Pasok Listrik, Kalimantan Tengah Bangun Pembangkit Tenaga Surya  

Reporter

Kamis, 30 Maret 2017 21:56 WIB

Petugas memeriksa panel Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Daruba, di Pulau Morotai, Maluku Utara, 6 April 2016. PLTS tersebut merupakan panel terbesar di Maluku Utara, yang dibangun pada tahun 2012. ANTARA/Yudhi Mahatma

TEMPO.CO, Palangkaraya - Berdasarkan data Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, sampai akhir 2016, 273 desa di wilayah tersebut belum teraliri listrik. Sedangkan sekitar 1.300 desa telah menikmati penerangan dari listrik.

Untuk mempercepat pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan serta guna mengaliri listrik pada 200 desa yang belum mendapat pasokan, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah akan membangun pembangkit listrik tenaga surya sebanyak 1.072 unit.

Baca: Kapal Pembangkit Listrik Turki untuk NTB Masuk Awal 2017

Rencana itu diungkapkan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Habib H. Sa'id Ismail kepada wartawan di Palangkaraya, Kamis, 30 Maret 2017.

Menurut Habib, beberapa pembangunan kelistrikan di daerah terus dipacu. Rencananya pembangkit listrik tenaga surya tersebut akan dibangun di Kabupaten Gunung Mas dan Kotawaringin Barat.

"Untuk di Kabupaten Gunung Mas, saat ini sudah ada pemenang tender pembangunan pembangkit listrik tenaga uap dengan daya 2 x 100 MW dan direncanakan sudah bisa beroperasi pada tahun 2019," ujar dia.

Simak: Pembangkit Listrik Jawa-Bali akan Capai 30 Ribu Megawatt

Adapun Kabupaten Kotawaringin Barat saat ini sedang persiapan proses tender di PT PLN. Proses tender itu diharapkan selesai pada 2021.

Sedangkan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Bangkanai dengan daya 155 MW, ujar Habib, sudah selesai. Namun, pemerintah daerah masih menunggu pembangunan jaringan transmisi dan terhubung ke sistem Pembangkit Listrik Tenaga Uap Barito dan bisa masuk ke Palangkaraya.

Lihat: Putusan MK Soal Listrik, Jokowi: Tetap Perlu Peran Swasta

"Pembangunan PLTU Pulang Pisau dengan daya 2 x 60 MW juga sudah selesai. Apabila PLTMG Bangkanai dan PLTU Pulang Pisau sudah beroperasi, maka ketersediaan daya listrik di Kalimantan Tengah sudah surplus," ujar Habib.

KARANA W.W.

Berita terkait

Rusia Tuduh Ukraina Serang Pembangkit Nuklir Zaporizhzhia Pakai Drone Kamikaze

21 hari lalu

Rusia Tuduh Ukraina Serang Pembangkit Nuklir Zaporizhzhia Pakai Drone Kamikaze

Rusia menuduh Ukraina menyerang pembangkit listrik bertenaga nuklir Zaporizhzhia.

Baca Selengkapnya

Menyentuh 3,45 Meter, Banjir di Kalimantan Tengah Berangsur Surut

46 hari lalu

Menyentuh 3,45 Meter, Banjir di Kalimantan Tengah Berangsur Surut

Banjir di Kabupaten Barito Selatan mencapai 3,45 meter. Pemerintah Kota Palangkaraya mulai memberi bantuan kepada warga korban banjir.

Baca Selengkapnya

Bangun Pembangkit hingga Suplai Material, Walhi Prediksi Lingkungan Sekitar IKN Tambah Rusak

50 hari lalu

Bangun Pembangkit hingga Suplai Material, Walhi Prediksi Lingkungan Sekitar IKN Tambah Rusak

Walhi memprediksi kerusakan lingkungan di sekitar IKN akan semakin parah buntut banyak proyek seperti pembangkit listrik hingga suplai material.

Baca Selengkapnya

Kembangkan Pembangkit Listrik Ramah Lingkungan, Pertamina NRE Gandeng Hitachi Energy

23 Januari 2024

Kembangkan Pembangkit Listrik Ramah Lingkungan, Pertamina NRE Gandeng Hitachi Energy

Pertamina NRE bekerja sama dengan Hitachi Energy mengembangkan inovasi konservasi energi dan sistem ketenagalistrikan yang ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya

Bauran Energi Terbarukan Rendah, IESR Dorong PLTS dan Minta Komitmen Politik

17 Januari 2024

Bauran Energi Terbarukan Rendah, IESR Dorong PLTS dan Minta Komitmen Politik

Institute for Essential Services Reform (IESR) mengatakan pemerintah mesti bisa memanfaatkan sisa waktu dua tahun mengejar target bauran energi terbarukan sebesar 23 persen.

Baca Selengkapnya

Sumitomo dan Jawa Barat Sepakati Groundbreaking TPPAS Legoknangka Semester I 2024

20 Desember 2023

Sumitomo dan Jawa Barat Sepakati Groundbreaking TPPAS Legoknangka Semester I 2024

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, Sumitomo Corporation, serta PLN menandatangani nota kesepahaman pembangunan TPPAS Legoknangka di sela KTT ASEAN-Jepang.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Tak Hilangkan Batu Bara dalam Waktu Dekat Meski Targetkan NZE, Begini Penjelasan Kementerian ESDM

1 Desember 2023

Pemerintah Tak Hilangkan Batu Bara dalam Waktu Dekat Meski Targetkan NZE, Begini Penjelasan Kementerian ESDM

Batu bara yang tidak dipakai untuk bahan baku pembangkit bisa dimanfaatkan dalam bentuk yang sudah diolah dan lebih hijau melalui proses hilirisasi.

Baca Selengkapnya

PLN Resmikan 21 Green Hydrogen Plants: Terbanyak di Asia Tenggara

21 November 2023

PLN Resmikan 21 Green Hydrogen Plants: Terbanyak di Asia Tenggara

PT PLN (Persero) meresmikan 21 unit Green Hydrogen Plant (GHP) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Berharap PLTS Cirata Bisa Menarik Investor Lirik Proyek EBT di RI

16 November 2023

Pemerintah Berharap PLTS Cirata Bisa Menarik Investor Lirik Proyek EBT di RI

M. Pradana Indraputra menilai Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terapung Cirata memacu pertumbuhan ekosistem investasi hijau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dirut PLN: 75 Persen Penambahan Kapasitas Pembangkit Berbasis Energi Terbarukan

14 November 2023

Dirut PLN: 75 Persen Penambahan Kapasitas Pembangkit Berbasis Energi Terbarukan

Dirut PLN menyebut, dalam RUPTL yang sedang disusun, 75 persen penambahan kapasitas pembangkit yaitu berbasis pada energi baru terbarukan.

Baca Selengkapnya