Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Misteri Kantor Pemenang Tender Promosi Akun Medsos Polisi

image-gnews
Personel gabungan mengikuti apel pengamanan final pertandingan Piala Gubernur Jawa Timur antara Persija melawan Persebaya di Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis, 20 Februari 2020. Kepolisian Daerah Jawa Timur (Jatim) menyiapkan kendaraan taktis (rantis) untuk mengawal tim Persija Jakarta dalam laga ini. ANTARA/Umarul Faruq
Personel gabungan mengikuti apel pengamanan final pertandingan Piala Gubernur Jawa Timur antara Persija melawan Persebaya di Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis, 20 Februari 2020. Kepolisian Daerah Jawa Timur (Jatim) menyiapkan kendaraan taktis (rantis) untuk mengawal tim Persija Jakarta dalam laga ini. ANTARA/Umarul Faruq
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Markas Besar Polri menggelar tender pengadaan jasa promosi akun media sosial milik polisi dan Divisi Humas Mabes Polri. Lelang yang digelar dua kali ini, pada tahun anggaran 2019 dan 2020, dimenangi oleh perusahaan yang sama; PT Ram Communication.

Pada 2019, Ram memenangi lelang bertajuk “Pengadaan Kegiatan Promote Akun dan Kegiatan Interaksi dengan Netizen di Media Sosial" ini dengan harga penawaran Rp 2,6 miliar.

Kabagpenum Div Humas Polri Kombes Pol Asep Adi Saputra memberikan keterangan dalam rilis pengungkapan kasus peretasan laman website Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat di Kantor Divisi Humas Mabes Polri, Jakarta, Senin, 13 Januari 2020. Dari tangan tersangka, polisi menyita barang bukti sejumlah laptop, telepon genggam, dan KTP. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

Di tahun berikutnya, polisi kembali memenangkan perusahaan ini dengan harga Rp 2,7 miliar. Tender di tahun 2020 ini bertajuk "Pengadaan Jasa Kegiatan Perluasan Jaringan Media Sosial atau Promote Akun Divhumas Polri"

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Argo Yuwono mengatakan anggaran yang disediakan oleh pihaknya melakukan tender sudah dikaji dengan teliti. “Sudah diaudit oleh internal maupun external,” kata dia seperti dikutip dari humas.polri.go.id, Kamis, 27 Februari 2020.

Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Komisaris Besar Asep Adi Saputra mengatakan pemenang tender dinilai berdasarkan ide yang disodorkan. Ide-ide tersebut disaring secara teliti. “Nah yang mendekati ideal itu pemenangnya,” kata dia.

Asep mengatakan lelang ini bertujuan untuk menyosialisasikan kegiatan kepolisian. Mulai dari tingkat Kepolisian Sektor, Kepolisian Resor, Kepolisian Daerah, hingga Mabes Polri.

Sedikit informasi yang diberikan mesin pencari, Google, saat Tempo menelusuri profil PT Ram Communication. Sebuah laman Facebook yang dibuat pada 20 Mei 2017 hanya menyebutkan bahwa PT Ram adalah bisnis lokal.

Hasil pencarian lainnya juga menemukan situs perusahaan yang menggunakan nama Ram Communication, yaitu rampr.com dan ramcomminc.com. Kedua perusahaan telekomunikasi itu berlokasi di Amerika Serikat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Data di lpse.polri.go.id menyebutkan Ram Communication beralamat di Gedung MTH Square Lantai 3A Nomor 20, Jalan Otto Iskandardinata, Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur.

Tempo menyambangi kompleks kantor dan apartemen itu pada Jumat, 28 Februari 2020. Di tempat itu, Tempo menemukan bahwa alamat yang dicantumkan justru mengarah ke perusahaan PT Marina Corporindo.

Sejumlah pengelola gedung yang ditemui di lokasi membenarkan bahwa alamat yang dicantumkan PT Ram di laman lpse sesuai dengan alamat kantor PT Marina Corporindo.

