Jumlah Penumpang Transportasi Massal di Timur Indonesia Turun

Reporter

Jumat, 2 Juni 2017 23:27 WIB

Sejumlah penumpang tiba di Pelabuhan Soekarno-Hatta. Para pemudik terlihat membawa banyak barang bawaan saat menuruni tangga kapal. Makassar, 22 Juli 2015. TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO, Mataram - Selama April 2017 lalu, transportasi laut yang menghubungkan beberapa pelabuhan di wilayah timur Indonesia mengalami penurunan penumpang. Rute laut yang dilayani kapal-kapal PELNI yang menghubungkan kota di Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan dan Maluku tersebut turun 29,74 persen.

Jumlah penumpang yang datang menggunakan transportasi angkutan laut pada bulan April 2017 sebanyak 2.457 orang, turun 29,74 persen dibandingkan bulan Maret 2017. Jumlah penumpang yang berangkat juga mengalami penurunan sebesar 48,90 persen. Adapun jumlah jumlah barang yang dibongkar pada pelabuhan laut bulan April 2017 sebanyak 116.218 ton, turun 3,45 persen dari bulan Maret 2017.

Baca juga:
BPS: Penumpang Pesawat Mencapai 7,1 Juta Orang pada April


Kepala Bidang Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik Nusa Tenggara Barat (BPS NTB) Kadek Adi Madri menjelaskan perkembangannya, Jum’at 2 Juni 2017 siang. Tetapi barang yang dimuat bulan April 2017 mengalami peningkatan. ‘’Naiknya sebesar 421,01 persen dibandingkan bulan Maret 2017,’’ katanya.

Secara kumulatif, jumlah penumpang yang datang dan pergi selama empat bulan pertama 2017 sebanyak 31.278 orang atau menurun 10,37 persen dari angka semula 34.895 orang. Yang datang sebanyak 15.407 orang dan yang berangkat 15.871 orang. Sedangkan angkutan barangnya juga mengalami penurunan dari 536.009 ton menjadi 520.983 ton. Barang yang dibongkar semula 518.170 ton menjadi 482.431 ton. Sedangkan yang dimuat bertambah dari semula 17.839 ton nak 116,11 persen menjadi 38.552 ton.

Baca pula:
Angkutan Lebaran 2017, Kemenhub Uji Petik Kapal Penumpang


Di bidang transportasi udara, jumlah penumpang yang datang melalui penerbangan domestik pada bulan April 2017 sebanyak 148.089 orang, naik 7,43 persen dari bulan Maret 2017. Sedangkan jumlah penumpang yang datang melalui penerbangan internasional sebanyak 12.582 orang, mengalami penurunan 10,48 persen dibandingkan bulan Maret 2017.

Menurut Kadek Adi Madri, jumlah penumpang yang berangkat melalui penerbangan domestik sebanyak 130.666 orang pada bulan Maret 2017, naik 1,96 persen dari bulan Maret 2017. Sebaliknya, jumlah penumpang berangkat melalui penerbangan internasional turun 17,96 persen dibandingkan bulan Maret 2017.

Adapun muatan barang cargo di pesawat yang dibongkar melalui penerbangan domestik pada bulan April 2017 sebanyak 424.850 kilogram, turun 14,84 persen dari bulan Maret 2017. ‘’Tidak ada barang yang dibongkar melalui penerbangan internasional pada bulan April 2017,’’ ujarnya.

Sebaliknya, jumlah barang yang dimuat melalui penerbangan domestik sebanyak 414.228 kg pada bulan April 2017, naik 28,31 persen dari bulan Maret 2017. Tidak ada barang yang dimuat pada penerbangan internasional bulan April 2017.

SUPRIYANTHO KHAFID

Berita terkait

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

3 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

3 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Neraca Perdagangan Kita Surplus 47 Bulan Berturut-turut, Apa Penyebabnya?

13 hari lalu

Neraca Perdagangan Kita Surplus 47 Bulan Berturut-turut, Apa Penyebabnya?

Indonesia memperpanjang rekor surplus neraca perdagangan dalam 47 bulan terakhir pada Maret 2024

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

13 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

Impor Maret 2024 Turun 2,6 Persen, Impor Bahan Baku Turun tapi Barang Konsumsi Naik

13 hari lalu

Impor Maret 2024 Turun 2,6 Persen, Impor Bahan Baku Turun tapi Barang Konsumsi Naik

BPS mencatat impor pada Maret 2024 turun 2,6 persen secara bulanan. Impor bahan baku dan bahan penolong turun, tapi barang konsumsi naik.

Baca Selengkapnya

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

13 hari lalu

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

Badan Pusat Statistik atau BPS mengungkapkan terjadi lonjakan impor serealia pada Maret 2024. BPS mencatat impor beras naik 2,29 persen. Sedangkan impor gandum naik 24,54 persen.

Baca Selengkapnya

BPS Sebut Iran dan Israel Bukan Mitra Utama Dagang RI: Dampak Konflik Tak Signifikan

13 hari lalu

BPS Sebut Iran dan Israel Bukan Mitra Utama Dagang RI: Dampak Konflik Tak Signifikan

BPS menilai dampak konflik geopolitik antara Iran dan Israel tak berdampak signifikan terhadap perdangan Indonesia. Begini penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Surplus Perdagangan Maret Tembus USD 4,47 Miliar, Ditopang Ekspor Logam Dasar dan Sawit

13 hari lalu

Surplus Perdagangan Maret Tembus USD 4,47 Miliar, Ditopang Ekspor Logam Dasar dan Sawit

Surplus perdagangan Indonesia pada Maret 2024 tembus US$ 4,47 miliar. Surplus 47 bulan berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, BPS Beberkan Sejumlah Komoditas yang Harganya Melonjak

13 hari lalu

Timur Tengah Memanas, BPS Beberkan Sejumlah Komoditas yang Harganya Melonjak

Badan Pusat Statistik atau BPS membeberkan lonjakan harga komoditas akibat memanasnya tekanan geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

14 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

Bandara Sam Ratulangi di Manado masih ditutup imbas erupsi Gunung Ruang. Semua penerbangan dari dan ke Manado dibatalkan.

Baca Selengkapnya