Aksi 212 di DPR, Rizieq: Islam Bukan Musuh TNI dan Polri

Reporter

Selasa, 21 Februari 2017 14:20 WIB

Imam Besar Front Pembela Islam Rizieq Syihab di atas mobil komando. Rizieq mempersilakan Sekjen FUI Muhammad Al Khaththath untuk menyampaikan hasil pertemuan dengan Komisi Hukum DPR, 21 Februari 2017. TEMPO/Ahmad Faiz

TEMPO.CO, Jakarta - Imam Besar FPI Rizieq Syihab menyampaikan orasi di tengah aksi 212 yang berlangsung di depan gedung DPR, Senayan, Jakarta, hari ini, Selasa, 21 Februari 2017. Aksi ini ini dilakukan untuk menuntut Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dipecat. Rizieq menegaskan umat Islam bukan musuh TNI dan Polri.

"Turunnya kita (ke jalan) tidak untuk makar, kita cinta NKRI," kata Rizieq berteriak dan tampak bersemangat. Ia juga mendesak DPR segera meminta Presiden Joko Widodo memecat Gubernur Ahok. Dia tak menginginkan penista agama memimpin Jakarta.

Baca:
Massa Aksi 212 Mulai Padati DPR, Tuntut Penonaktifan Ahok

Dalam kesempatan itu, Rizieq juga mengatakan menjamin demonstrasi berlangsung damai. Rizieq mengaku cinta negara. Pimpinan FPI itu mengatakan bahwa umat Islam bukan musuh TNI atau polisi. "Setelah ini kita akan bubar dengan tertib," ucap dia.

Baca: FUI Bantah Aksi 212 Jilid II Bermuatan Politik

Rizieq juga menyinggung soal penanganan banjir. FPI, kata Rizieq, menyiapkan posko bencana banjir di Jakarta. Dia mengajak massa yang ikut berdemo turut membantu sesama. Rizieq berorasi selama lebih dari satu jam di atas mobi komando.

Simak pula: Ahli Agama: Ucapan Ahok Terindikasi Menyesatkan Umat

Sementara itu, DPR menerima perwakilan demonstran untuk menyampaikan tiga aspirasi. Pertama meminta agar Ahok dipecat, kedua meminta agar menghentikan kriminalisasi terhadap ulama termasuk Rizieq, kemudian meminta menghentikan menangkap mahasiswa.

AVIT HIDAYAT


Berita terkait

Kilas Balik Peristiwa KM 50 yang Disinggung Saat Aksi 411, Ketua FPI: Terjadi di Era Jokowi

5 jam lalu

Kilas Balik Peristiwa KM 50 yang Disinggung Saat Aksi 411, Ketua FPI: Terjadi di Era Jokowi

Ketua FPI menyinggung peristiwa KM 50 di era Presiden Jokowi saat menggelar aksi 411 di Jakarta kemarin. Berikut kilas balik peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Aksi 411 Singgung Soal Peristiwa KM 50, Ketua FPI sebut Pelanggaran HAM di Era Jokowi

6 jam lalu

Aksi 411 Singgung Soal Peristiwa KM 50, Ketua FPI sebut Pelanggaran HAM di Era Jokowi

Ketua FPI Muhammad bin Husein Alatas menyinggung soal peristiwa KM 50 di era Presiden Jokowi saat menggelar aksi 411 di Jakarta kemarin.

Baca Selengkapnya

FPI Klaim Tuntutan untuk Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa di Aksi 411 Telah Diterima Kemensetneg

17 jam lalu

FPI Klaim Tuntutan untuk Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa di Aksi 411 Telah Diterima Kemensetneg

Aksi 411 yang diinisiasi FPI mengklaim tuntutan mereka telah diterima oleh Kementerian Sekretariat Negara.

Baca Selengkapnya

Tiga Tuntutan FPI dalam Reuni Aksi 411, Desak Prabowo Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa

19 jam lalu

Tiga Tuntutan FPI dalam Reuni Aksi 411, Desak Prabowo Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa

FPI dan peserta reuni aksi 411 menyatakan siap membela dan mendukung Prabowo bila mengabulkan ketiga tuntutan tersebut.

Baca Selengkapnya

Profil FPI Inisiasi Aksi 411 Tuntut Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa, Apa Beda dengan FPI Sebelumnya?

20 jam lalu

Profil FPI Inisiasi Aksi 411 Tuntut Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa, Apa Beda dengan FPI Sebelumnya?

Front Persaudaraan Islam (FPI) dan ormas Islam lainnya menggelar aksi reuni 411 di Istana Merdeka. Apa bedanya dengan Front Pembela Islam dahulu?

Baca Selengkapnya

Alasan FPI Tuntut Adili Jokowi, Tangkap Pemilik Akun Fufufafa, dan Penjarakan Suswono dalam Aksi Reuni 411

21 jam lalu

Alasan FPI Tuntut Adili Jokowi, Tangkap Pemilik Akun Fufufafa, dan Penjarakan Suswono dalam Aksi Reuni 411

Dalam aksi reuni 411, FPI lakukan beberapa tuntutan antara lain adili Jokowi, tangkap pemilik akun Fufufafa, dan Penjarakan Suswono. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

FPI Gelar Reuni Aksi 411, Berikut Kilas Balik Aksi Perdana pada 2016 dan 2022

21 jam lalu

FPI Gelar Reuni Aksi 411, Berikut Kilas Balik Aksi Perdana pada 2016 dan 2022

Front Persaudaraan Islam (FPI)menggelar aksi demonstrasi bertajuk Reuni Aksi 411 hari ini, apa tuntutannya? Apa beda dengan aksi pada 2016 dan 2022?

Baca Selengkapnya

Massa Aksi 411 Tuntut Jokowi Segera Diadili dan Tangkap Pemilik Akun Fufufafa

21 jam lalu

Massa Aksi 411 Tuntut Jokowi Segera Diadili dan Tangkap Pemilik Akun Fufufafa

Simpatisan FPI meminta agar mantan Presiden Jokowi diadili atas sejumlah pelanggaran yang terjadi selama dia menjabat.

Baca Selengkapnya

Massa Reuni Aksi 411 Longmarch ke Patung Kuda Monas Tuntut Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa

22 jam lalu

Massa Reuni Aksi 411 Longmarch ke Patung Kuda Monas Tuntut Adili Jokowi dan Tangkap Fufufafa

Koordinator lapangan Reuni Aksi 411 memprotes polisi soal mobil komando yang tertahan di Jalan Lapangan Banteng Barat.

Baca Selengkapnya

Polisi Terapkan Rekayasa Lalu Lintas untuk Reuni 411 di Patung Kuda Monas

23 jam lalu

Polisi Terapkan Rekayasa Lalu Lintas untuk Reuni 411 di Patung Kuda Monas

Beberapa ormas aliansi Reuni 411 termasuk FPI bakal berunjuk rasa dengan melakukan longmarch dari Masjid Istiqlal menuju Istana Negara.

Baca Selengkapnya