Ketua Umum PB NU Said Aqil: Hasyim Muzadi Ulama Luar Biasa  

Reporter

Editor

Kurniawan

Jumat, 17 Maret 2017 03:01 WIB

Para santri dan pelayat menggotong peti jenazah KH Hasyim Muzadi saat akan dimakamkan di Kompleks Pondok Pesantren Al Hikam, Beji, Depok, Jawa Barat, 16 Maret 2017. Mantan Ketua Umum PBNU yang juga anggota Dewan Pertimbangan Presiden tersebut wafat pada Kamis (16/3) pagi, setelah sempat dirawat di ruang ICU Rumah sakit Lavalette, Malang. Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Depok - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj menyebut KH Hasyim Muzadi sosok ulama yang luar biasa karena menghabiskan waktunya untuk NU.

"Tiada kata lain beliau merupakan ulama yang luar biasa," kata Said di sela-sela pemakaman tokoh NU tersebut di Pondok Pesantren Al Hikam, Kota Depok, Kamis, 16 Maret 2017.

Ia mengatakan Hasyim menghabiskan waktunya selama 50 tahun untuk kebesaran NU. Dimulai ketika ia berkiprah di NU sejak usia sekitar 20 tahunan. "Dedikasinya untuk NU luar biasa," ujarnya.

Baca Juga: KH Hasyim Muzadi dan Warisan Humornya

Said mengatakan kiprah Hasyim di NU adalah membentuk perwakilan-perwakilan NU di luar negeri, seperti di Amerika, Inggris, Jepang dan negara-negara Timur Tengah.

Said juga mengatakan Nahdliyin sangat kehilangan salah satu tokoh terbaiknya. Kiai Hasyim adalah tokoh NU yang mengabdikan hidupnya untuk NU sejak dari tingkat ranting hingga Pengurus Besar. "Tenaga, pikiran dan hartanya dedikasikan untuk NU," katanya.

Said juga menilai pergaulan Hasyim juga sangat luas, bukan hanya di kalangan nasional tetapi juga di kalangan internasional. "Diplomasinya sangat dikenal dalam membawa misi NU," ujarnya.

Baca Juga: Kyai Hasyim Muzadi: Indonesia Butuh Orang Tua

Sementara itu, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Depok Raden Salamun menilai sosok KH Hasyim Muzadi merupakan ulama yang piawai dalam berpidato. "Hal-hal yang rumit, jika beliau sudah berbicara, menjadi mudah dimengerti," katanya.

ANTARA

Baca Juga: Mbah Hasyim Muzadi, In Memoriam


Video Terkait:
KH Hasyim Muzadi: Ulama, Dosen, Politisi

Berita terkait

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

2 hari lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

9 hari lalu

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

Penyair Joko Pinurbo meninggal pada usia 61 tahun karena sakit.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

5 Maret 2024

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

Tokoh Jawa Barat Solihin GP yang akrab disapa Mang Ihin itu meninggal saat perawatan di Rumah Sakit Advent Bandung.

Baca Selengkapnya

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

5 Maret 2024

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

Solihin GP mengajak masyarakat kembali ke konsep dasar dalam mengelola lingkungan hidup.

Baca Selengkapnya

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

5 Maret 2024

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

Mantan Gubernur Jawa Barat yang juga pendiri Dewan Pemerhati Kehutanan dan Lingkungan Tatar Sunda (DPKLTS) Solihin GP wafat di usia 97 tahun.

Baca Selengkapnya

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

22 Januari 2024

Cendekiawan Ignas Kleden Berpulang setelah Dua Tahun Mengidap Gangguan Ginjal

Ignas Kleden dikenal sebagai sosok sastrawan, sosiolog, dan kritikus sastra asal lores Timur.

Baca Selengkapnya

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

28 Desember 2023

Jenazah Lukas Enembe Disambut Tangisan Ratapan Suku Sentani di Jayapura

Dantje Nere mengatakan masyarakat adat yang juga sebagai warga jemaat GKI Filadelfia Kampung Harapan setempat sangat merasa kehilangan Lukas Enembe.

Baca Selengkapnya

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

3 Desember 2023

Profil Doni Monardo, Mantan Ketua BNPB yang Meninggal Hari Ini

Doni Monardo menjabat sebagai Ketua Umum PPAD atau Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat untuk periode 2021-2026.

Baca Selengkapnya

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

3 Desember 2023

Eks Ketua Satgas Covid-19 Doni Monardo Berpulang

Doni Monardo jatuh sakit dan menjalani proses perawatan intensif di rumah sakit sejak 22 September 2023.

Baca Selengkapnya

Manuver Merebut Suara NU

2 September 2023

Manuver Merebut Suara NU

Dipilihnya Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar disebut-sebut untuk mengerek elektabilitas mereka dengan mendulang suara NU.

Baca Selengkapnya