Hari Ini Presiden Jokowi 3 Kali Pidato di Sidang MPR, DPR dan DPD  

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Rabu, 16 Agustus 2017 07:23 WIB

Pekerja menyelesaikan dekorasi gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, 15 Agustus 2017. Persiapan ini dilakukan jelang pidato Presiden dalam rangkaian sidang tahunan MPR, DPR dan DPD pada 16 Agustus 2017. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Jelang peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2017, Majelis Permusyawaratan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat, dan Dewan Perwakilan Daerah akan menggelar sidang tahunan hari ini, Rabu, 16 Agustus 2017. Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Wakil Presiden Jusuf Kalla, para menteri dan seluruh kepala lembaga negara akan hadir.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, sidang tahunan ini terdiri dari tiga rangkaian. Pertama sidang tahunan MPR, kedua sidang bersama MPR, DPR, dan DPD, dan ketiga sidang paripurna DPR.
Baca :
Cicipi Botok Ikan Masak Putih, Jokowi: Pedas tapi Enak

Sidang tahunan MPR akan dimulai pukul 09.00. Pada sidang ini, Presiden Joko Widodo akan berpidato soal kinerja lembaga negara. Sidang MPR selesai pukul 10.25 dan dilanjutkan dengan persiapan sidang bersama MPR, DPR, dan DPD dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Indonesia.

Sidang bersama akan dimulai pukul 10.37. Pada sidang kali ini DPD akan menjadi tuan rumah. Ketua DPD, Oesman Sapta Odang, akan membuka acara dan memimpin jalannya persidangan.


Presiden Joko Widodo akan berpidato kembali pada sidang ini. Ia dijadwalkan menyampaikan pidatonya mulai pukul 11.10 hingga 11.45.

Setelah sidang bersama usai, presiden dan para tamu akan beristirahat untuk menunggu sidang Paripurna DPR dalam rangka pembukaan masa sidang I tahun sidang 2017-2018. Sidang paripurna DPR akan dimulai pukul 14.00.

Dalam sidang paripurna ini, presiden akan menyampaikan pidatonya soal nota keuangan terkait Rancangan Undang-Undang tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2018.

Deputi Persidangan DPR, Damayanti, mengatakan tidak ada yang spesial dari sidang tahunan kali ini. Menurut dia semuanya sama seperti tahun-tahun sebelumnya.

AHMAD FAIZ


Berita terkait

Jokowi Ungkap 2 Faktor Ekonomi yang Bikin Semua Negara Ketakutan

24 menit lalu

Jokowi Ungkap 2 Faktor Ekonomi yang Bikin Semua Negara Ketakutan

Presiden Jokowi meminta Indonesia menyiapkan fondasi yang kuat untuk pembangunan masa depan.

Baca Selengkapnya

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

42 menit lalu

Ditunggu Setengah Jam untuk Wawancara Cegat, Jokowi: Besok Aja

Presiden Jokowi nge-prank jurnalis yang sudah menuggu sekitar setengah jam untuk sesi wawancara cegat atau doorstop.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

1 jam lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

2 jam lalu

Dirut PLN Paparkan Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik

PLN mendukung pengembangan ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) di tanah air

Baca Selengkapnya

Jokowi Luncurkan 6 Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

2 jam lalu

Jokowi Luncurkan 6 Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Presiden Jokowi menyoroti pentingnya infrastruktur kesehatan negara dalam jangka panjang.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

4 jam lalu

Jokowi Disebut Ajukan Budi Gunawan Masuk Kabinet Prabowo

Pengajuan nama Budi Gunawan oleh Jokowi, kata narasumber yang sama, bertujuan untuk meluluhkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri.

Baca Selengkapnya

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

5 jam lalu

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

Luhut menyebut istilah toxic saat berpesan kepada Prabowo Subianto tentang pemerintahan mendatang. Siapa yang dimaksud Luhut?

Baca Selengkapnya

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

20 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

23 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

1 hari lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya