Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Puan: Ketum HIPMI Terpilih Berperan Dalam Keberlanjutan Program Pemerintah

image-gnews
Ketua DPR RI Puan Maharani saat Pembukaan Munas HIPMI XVII digelar di Hotel Alila, Solo, Jawa Tengah, Senin (21/11/2022).
Ketua DPR RI Puan Maharani saat Pembukaan Munas HIPMI XVII digelar di Hotel Alila, Solo, Jawa Tengah, Senin (21/11/2022).
Iklan

INFO NASIONAL - Ketua DPR Puan Maharani menyebut bahwa kepemimpinan HIPMI berikutnya akan berperan dalam mendukung keberlanjutan program-program Pemerintah.

Demikian disampaikan Puan saat menghadiri pembukaan Musyawarah Nasional ke-17 Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) di Solo, Jawa Tengah. Pembukaan Munas digelar di Hotel Alila, Solo, Jawa Tengah, Senin, 21 November 2022. Munas ini akan memilih Ketua Umum HIPMI yang baru.

Pada hari pertama Munas HIPMI XVII, Puan menjadi pemateri diskusi diskusi forum dialog ekonomi dan bisnis I bertajuk “Indonesia di Tengah Tekanan Resesi dan Perubahan Landskap Politik serta Keamanan Global”. Pemateri lainnya yakni Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Puan mengaku mengikuti perkembangan pemilihan Ketum HIPMI yang baru. Bahkan ia menyempatkan diri menonton debat kandidat calon ketua umum HIPMI di TV karena ingin tahu gagasan dan ide dari para calon Ketum HIPMI.

“Dan setelah mendengar dan menyimak paparan serta argumen-argumennya, saya makin yakin masa depan HIPMI ini cerah karena kualitas calon-calon Ketum-nya sangat paten,” ucapnya.

Ia pun meyakini Ketum HIPMI terpilih nanti akan berperan dalam keberlanjutan program-program presiden berikutnya. “Jadi HIPMI ini pasti nanti ketemu saya lagi,” katanya.

Puan lalu menyampaikan harapannya untuk pimpinan baru HIPMI yang akan dipilih pada Munas kali ini. DPR menunggu sinergi dengan HIPMI usai Munas ini selesai. “Untuk mengajukan ke DPR apa gagasan HIPMI untuk memajukan ekonomi Indonesia,” katanya

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Puan turut menyinggung pelaksanaan Business 20 (B20) Summit 2022 yang merupakan rangkaian dari KTT G20 beberapa waktu lalu. Saat hadir dalam forum komunitas bisnis global bergengsi tersebut, ia mengaku melihat banyak kader HIPMI ikut terlibat.

“Kader-kader HIPMI saya lihat bisa berdiri sejajar dengan pengusaha-pengusaha dari negara ekonomi maju lainnya. Di situ saya sebagai Ketua DPR RI ikut merasa bangga karena saya melihat bahwa pengusaha muda Indonesia turut dihormati oleh pemain-pemain tingkat dunia,” tutur Puan.

Cucu Proklamator RI Bung Karno ini menambahkan, kader-kader HIPMI merupakan bagian penting dari wajah masa depan ekonomi Indonesia. Bahkan, kata Puan, HIPMI juga sudah menjadi pemain penting dalam menjaga dan membangkitkan ekonomi Indonesia di masa sekarang.

“Sejak pagi tadi sampai sekarang ini saya melihat, saya ngobrol dengan senior-senior HIPMI, dengan kader-kader HIPM, dan saya kok jadi semakin yakin bahwa ekonomi Indonesia ini akan makin cepat majunya,” ujarnya. “Kalian semua yang akan menjadi pemimpin-pemimpin menggantikan kami di masa depan.”
Pembukaan Munas HIPMI XVII turut dihadiri Presiden Joko Widodo. Sejumlah tokoh nasional lain lainnya yang hadir dalam Munas HIPMI antara lain Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo hingga Wali Kota Medan yang juga kader HIPMI Bobby Nasution. (*)

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

PSI: Nama Kaesang Unggul Survei LSI hingga Ditanggapi Puan Maharani

15 menit lalu

Partai Solidaritas Indonesia atau PSI. antaranews.com
PSI: Nama Kaesang Unggul Survei LSI hingga Ditanggapi Puan Maharani

PSI menanggapi pernyataan Ketua DPP PDIP Puan Maharani yang mempertimbangkan nama Kaesang Pangarep untuk maju Pilkada Jateng 2024


Ketua MPR RI Apresiasi Buku Prof. Paiman Raharjo

17 menit lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, menjadi pembicara pada acara Bedah Buku
Ketua MPR RI Apresiasi Buku Prof. Paiman Raharjo

Ketua MPR RI ke-16 sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Bambang Soesatyo (Bamsoet), memberikan apresiasi tinggi terhadap buku "Pikiran dan Ide Prof. H. Paiman Raharjo."


