Panitia Sebut Ganjar Mendaftar Pilkada Jateng Setelah Tanggal 7

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Senin, 7 Agustus 2017 15:27 WIB

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memulai panen perdana dengan menyusun gunungan daun tembakau, di Desa Senden, Boyolali, Jawa Tengah, 3 Agustus 2017. Tradisi ini sebagai ungkapan rasa syukur dalam memulai musim panen tembakau. TEMPO/ Gunawan Wicaksono

TEMPO.CO, Semarang - Panitia pendaftaran calon gubernur dan wakil gubernur Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jawa Tengah 2018 (atau Pilgub Jateng) menyatakan gubernur Ganjar Pranowo akan mendaftarkan diri maju lewat partainya setelah tanggal 7 Agustus.

Pencalonan Ganjar itu masih menjadi misteri saat PDIP Jateng banyak dibanjiri calon yang mendaftarkan menjadi calon gubernur dan wakil gubernur.

“Pertahana konfirmasi sudah ada. Tetap mendaftar setelah tanggal 7 Agustus, setelah hari ini,” kata panitia pendafataran bakal calon gubernur dan wakil gubernur dari PDIP Jateng, Gunawan Tri Rahmadi, Senin 7 Agustus 2017 siang.
Baca : Pilgub Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Tunggu Sinyal

Ia menjelaskan panitia pendaftaran dari PDIP Jateng selalu komunikasi dengan para bakal calon yang hendak mendaftar. “Masalah fix atau belum selalu kami komunikasikan. Tapi tanggal berapa belum ada keputusan, yang pasti setelah tanggal 7,” kata Gunawan menambahkan.

Tercatat saat ini sudah ada 19 nama bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang mengambil formulir ke PDIP Jateng. Dari jumlah itu baru dua orang yang mengembalikan untuk mendaftarkan kembali.

Meski lupa siapa saja yang mengembalikan formulir pendaftaran, Gunawan memastikan setelah tanggal 7 Agustus nanti banyak bakal calon yang mengirmkan kembali formulir pencalonan.

“Mulai besok banyak pengembalian, karena terakhir pendaftaran tanggal 11 Agustus,” katanya.

Menurut dia, sudah banyak bakal calon yang sudah konfirmasi mengembalikan mulai Selasa 8 Agustus hingga hari berikutnya. Gunawan menyebutkan hasil konfirmasi ke panitia pendaftaran mulai rabu 8 Agustus nanti rata-rata terdapat empat orang per hari untuk mengembalikan formulir pendafatran yang telah diisi.
Simak : Pilgub Jawa Tengah 2018, Bupati Boyolali: Yang Pro-Ganjar Cuma 2

“Mulai besok yang mendaftar ke PDIP sudah konfirmasi rata-rata 4 orang per hari,” katanya.

Hingga berita ini ditulis, Gubernur Ganjar belum bisa dikonfirmasi. Namun beberapa waktu lalu, dia menyatakan telah menyiapkan tradisi baru di partainya saat menghadapi pemilihan gubernur Jawa Tengah 2018.

“Saya buat tradisi baru. Melaporkan apa yang sudah dikerjakan selama saya dan pak Heru (wakil gubernur) menjabat,” kata Ganjar Pranowo.

Ia mengaku laporan ke partai itu sudah jadi, tinggal diserahkan sekaligus minta petunjuk ke DPP PDIP. “Apakah kemudian saya melanjutkan lagi atau tidak,” kata Ganjar menambahkan.
Baca juga : Pilgub Jawa Tengah, Sudirman Said Mengklaim Didukung 4 Partai

Jika partainya percaya dengan laporannya dan diminta ikut mendaftar kembali mencalonkan diri dari partainya. Meski begitu, ketika ditanya apakah dirinya akan mencalonkan kembali Ganjar menyatakan menunggu perintah partai.

“Kira kira masih dapat penungasan tidak, kalau ndaftar ternyata tak ditugasi GR to namannya,” kata Ganjar menjelaskan soal Pilgub Jateng. Laporan yang ia maksud itu sebagai pertimbangan, siapa tahu kemampuannya di mata partai tidak terlalu bagus atau sebaliknya.

EDIFAISOL

Berita terkait

10 Makanan Khas Kota Semarang yang Wajib Dicoba: Yang Manis Hingga Asin

3 hari lalu

10 Makanan Khas Kota Semarang yang Wajib Dicoba: Yang Manis Hingga Asin

Wingko babat merupakan makanan tradisional dari area Kota Semarang. Kudapan dari parutan kelapa, tepung beras ketan dan gula ini cocok buat ngeteh.

Baca Selengkapnya

Berusia 477 Tahun, Berikut Sejarah Kota Semarang Hingga Peristiwa Pertempuran Lima Hari

3 hari lalu

Berusia 477 Tahun, Berikut Sejarah Kota Semarang Hingga Peristiwa Pertempuran Lima Hari

Sejarah Kota Semarang bermula pada abad ke-8 M, bagian dari kerajaan Mataram Kuno bernama Pragota, sekarang menjadi Bergota menjadi pelabuhan.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Andi Gani Nena Wea, Presiden KSPSI yang Ditunjuk Jadi Staf Ahli Kapolri

4 hari lalu

Rekam Jejak Andi Gani Nena Wea, Presiden KSPSI yang Ditunjuk Jadi Staf Ahli Kapolri

Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea ditunjuk Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Staf Ahli Kapolri. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Saat Mahfud MD Cerita Kekalahan Pilpres 2024 Sambil Tertawa: Ya Dongkol, Tapi Move On

5 hari lalu

Saat Mahfud MD Cerita Kekalahan Pilpres 2024 Sambil Tertawa: Ya Dongkol, Tapi Move On

Mahfud MD mengatakan, meski aktif dalam berbagai jabatan pemerintahan, ia sebenarnya tidak pernah benar-benar pergi dari dunia kampus.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

9 hari lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

9 hari lalu

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.

Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

9 hari lalu

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

10 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

10 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya