Kasus Hermansyah, Janji Kapolda Metro Jaya dan Harapan Rektor ITB  

Reporter

Editor

Elik Susanto

Selasa, 11 Juli 2017 08:50 WIB

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochamad Irawan mendatangi lokasi terduga teroris digerebek di Tangerang Selatan. MARIFKA WAHYU HIDAYAT

TEMPO.CO, Jakarta - Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal M. Iriawan meminta kasus pembacokan Hermansyah tidak disimpulkan terkait dengan percakapan dan foto berkonten pornografi pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Syihab dan seorang perempuan bernama Firza Husein.

Iriawan menjelaskan, beberapa kalangan mengatakan kasus penganiayaan itu ada kaitannya dengan perkara Rizieq - Firza yang sedang ditangani Polda Metro Jaya. "Jangan disimpulkan ke situ," kata Iriawan pada Senin, 10 Juli 2017. Hermansyah sebagai ahli telematika kerap mengatakan bahwa percakapan mesum yang diduga dilakukan Rizieq dan Firza adalah rekayasa.

Baca juga: Begini Kronologi Pembacokan Hermansyah Alumni ITB



Iriawan berjanji akan mengungkap kasus yang dialami Hermansyah. Setelah kondisinya membaik, tim gabungan Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Timur akan meminta keterangan Hermansyah. "Kalau pelakunya sudah ditangkap akan ketahuan motifnya," kata Iriawan.



Rektor Institut Teknologi Bandung (ITB) Kadarsah Suryadi mengaku prihatin atas kasus yang menimpa Hermansyah, alumnus ITB yang juga ahli telematika. Peristiwa mengenaskan itu terjadi di jalan tol Jagorawi Kilometer 6 pada Minggu, 9 Juli 2017. "Kami berharap tidak ada lagi kasus-kasus seperti ini," ujar Kadarsah di Jakarta, Senin. 10 Juli 2017.

Baca: Komnas HAM Yakin Kasus Hermansyah Bukan Kriminal Biasa

Menurut Kadarsah, sesama umat manusia seharusnya saling bahu-membahu membangun bangsa, bukan bertikai dan main hakim sendiri. "Perjalanan kita masih panjang. Kami tentunya berharap pihak berwenang bisa menindaklanjuti kejadian ini sesuai dengan ketentuan hukum." Kadarsah yakin Kepolisian RI akan mengusut kasus itu sampai tuntas hingga motif pelaku diketahui.

Peristiwa yang menimpa Hermansyah berlangsung sekitar pukul 04.00 WIB. Ketika itu korban dan adiknya iring-iringan mengendarai mobil di jalan tol Jagorawi dari arah Jakarta ke Depok. Tiba-tiba mobil yang dikendarai adiknya kejar-kejaran dan saling pepet dengan mobil sedan.

Baca: Ahli IT ITB Hermansyah Dibacok di Jalan Tol Jagorawi


Advertising
Advertising


Akibatnya, mobil adik Hermansyah terserempet dan korban berinisiatif membantu dengan mengejar mobil sedan yang berusaha kabur. Dari arah belakang ada mobil yang diduga teman pengendara sedan, ganti memepet mobil Hermansyah.



"Sekitar KM 6 Tol Jagorawi mobil korban (Hermansyah) disuruh menepi," kata juru bicara Polresta Depok Ajun Komisaris Firdaus. Ketika korban turun dari mobil, langsung diserang oleh sekitar lima orang dan seorang di antaranya menggunakan senjata tajam.

ANTARA | ELIK S

Berita terkait

Pelaku Perampasan Ponsel Pelajar SMP Di Depok Ditangkap, Sehari Beraksi Tiga Kali

9 hari lalu

Pelaku Perampasan Ponsel Pelajar SMP Di Depok Ditangkap, Sehari Beraksi Tiga Kali

Polres Metro Depok membekuk dua pelaku perampasan ponsel yang melukai pelajar SMP di Jalan Anggrek 5 RT. 02/04, Pancoran Mas, Depok

Baca Selengkapnya

Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

17 hari lalu

Polisi Ringkus Pelaku Pembacokan Pedagang Nasi Goreng di Cilincing hingga Tewas ketika Sembunyi di Kepulauan Seribu

Polsek Cilincing, Jakarta Utara, meringkus MM alias Buncing, pelaku pembacokan pedagang nasi goreng AF, 25 tahun, hingga tewas di Kepulauan Seribu.

Baca Selengkapnya

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

29 hari lalu

Pedagang Bensin Eceran di Bintaro Dibacok di Jalan, Diduga Persaingan Bisnis

Kapolsek memastikan polisi telah mengantongi identitas pelaku pembacokan di Bintaro Sektor 9 itu.

Baca Selengkapnya

Pj Bupati HSS Hermansyah Terapkan Konsep Satu Tahun Rasa Lima Tahun

31 Januari 2024

Pj Bupati HSS Hermansyah Terapkan Konsep Satu Tahun Rasa Lima Tahun

Pemerintah pusat memberikan apresiasi berupa insentif fiscal untuk penanganan stunting

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembacokan Siswa SMK di Tanjung Duren Mengaku Mau Balas Dendam tapi Salah Sasaran

24 Januari 2024

Pelaku Pembacokan Siswa SMK di Tanjung Duren Mengaku Mau Balas Dendam tapi Salah Sasaran

Seorang siswa SMK Yadika 2 menjadi korban pengeroyokan, ia mengalami luka bacok di lengan siku kirinya pada Jumat siang, 19 Januari 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Tersangka Penyiraman Air Keras Pedagang Semangka di Pasar Kramat Jati, Sakit Hati Soal Perselingkuhan

9 Januari 2024

Tersangka Penyiraman Air Keras Pedagang Semangka di Pasar Kramat Jati, Sakit Hati Soal Perselingkuhan

Tersangka penyiraman air keras itu dijerat Pasal 338 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Pedagang Semangka di Kramat Jati Disiram Air Keras dan Dibacok

8 Januari 2024

Pedagang Semangka di Kramat Jati Disiram Air Keras dan Dibacok

Polisi menangkap pelaku penganiayaan terhadap pedagang semangka di Kramat Jati

Baca Selengkapnya

Siswa SMA di Bogor Tewas Dibacok di Pasar Ciampea, Polisi Tangkap 3 Pelajar Sekolah Lain

3 Desember 2023

Siswa SMA di Bogor Tewas Dibacok di Pasar Ciampea, Polisi Tangkap 3 Pelajar Sekolah Lain

Kapolres Bogor menyatakan tidak akan membiarkan aksi jago-jagoan dan premanisme di wilayah hukum Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

KJP Dua Pelajar SMK Dicabut, Terlibat Pembacokan saat Tawuran

24 November 2023

KJP Dua Pelajar SMK Dicabut, Terlibat Pembacokan saat Tawuran

Dua pelajar yang terlibat tawuran mendapatkan sanksi berupa pencabutan KJP.

Baca Selengkapnya

2 Gangster Dalam Kasus Pembacokan di Tambora Ditangkap, 6 Masih Buron

1 November 2023

2 Gangster Dalam Kasus Pembacokan di Tambora Ditangkap, 6 Masih Buron

Kejadian pembacokan yang dilakukan kelompok gangster itu terekam melalui CCTV toko sekitar TKP pukul 01.00.

Baca Selengkapnya