Ditelusuri melalui google, PT Marina bergerak di bidang konstruksi instalasi mekanik dan listrik. Saat disambangi, tak ada orang di dalam kantor itu. Gagang pintu kantor itu juga dikunci dengan gembok yang biasa dipakai untuk mengunci sepeda.

Kantor PT Ram Communication sebagai pemenang tender akun medisa sosial Mabes Polri kosong. (Tempo/Rosseno Aji)

Tempo sempat melongok dari pintu yang terbuat dari kaca. Nampak sebuah meja resepsionis dengan sebuah printer tergeletak di meja. Sebagian huruf di plang perusahaan sudah copot dan hanya menyisakan huruf ‘ari’. Sementara stiker di pintu kantor menjelaskan bahwa PT Marina Corporindo merupakan Mechanical & Electrical Company.

Seorang pengelola gedung MTH Square sempat menelepon rekannya untuk memastikan keberadaan PT Ram di gedung tersebut. “3A20 nama PT-nya apa? Kosong?” kata dia saat menelepon temannya. “Marina Corporindo masuk di 3A20 kapan? Bukannya dia punya unit sendiri ya?” tanya dia melanjutkan.

Seusai menelepon, pengelola gedung itu mengatakan bahwa PT Ram Communication masih tercatat sebagai penyewa. Ia mengatakan perusahaan itu juga masih membayar biaya listrik dan perawatan hingga Februari 2020. “Sampai hari ini enggak ada izin pengunduran barang,” ujar dia. Namun, dia tak mengetahui mengapa kantor itu ditempati PT Marina Corporindo.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Netralitas Polisi di Pembubaran Diskusi oleh Kelompok Preman Dipertanyakan

2 hari lalu

Sejumlah tokoh pun mempertanyakan netralitas polisi yang membiarkan pembubaran diskusi oleh sekelompok preman pekan lalu.
Netralitas Polisi di Pembubaran Diskusi oleh Kelompok Preman Dipertanyakan

Sejumlah tokoh pun mempertanyakan netralitas polisi pada pembubaran diskusi oleh sekelompok preman pekan lalu.


Periksa 11 Polisi Buntut Pembubaran Diskusi, Polda Metro Jaya: Agar Transparan dan Akuntabel

3 hari lalu

Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi saat ditemui di Polda Metro Jaya, Kamis, 12 September 2024. TEMPO/Dani Aswara
Periksa 11 Polisi Buntut Pembubaran Diskusi, Polda Metro Jaya: Agar Transparan dan Akuntabel

Salah satu polisi yang ikut diperiksa Propam Polda Metro Jaya adalah Kapolsek Mampang Komisaris Polisi Edy Purwanto.


Polisi Tetapkan 2 Tersangka Pembubaran Diskusi di Kemang, Forum Masyarakat Betawi: Jangan Hanya Demi Redam Amarah Rakyat

3 hari lalu

Forum Masyarakat Betawi dan Poros Jakarta menggelar konferensi pers untuk menyatakan sikap terhadap aksi premanisme dan pembubaran diskusi diaspora. Konferensi pers dilaksanakan di Bens Zone, Jakarta Selatan, pada Minggu, 29 September 2024. TEMPO/Dian Rahma Fika Alnina
Polisi Tetapkan 2 Tersangka Pembubaran Diskusi di Kemang, Forum Masyarakat Betawi: Jangan Hanya Demi Redam Amarah Rakyat

Forum Masyarakat Betawi mewanti-wanti Polri untuk mengusut kasus pembubaran diskusi di Kemang secara serius.


Tragedi Halloween Itaewon, Kepala Polisi Distrik Seoul Divonis 3 Tahun Penjara

3 hari lalu

Suasana sepi di Itaewon di dekat tempat perayaan Halloween mematikan yang menewaskan lebih dari 150 orang pada bulan Oktober. Foto dibuat pada 18 Desember 2022. REUTERS/Kim Hong-Ji
Tragedi Halloween Itaewon, Kepala Polisi Distrik Seoul Divonis 3 Tahun Penjara

Lebih dari 150 orang tewas dalam insiden pada akhir pekan Halloween Itaewon, Seoul, Korea Selatan pada 2022.


Maling Bobol Rumah Warga di Bekasi, 200 Gram Emas Raib

3 hari lalu

Ilustrasi pencurian atau pembobolan rumah. chronicle.co.zw/
Maling Bobol Rumah Warga di Bekasi, 200 Gram Emas Raib

Korban bernama Martini, 66 tahun, mengungkap ratusan emas di rumah itu raib dibawa kabur maling.


Soal Pembubaran Diskusi Diaspora di Kemang, Kompolnas: Polisi Harus Usut Tuntas

3 hari lalu

Tangkapan layar video aksi pembubaran diskusi yang terjadi di Jakarta, Sabtu, 28 September 2024. (ANTARA/Walda Marison)
Soal Pembubaran Diskusi Diaspora di Kemang, Kompolnas: Polisi Harus Usut Tuntas

Polda Metro Jaya memeriksa 11 polisi berkaitan dengan pembubaran paksa diskusi diaspora di Kemang, Jakarta Selatan.


Polda Metro Jaya Periksa 11 Polisi terkait Pembubaran Diskusi di Kemang, Termasuk Kapolsek Mampang

3 hari lalu

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi, menyampaikan informasi terbaru kasus penemuan tujuh mayat di kali Kota Bekasi, Senin, 23 September 2024. Tempo/M. Faiz Zaki
Polda Metro Jaya Periksa 11 Polisi terkait Pembubaran Diskusi di Kemang, Termasuk Kapolsek Mampang

Sebanyak 11 polisi diperiksa terkait pengamanan di lokasi pembubaran diskusi yang digelar oleh FTA pada Sabtu lalu. Termasuk Kapolsek Mampang.


Kronologi Penemuan Tulang Belulang di Tol Serpong, Polisi: Berawal dari Laporan Warga

3 hari lalu

Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alvino Cahyadi saat konferensi pers pengungkapan kasus tindak pidana pembunuhan berencana yang dibungkus dalam sarung di Gedung Satya Haprabu Dit Reskrimum Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa, 14 Mei 2024. Disampaikan kepada media motif pelaku pembunuh pria dalam sarung di Tangerang Selatan akibat sakit hati. Jasad seorang pria terbungkus kain sarung ditemukan di pinggir jalan Perumahan Makadam, Benda Baru, Pamulang, Tangerang Selatan, pada Sabtu, 11 Mei 2024 lalu. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Kronologi Penemuan Tulang Belulang di Tol Serpong, Polisi: Berawal dari Laporan Warga

Penemuan ini ketika dua warga yang melintas melihat sesuatu yang mencurigakan tergeletak di pinggir tol serpong sekitar pukul 16.30 WIB.


SETARA Institute Kecam Aksi Premanisme Bubarkan Diskusi FTA oleh Orang Tak Dikenal, Singgung Polisi Tak Berbuat Apa-apa

5 hari lalu

Tangkapan layar video kericuhan saat diskusi Forum Tanah Air yang dihadiri sejumlah tokoh seperti Din Syamsuddin, Refly Harun, Said Didu, di Hotel Grand Kemang, Sabtu, 28 September 2024. Istimewa
SETARA Institute Kecam Aksi Premanisme Bubarkan Diskusi FTA oleh Orang Tak Dikenal, Singgung Polisi Tak Berbuat Apa-apa

SETARA Institute mengecam pembubaran paksa diskusi Forum Tanah Air oleh kelompok tak dikenal. Polisi disebut hanya menonton tindakan anarkis itu.


Kasus Mayat di Kali Bekasi, Satu Keluarga Berencana Tuntut Kepolisian

5 hari lalu

Proses penyerahan temuan lima jenazah di Kali Bekasi kepada pihak keluarga, bertempat di RS Polri Kramat Jati, Kamis, 26 September 2024. TEMPO/Dian Rahma Fika Alnina
Kasus Mayat di Kali Bekasi, Satu Keluarga Berencana Tuntut Kepolisian

Salah satu keluarga dari tujuh jenazah yang ditemukan di Kali Bekasi mengklaim memiliki bukti dan saksi yang tahu kelalaian polisi