Nekat Beri Kado untuk Raja Salman, Perempuan Ini Diperiksa Polisi

Reporter

Selasa, 7 Maret 2017 18:10 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla, melepas Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud, seusai melakukan kunjungan kenegaraan dan pertemuan Bilateral dengan Pemerintah Indonesia, di Bandar Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, 4 Maret 2017. Raja Salman akan kembali lagi ke Indonesia untuk berlibur di Bali usai melakukan kunjungan ke Brunei dan Malaysia. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah menjalani pemeriksaan kepolisian, Dewi Palapa Eka dipulangkan. Perempuan itu ditahan polisi karena kemarin nekat nyelonong masuk ke Saint Regis untuk memberikan bingkisan kepada Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud yang menginap di hotel itu.

"Sudah dipulangkan pukul 17.30 Wita (Senin, 6 Maret 2017) dan tidak ada unsur-unsur pidana atau yang membahayakan," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Bali Ajun Komisaris Besar Hengky Widjaja, Selasa, 7 Maret 2017.

Baca:
Raja Salman Betah di Bali, Liburan Diperpanjang 3 Hari
Istana Bantah Iriana Jokowi Terima Kalung dari Raja...
Raja Salman di Bali, Ini Kata Asita Soal ke Uluwatu dan GWK

Kedatangan rombongan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud menarik perhatian Dewi. Senin, 6 Maret, pukul 12.30 Wita, Dewi diperiksa polisi karena ingin memberikan langsung kotak hadiah untuk Raja Salman.

Saat melakukan aksi nekat tersebut, perempuan kelahiran Tanjung Balai, 14 Agustus 1976 itu mengendarai sepeda motor bernomor DK-1000-DW.

Baca juga:
Polisi Malaysia Kepung Kedutaan Korea Utara di Kuala Lumpur
Kasus E-KTP, KPK: Bersabarlah Soal Nama-nama yang Terseret
Tahan Naiknya Cabai, 198 Ribu Paket Bibit Ditebar di Kalimantan Tengah

Hengky menjelaskan gerak-gerik Dewi yang dianggap mencurigakan saat itu langsung dihentikan petugas kepolisian. "Niat dia (Dewi) itu dicegah oleh petugas pengamanan." Setelah diperiksa diketahui alamat asal Dewi di Jalan M.T. Haryono, Kecamatan Datuk Bandar Timur, Sumatera Utara.

Hengky menjelaskan Tim Inafis Polda Bali sudah mengambil sidik jari dan gambar ciri-ciri Dewi serta menginterogasinya. Dari pemeriksaan itu, diduga Dewi mengalami gangguan jiwa, meski perlu dibuktikan secara medis. "Yang bersangkutan (Dewi) dipulangkan tapi tetap kami awasi pergerakannya."

BRAM SETIAWAN

Berita terkait

Presiden Jokowi Hobi Menjamu Tamu Negara dengan Menu Khas Indonesia

16 November 2022

Presiden Jokowi Hobi Menjamu Tamu Negara dengan Menu Khas Indonesia

Terbaru, pada gala dinner KTT G20 di GWK, Bali, para pemimpin negara dan delegasi disuguhi Presiden Jokowi dengan menu khas dari berbagai daerah.

Baca Selengkapnya

KTT G20, 40 Tempat Parkir Khusus untuk Pesawat Tamu Negara di Bandara Ngurah Rai Disiapkan

11 November 2022

KTT G20, 40 Tempat Parkir Khusus untuk Pesawat Tamu Negara di Bandara Ngurah Rai Disiapkan

Sebanyak 40 tempat parkir pesawat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, khusus untuk pesawat-pesawat tamu negara KTT G20 telah disiapkan.

Baca Selengkapnya

Sambut Mohammad Shtayyeh, Jokowi: Indonesia Dukung Perjuangan Palestina

24 Oktober 2022

Sambut Mohammad Shtayyeh, Jokowi: Indonesia Dukung Perjuangan Palestina

Jokowi menjelaskan alasan pihaknya mendukung Palestina, karena negara tersebut menjadi negara pertama yang dahulu mengakui kemerdekaan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dapat Undangan Khusus Ibadah Haji, Ma'ruf Amin dan Istri Berangkat ke Arab Saudi

5 Juli 2022

Dapat Undangan Khusus Ibadah Haji, Ma'ruf Amin dan Istri Berangkat ke Arab Saudi

Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta istrinya, Wury Ma'ruf Amin berangkat ke Arab Saudi, Selasa, 5 Juli untuk menunaikan ibadah haji.

Baca Selengkapnya

Sempat Dirawat 2 Pekan, Raja Saudi Keluar dari Rumah Sakit

16 Mei 2022

Sempat Dirawat 2 Pekan, Raja Saudi Keluar dari Rumah Sakit

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz, 86 tahun, meninggalkan rumah sakit pada Minggu setelah menjalani kolonoskopi pekan lalu.

Baca Selengkapnya

Berfoto dengan MBS, Luhut: Bak Gayung Bersambut, Putra Mahkota Akan Temui Jokowi

4 Maret 2022

Berfoto dengan MBS, Luhut: Bak Gayung Bersambut, Putra Mahkota Akan Temui Jokowi

Menteri Luhut Pandjaitan mengatakan Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman bin Abdulaziz (MBS) akan berkunjung ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Cara Kota Yogyakarta Jadi Kawasan tanpa Rokok: Mau Merokok, Silakan ke Kuburan

15 Agustus 2021

Cara Kota Yogyakarta Jadi Kawasan tanpa Rokok: Mau Merokok, Silakan ke Kuburan

Simak bagaimana Kota Yogyakarta, Kota Surakarta, Denpasar, dan Sawahlunto menciptakan kawasan tanpa rokok demi menjadi kota/kabupaten layak anak.

Baca Selengkapnya

Raja Salman Copot Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi

13 Maret 2021

Raja Salman Copot Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi

Belum ada penjelasan lengkap alasan Raja Salman memecat Mohamed Benten yang telah menjabat sejak 2016 ini.

Baca Selengkapnya

Bali Satu-satunya Provinsi Dinilai Baik Kurangi Sampah

25 Februari 2021

Bali Satu-satunya Provinsi Dinilai Baik Kurangi Sampah

Bali berhak memperoleh dana insentif khusus kategori pengelolaan sampah sebesar Rp 5,65 miliar. Simak dasar penilaian di Hari Peduli Sampah Nasional.

Baca Selengkapnya

Raja Salman Ajak Pemimpin Negara G20 Bersiap Hadapi Kemungkinan Pandemi Lain

22 November 2020

Raja Salman Ajak Pemimpin Negara G20 Bersiap Hadapi Kemungkinan Pandemi Lain

Raja Salman meminta para pemimpin negara G20 bersiap dalam menghadapi kemungkinan terjadinya pandemi penyakit lain di masa depan.

Baca Selengkapnya