Aneh, Panen Bawang Merah, Harga di Petani Justru Anjlok

Reporter

Kamis, 9 Maret 2017 06:52 WIB

Ilustrasi bawang merah. ANTARA/Didik Suhartono

TEMPO.CO, Cirebon - Harga bawang merah justru menurun saat musim panen. Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Perum Bulog) diminta turun tangan membeli bawang merah langsung dari petani.

Ketua Kelompok Tani Cukang Akar, Desa Silih Asih, Kecamatan Pabedilan, Rois mengungkapkan, 4 hektare areal tanam bawang merah milik anggotanya hanya dihargai Rp 450 juta. Ini berarti bawang merah hanya dihargai Rp 11.250 per kilogram. “Dibanding panen sebelumnya, harga ini turun drastis,” katanya. Sebelumnya, harga bawang merah bisa mencapai Rp 25 ribu hingga Rp 30 ribu per kilogram di tingkat petani.

Baca juga: Disebut Terima Uang Korupsi Rp 300 Juta, Rano: Ini Intrik Politik

Selain harga yang turun drastis, produksi bawang merah mengalami penurunan akibat hujan yang turun terus-menerus. “Tanaman bawang jadi lodoh, hingga akhirnya membusuk,” kata Rois. Akibatnya, produksi bawang merah saat ini hanya 9 hingga 10 ton per hektare. Padahal dalam kondisi normal produksi bawang merah bisa mencapai 14 hingga 15 ton per hektare.

Rois melanjutkan, ongkos produksi yang harus mereka keluarkan mencapai Rp 120 juta per hektare. “Tapi memang itu untuk tanam pertama,” ucapnya. Sedangkan untuk tanam kedua hingga keempat, ongkos produksi bisa lebih rendah hingga Rp 80 juta per hektare. Karena itu, Rois berharap, pada panen musim berikutnya harga bawang merah saat panen bisa lebih tinggi. Sehingga mereka bisa mereguk keuntungan yang lumayan seperti tahun sebelumnya.

Sementara itu, Dirjen Hortikultura Kementerian Pertanian Spudnik Sujono, saat melakukan panen bawang merah di Desa Silih Asih, mengakui jika harga bawang merah di tingkat petani saat ini masih rendah. Berdasarkan peraturan Menteri Perdagangan, harga jual bawang merah basah sebenarnya Rp 15 ribu per kilogram. Agar harga bawang merah tidak turun semakin drastis, Spudnik meminta Bulog turun langsung membeli bawang merah dan cabai langsung dari petani.

Baca juga: MUI Dukung Wisata Syariah Pulau Santen Banyuwangi

Spudnik menambahkan, pada Maret-April 2017, pihaknya akan menggenjot penanaman bawang merah dan cabai. “Menjelang puasa dan Lebaran, luas tanam bawang merah dan cabai akan terus kita genjot,” katanya.

Namun, menurut Spudnik, stok mereka saat ini masih mencukupi untuk kebutuhan dalam negeri. Dalam kesempatan itu juga dibagikan bibit cabai untuk 100 hektare, serta bantuan lengkap, mulai bibit hingga pupuk, untuk areal demplot seluas 3 hektare untuk cabai dan 5 hektare untuk padi.

IVANSYAH


Berita terkait

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

16 hari lalu

Harga Bawang Merah di Kota Solo Melonjak, Eceran Ada yang Tembus Rp 80 Ribu per Kilogram

Harga bawang merah untuk pembelian secara eceran bahkan mencapai Rp 80 ribu per kg.

Baca Selengkapnya

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

17 hari lalu

2 Cara Masak Tahu Petis, Kudapan Asal Jawa Tengah

Tahu petis adalah kudapan asli dari Jawa Tengah, paduan antara tahu goreng dengan sambal petis

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

25 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

25 hari lalu

Korupsi Diduga Sebabkan Harga Bawang Putih Naik, Ini Tanggapan Kementerian Perdagangan

Kementerian Perdagangan menanggapi dugaan korupsi di balik tingginya harga bawang putih.

Baca Selengkapnya

Harga Bawang Putih Naik Jelang Lebaran, Ini 5 Negara Sumber Bawang Putih Indonesia

33 hari lalu

Harga Bawang Putih Naik Jelang Lebaran, Ini 5 Negara Sumber Bawang Putih Indonesia

Harga bawang putih meroket jelang lebaran, muncul opsi impor. Negara mana saja langganan Indonesia?

Baca Selengkapnya

Allicin, Senyawa Anti Bakteri pada Bawang Putih untuk Redam Nyeri pada Gigi Berlubang

33 hari lalu

Allicin, Senyawa Anti Bakteri pada Bawang Putih untuk Redam Nyeri pada Gigi Berlubang

Pada gigi berlubang kerap menimbulkan nyeri, Allicin di bawang putih bekerja dengan cara mengurangi perkembangbiakan bakteri pada gigi berlubang.

Baca Selengkapnya

Blusukan ke Pasar Salakan Sulawesi Tengah, Jokowi: Harga Bawang Putih Agak Mahal

40 hari lalu

Blusukan ke Pasar Salakan Sulawesi Tengah, Jokowi: Harga Bawang Putih Agak Mahal

Jokowi mengatakan harga beras di pasar tersebut terpantau sebesar Rp 13.000 per kilogram.

Baca Selengkapnya

Keliru, Ombudsman: Rekomendasi Impor Bawang Putih Harusnya Diterbitkan Bapanas, Bukan Kementan

44 hari lalu

Keliru, Ombudsman: Rekomendasi Impor Bawang Putih Harusnya Diterbitkan Bapanas, Bukan Kementan

Ombudsman menyatakan rekomendasi RIPH mestinya diterbitkan Bapanas, bukan Dirjen Holtikultura Kementerian Pertanian.

Baca Selengkapnya

Beban Anggaran Makan SIang Gratis

28 Februari 2024

Beban Anggaran Makan SIang Gratis

Program makan siang gratis dan susu gratis yang menyedot dana Rp 450 triliun per tahun bakal membebani APBN 2025.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Tahunan Mencapai 2,57 Persen pada Januari 2024

1 Februari 2024

BPS: Inflasi Tahunan Mencapai 2,57 Persen pada Januari 2024

BPS mencatat kenaikan inflasi tahunan yang terjadi pada Januari 2024, yaitu 2,57 persen.

Baca Selengkapnya