Bamsoet Dorong Optimalisasi Perdagangan Karbon Indonesia

25 menit lalu

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo berfoto bersama dengan jajaran Direksi Energy Absolute, di Jakarta, Kamis 4 Juli 2024.
Bamsoet Dorong Optimalisasi Perdagangan Karbon Indonesia

Bambang Soesatyo menekankan bahwa tidak ada salahnya Indonesia belajar dari Thailand yang terus melakukan terobosan dalam memaksimalkan potensi pendapatan kredit karbon.


KKP Beberkan Urgensi Neraca Sumber Daya Laut

1 jam lalu

Sekretaris Jenderal KKP Rudy Heriyanto Adi Nugroho saat acara penyambutan peserta Dialog Global Pembangunan Laut Berkelanjutan ke-5 di Denpasar, Bali, Rabu 3 Juli 2024. Dok. KKP.
KKP Beberkan Urgensi Neraca Sumber Daya Laut

Pada acara penyambutan peserta Dialog Global Pembangunan Laut Berkelanjutan ke-5 di Denpasar, Bali, Rabu, 3 Juli 2024, Sekretaris Jenderal KKP Prof. Rudy Heriyanto Adi Nugroho mengungkap urgensi implementasi neraca sumber daya laut bagi negara-negara kepulauan, termasuk Indonesia.


Irjen Kemendagri Dorong Pemda Lakukan Upaya Konkret Tekan Inflasi

1 jam lalu

Inspektur Jenderal Kemendagri Tomsi Tohir
Irjen Kemendagri Dorong Pemda Lakukan Upaya Konkret Tekan Inflasi

Kegiatan operasi pasar murah harus dilaksanakan dengan serius dan dilakukan secara berkelanjutan agar memiliki dampak signifikan.


EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50 Persen

2 jam lalu

Festival INDOFEST 2024
EIGER Adventure Siapkan Kejutan Buy One Get One dan Diskon Hingga 50 Persen

EIGER akan memasarkan berbagai koleksi best seller secara lengkap seperti mountaineering, riding, lifestyle, hingga tactical.


MPP Kota Padang Hadirkan Unit Layanan Pertanahan

2 jam lalu

Pj. Wali Kota Padang Andree Algamar bersama Kepala Kanwil BPN Provinsi Sumatera Barat Sri Puspita Dewi, saat peresmian Gerai Unit Pelayanan Pertanahan, Kamis 4 Juli 2024. Dok. Pemkot Padamg.
MPP Kota Padang Hadirkan Unit Layanan Pertanahan

Peresmian unit pelayanan pertanahan ini menjadi bukti komitmen Pemerintah Kota Padang untuk menghadirkan akses pelayanan publik yang semakin dekat dengan masyarakat.


Pemkab Banyuasin Menggelar Operasi Pasar Murah

2 jam lalu

Pj. Bupati Banyuasin  Hani S Rustam, mengunjungi Pusat Kuliner Pangkalan Balai Kecamatan Banyuasin III, Rabu 3 Juli 2024. Pemkab Banyuasin menggelar Operasi Pasar Murah berupa paket murah bahan-bahan pokok kebutuhan sehari-hari. Dok. Pemkab Banyuasin.
Pemkab Banyuasin Menggelar Operasi Pasar Murah

Operasi pasar murah menjadi bentuk perhatian pemerintah daerah kepada masyarakat karena bisa membantu meringankan beban perekonomian khususnya pada masyarakat dengan ekonomi menengah kebawah.


Pj Bupati Banyuasin Monitoring Pembangunan Jalan

3 jam lalu

Pj. Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam, didampingi Kepala Dinas PUPR Apriansyah, melakukan meninjau pembangunan fasilitas umum Jalan National Palembang-Betung Kecamatan Banyuasin III, Selasa 2 Juli 2024. Dok. Banyuasin.
Pj Bupati Banyuasin Monitoring Pembangunan Jalan

Pembangunan ini merupakan program prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin dalam rangka menata wajah Kota Pangkalan Balai sebagai ibukota Kabupaten Banyuasin.


Puan Maharani MInta Polda Sumatera Barat Terus Usut Kematian Bocah AM di Padang

5 jam lalu

Ketua DPR RI Puan Maharani saat diwawancarai pewarta di Jakarta. Foto: Dok/vel
Puan Maharani MInta Polda Sumatera Barat Terus Usut Kematian Bocah AM di Padang

Ketua DPR RI Puan Maharani meminta polisi tetap mengusut kematian bocah AM di Padang