Soekarwo: Perdagangan Jatim Surplus Ditopang Industri Kreatif

Reporter

Rabu, 10 Mei 2017 22:17 WIB

Gubernur Jawa Timur, Soekarwo. Dok. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Surabaya - Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, mengatakan perdagangan di daerahnya mengalami surplus di angka Rp 45,15 triliun. Angka tersebut, Soekarwo menambahkan, meningkat dibanding 2016 yang sebesar Rp. 23,11 triliun.

Menurut dia, surplus perdagangan di Jawa Timur didominasi industri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) terutama bidang industri kreatif. “Industri kreatif tersebut di antaranya batik, aksessori,” kata Soekarwo saat membuka acara Pameran Batik Bordir dan Aksesoris 2017 di Grand City Mall Surabaya, Rabu, 10 Mei 2017.

Soekarwo mengatakan, industri kreatif saat ini semakin menunjukkan perkembangan yang mengarah ke arah lebih baik. Pameran itu, Soekarwo menambahkan, merupakan langkah nyata meningkatkan kinerja perekonomian, khususnya perdagangan yang berbasis industri kreatif.

Menurut dia, baik itu dari kalangan menengah ke atas atau ke bawah saat ini sama-sama menggandrungi produk kreatif. “Lifedata-style sekarang ini memang luar biasa,” kata Soekarwo.

Dia mengatakan, permasalahan yang saat ini tengah dihadapi produk UMKM adalah persoalan kemasan. Menurut Soekarwo, bentuk kemasan dari produk UMKM dianggap kurang menarik. Karena itu, pemerintah bekerja sama dengan instansi terkait misalnya perguruan tinggi akan membuat pelatihan khusus di bidang packaging. “Pelatihan packaging tersebut khususnya di sisi desain,” ujar Soekarwo.

Selain itu, Soekarwo menambahkan, permasalahan lain ada pada sisi pemasaran dan promosi. Dia berharap, para pegiat UMKM mulai memanfaatkan kemajuan teknologi informasi. Menurut dia, dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi maka semua informasi produk dapat terupdate dan bisa dillihat oleh seluruh penduduk dunia.

“Kita harus mulai mengubah pikiran dari yang awalnya konvensional menjadi berbasis teknologi,” kata Soekarwo.

JAYANTARA MAHAYU

Berita terkait

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

4 hari lalu

PDIP Surabaya Usulkan ke DPP Inkumben Eri Cahyadi-Armuji Maju Pilkada Kota Surabaya

PDIP Surabaya mengusulkan wali kota - wakil wali kota inkumben Eri Cahyadi-Armuji maju ke Pilkada Kota Surabaya 2024.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

10 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

12 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

26 hari lalu

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.

Baca Selengkapnya

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

46 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

8 Februari 2024

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

Libur tahun baru imlek, kunjungan wisata ke kampung pecinan menjadi pilihan. Berikut rekomendasi destinasi wisata pecinan yang unik di Kota Surabaya

Baca Selengkapnya

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

6 Februari 2024

Pemuda Muhammadiyah: Rompi Biru Wali Kota Surabaya Tidak Bernuansa Politik

Eri Cahyadi dinilai sejalan dengan semangat Pemuda Muhammdiyah menjadikan Surabaya yang maju dan religius.

Baca Selengkapnya

Festival Kreativitas ARTBOX AVENUE 2024 di Singapura Hadirkan Pelaku Industri Kreatif Asia Tenggara

14 Januari 2024

Festival Kreativitas ARTBOX AVENUE 2024 di Singapura Hadirkan Pelaku Industri Kreatif Asia Tenggara

ARTBOX AVENUE 2024 digelar di Singapore Expo Hall 22, Singapura, pada 26 Januari hingga 4 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Ganjar Janji Hidupkan Bekraf Lagi untuk Kembangkan Industri Content Creator

14 Januari 2024

Ganjar Janji Hidupkan Bekraf Lagi untuk Kembangkan Industri Content Creator

Calon Presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo mengatakan akan mengembangkan industri kreatif apabila dia terpilih dalam Pemilu 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

12 Januari 2024

Perayaan Natal di Taman Surya, Balai Kota Surabaya

Puluhan ribu umat Kristiani memeriahkan malam Natal di Taman Surya

Baca Selengkapnya