis
Pesan Megawati untuk Kader yang akan Maju Pilkada 2024: Perkuat Kedisiplinan dan Kejujuran

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memimpin rapat konsolidasi menjelang Pilkada 2024 yang diikuti sejumlah kader.


Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

19 jam lalu

Basuki Tjahaja Purnama menjawab pertanyaan wartawan saat mengunjungi kantor DPD PDIP Bali di Denpasar, Bali, Jumat, 8 Februari 2019. Ia bergabung menjadi anggota PDIP sejak 26 Januari 2019. Johannes P. Christo
Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?


Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

20 jam lalu

Kandidat presiden yang kalah Ganjar Pranowo dan pasangannya Mahfud MD menghadiri sidang putusan atas dua gugatan terhadap hasil pemilu presiden bulan Februari setelah kandidat yang kalah mengajukan petisi untuk mencalonkan diri kembali dan menuduh negara telah campur tangan demi pemenangan Prabowo Subianto, di Mahkamah Konstitusi  gedung di Jakarta, Indonesia, 22 April 2024. REUTERS/Willy Kurniawan
Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.


Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

20 jam lalu

Ganjar Pranowo bersepeda santai di rumahnya di Sleman, Yogyakarta, Rabu, 24 April 2024. Foto: Istimewa.
Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.


Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

20 jam lalu

Tumbu Saraswati. FOTO/instaram/tumbusaraswati
Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

Jasa Tumbu Saraswati dirikan Tim Pembela Demokrasi Indonesia. Simak peran TPDI selama Pemilu 2024.