Tanpa Pemindai X Ray, Pos Perbatasan Entikong Rawan Kasus Narkoba

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 23 Maret 2017 07:07 WIB

Prajurit Yonif 644/Walet Sakti anggota Satgas Pengamanan Perbatasan melakukan patroli di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia, Entikong, Sanggau, Kalimantan Barat, 8 Desember 2015. Penanda kedaulatan Indonesia dan Malaysia dapat diketahui melalui keberadaan patok-patok batas negara yang tersebar di sepanjang garis perbatasan. ANTARA/Ismar Patrizki

TEMPO.CO, Pontianak - Selang beberapa hari setelah peresmian Pos Lintas Batas Negara Entikong, Sanggau Kalimantan Barat oleh Presiden Joko Widodo, Badan Narkotika Nasional menggulung sindikat internasional narkotika di Kota Pontianak. Ternyata narkotika lolos dari border karena disimpan di dinding mobil.

“Memang aparat Bea Cukai di PLBN Entikong belum dilengkapi dengan deteksi x ray untuk kendaraan roda empat. Tapi sudah kita ajukan ke pusat, tinggal tunggu anggarannya,” kata Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea Cukai Kalimantan Bagian Barat, Syaifullah Nasution, Rabu, 22 Maret 2017.
Baca : Lim Lie Po, Bandar Narkoba di Perbatasan Serawak Tewas Tertembak

Dia mengatakan, keberadaan x ray sangat mendesak, sehingga dapat mencegah penyelundupan barang-barang yang disembunyikan di dalam bagian kendaraan.

Selama ini pemeriksaan di PLBN hanya meliputi barang bawaan penumpang. Pencegahan penyelundupan narkotika dari negeri Jiran, hanya mengandalkan informasi masyarakat dan analisa intelijen. “Pertengahan tahun ini, anjing pelacak juga sudah akan ditempatkan di PLBN Entikong,” kata Syaiful.

Untuk pemeriksaan kendaraan, dilakukan teknik sampling. Sehingga tidak semua kendaraan bisa diperiksa dengan detil. Jika pemeriksaan detil dilakukan pada tiap kendaraan, maka akan menyebabkan antre yang panjang. “X ray memang mendesak sekali,” kata Syaiful.

Dia juga mengatakan, dua daerah lainnya yakni masih berstatus pos lintas batas, yakni di Kecamatan Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang dan Kecamatan Ketungau Hulu Kabupaten Sintang. Jagoi Babang adalah daerah yang dirasakan paling mendesak untuk dinaikkan statusnya.

“Pasalnya, jalannya bagus. Relatif lebih dekat dari Pontianak dan jalannya mulus,” ungkapnya.

Koordinasi dengan Custom Malaysia selalu dilakukan untuk tukar menukar informasi. Namun, kata Syaiful, hingga saat ini realisasi pertukaran informasi tersebut tidak jalan. Sehingga upaya untuk mengungkapkan jaringan di Malaysia, sangat tergantung dari pihak Malaysia sendiri.
Simak juga : Duit Rp 6,13 Miliar Pungli Pelabuhan, Jokowi: Itu yang Ketahuan

Dalam kurun waktu Januari-September 2016, Bea dan Cukai Kalbar sudah menggagalkan lima kali upaya penyelundupan narkoba, dengan jumlah barang bukti 21, 7 kilogram, jenis sabu-sabu.

Perbatasan darat Kalimantan Barat dengan Sarawak Malaysia sepanjang 750 kilometer. Di sepanjang perbatasan ini terdapat lima pintu masuk, tiga diantaranya sudah berstatus Pos Lintas Batas Negara , sedang dua lainnya masih berupa pos jaga.

Ratusan pintu tidak resmi yang menghubungkan kedua daerah ini tak lain karena adanya kekerabatan di antara warga setempat dengan warga Malaysia. Pengamanan pintu tak resmi ini dilakukan dengan patroli gabungan antara TNI-Polri.

ASEANTY PAHLEVI

Berita terkait

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

6 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

15 hari lalu

Tanggapan Lion Air Terkait Penangkapan 2 Karyawan dalam Kasus Penyelundupan Narkoba Jalur Udara

Manajemen Lion Air angkat bicara terkait informasi penangkapan dua karyawan maskapai itu dalam kasus penyelundupan narkoba melalui jalur udara.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Malaysia, Pelaku yang Menyamar Nelayan Diupah Rp 10 Juta per Kg

16 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Malaysia, Pelaku yang Menyamar Nelayan Diupah Rp 10 Juta per Kg

Bareskrim Polri menangkap lima tersangka tindak pidana narkotika saat hendak menyeludupkan 19 kg sabu dari Malaysia melalui Aceh Timur.

Baca Selengkapnya

Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

21 hari lalu

Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

Warga Israel yang diidentifikasi sebagai Shalom Avitan terancam hukuman mati karena perdagangan senjata api ilegal.

Baca Selengkapnya

KKP dan BNN Cegah Peredaran Narkoba di Pulau Perbatasan

39 hari lalu

KKP dan BNN Cegah Peredaran Narkoba di Pulau Perbatasan

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) terus memperkuat langkah pencegahan peredaran narkoba melalui pulau kecil perbatasan.

Baca Selengkapnya

KPK Serahkan Barang Rampasan Hasil Perkara Korupsi ke Enam Instansi Pemerintah

52 hari lalu

KPK Serahkan Barang Rampasan Hasil Perkara Korupsi ke Enam Instansi Pemerintah

KPK menyerahkan barang rampasan negara hasil perkara tindak pidana korupsi kepada enam instansi pemerintah.

Baca Selengkapnya

Anggota DPRD NTT Ditangkap di Rumahnya Karena Konsumsi Sabu, Hanya Diminta Rehabilitasi Rawat Jalan

29 Februari 2024

Anggota DPRD NTT Ditangkap di Rumahnya Karena Konsumsi Sabu, Hanya Diminta Rehabilitasi Rawat Jalan

BNN Provinsi menangkap anggota DPRD NTT karena mengkonsumsi sabu. Tidak dihukum, tapi diminta menjalani rehabilitasi rawat jalan.

Baca Selengkapnya

Berkas Perkara 3 WNA yang Selundupkan Pengungsi Rohingya ke Aceh Sudah P21, Kejari Susun Dakwaan

17 Februari 2024

Berkas Perkara 3 WNA yang Selundupkan Pengungsi Rohingya ke Aceh Sudah P21, Kejari Susun Dakwaan

Setiap pengungsi Rohingya diharuskan membayar 100 ribu taka atau setara Rp 15,7 juta kepada 3 tersangka untuk pergi ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Divonis 6 Tahun Bui karena Selundupkan Kokain, Atlet Sepak Bola Quincy Promes Siap Banding

16 Februari 2024

Divonis 6 Tahun Bui karena Selundupkan Kokain, Atlet Sepak Bola Quincy Promes Siap Banding

Quincy Promes dalam pengadilan in absentia divonis hukuman enam tahun penjara sebuah skema penyelundupan kokain ke Belanda

Baca Selengkapnya

Polisi Spanyol Gagalkan Penyelundupan 8 Ton Kokain

13 Februari 2024

Polisi Spanyol Gagalkan Penyelundupan 8 Ton Kokain

Kepolisian menyita delapan ton kokain dalam sebuah wadah yang disamarkan sebagai genset. Ini adalah salah satu penangkapan kokain terbesar.

Baca Selengkapnya