KM Mutiara Sentosa I Terbakar, 5 Jenazah Sudah Teridentifikasi

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 21 Mei 2017 14:38 WIB

Tim penyelamat menemukan jenazah korban kapal Mutiara Sentosa 1 yang terbakar di sekitar perairan Pulau Masalembu, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Sabtu pagi, 20 Mei 2017. MUSTHOFA BISRI

TEMPO.CO, Surabaya - Lima jenazah korban KM Mutiara Sentosa I yang terbakar di perairan Masalembu, Jumat, 19 Mei 2017, berhasil diidentifikasi oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Kepolisian Daerah Jawa Timur.

Sebelumnya, jenazah-jenazah itu dibawa menggunakan kapal KN SAR Widura 225 dan tiba pada Minggu dinihari, 21 Mei 2017, di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, sekitar pukul 03.00 WIB.

Baca: Lima Jenazah Kapal Terbakar Tiba di Tanjung Perak

Berikut ini nama korban meninggal yang teridentifikasi tersebut:
1. Ahmad Sofyanto, 30 tahun, laki-laki.
Dusun Karanglegi, Kecamatan Gabus, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah
2. Eko Hadi Prayitno, 35 tahun, laki-laki.
Dusun Blok Agung Kecamatan Tegalsari, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur
3. Bambang Sugito, 43 tahun, laki-laki.
Dusun Sekar Geneng, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik, Jawa Timur
4. Rachmad Sirry, 59 tahun, laki-laki.
Dusun Bendorejo, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur
5. Supriyadi, 37 tahun, laki-laki.
Jalan Ronggolawe 47, Sumber Pucung, Malang, Jawa Timur

Selain membawa lima korban, kapal Basarnas 225 membawa tiga penumpang selamat. Mereka kini dirawat di RS PHC Tanjung Perak untuk memulihkan luka ringan dan shock yang dialami.

Sedangkan para penumpang lain yang selamat tiba terlebih dahulu pada Sabtu, 20 Mei 2017, pukul 23.24 WIB. Sebanyak 184 penumpang tersebut dibawa menumpang KM Dharma Kartika IX milik PT Dharma Lautan Utama.

Simak: KM Mutiara Sentosa Terbakar, Asal Api dari Truk di Kapal?

Menurut catatan Tim SAR Surabaya, total penumpang yang dievakuasi sebanyak 197 orang. Rinciannya, 184 penumpang selamat dibawa KM Dharma Kartika IX, tiga penumpang selamat dan lima korban meninggal dibawa kapal Basarnas Widura 225, serta dua orang penumpang selamat dibawa KM Meratus Makassar.

Otoritas Pelabuhan bersama Kesyahbandaran Utama Pelabuhan Tanjung Perak bakal menyelidiki ketidaksesuaian antara manifes penumpang dan jumlah di lapangan. Sebab, terdapat 10 orang lebih banyak dari manifes penumpang KM Mutiara Sentosa I yang semula berjumlah 187 orang, yakni 134 penumpang dan 37 anak buah kapal berikut nakhoda.

“Kami akan periksa ketidaksinkronan manifes ini,” kata Kepala Kesyahbandaran Tanjung Perak, Hari Setyobudi.

Kapal milik PT Atosim Lampung Pelayaran Surabaya, KM Mutiara Sentosa I, terbakar pada posisi 05.33.845 S dan 114.31.271E sekitar 3 mil arah timur laut Pulau Masalembu. Kapal dengan berat GT. 12.365 itu mengangkut 80 unit kendaraan yang terdiri atas sepeda motor 2 unit, mobil kecil 21 unit, truk sedang 10 unit, dan truk besar 47 unit.

ARTIKA RACHMI FARMITA




Berita terkait

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

4 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

10 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

12 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

26 hari lalu

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.

Baca Selengkapnya

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

46 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

8 Februari 2024

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

Libur tahun baru imlek, kunjungan wisata ke kampung pecinan menjadi pilihan. Berikut rekomendasi destinasi wisata pecinan yang unik di Kota Surabaya

Baca Selengkapnya

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

6 Februari 2024

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

Eri Cahyadi dinilai sejalan dengan semangat Pemuda Muhammdiyah menjadikan Surabaya yang maju dan religius.

Baca Selengkapnya

Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

12 Januari 2024

Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

Puluhan ribu umat Kristiani memeriahkan malam Natal di Taman Surya

Baca Selengkapnya

Ada Beasiswa Gandeng Kampus Top Jatim, Mengapa Banyak yang Tak Memanfaatkan?

6 November 2023

Ada Beasiswa Gandeng Kampus Top Jatim, Mengapa Banyak yang Tak Memanfaatkan?

Pimpinan DPRD Kota Surabaya meminta pemerintah kota setempat menjalankan program unggulan Beasiswa Pemuda Tangguh untuk jenjang SMA.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia U-17 2023: Penguat Sinyal di Stadion Gelora Bung Tomo Mulai Dipasang

25 Oktober 2023

Piala Dunia U-17 2023: Penguat Sinyal di Stadion Gelora Bung Tomo Mulai Dipasang

Pemerintah Kota Surabaya dan provider memasang penguat sinyal di Stadion Gelora Bung Tomo menjelang Piala Dunia U-17 2023.

Baca Selengkapnya