Peluncuran Buku Tragedi Bom Bali, Badung Mendukung  

Reporter

Rabu, 18 Januari 2017 05:52 WIB

Janda korban bom, Ni Nyoman Rencini berdoa di Monumen Bom Bali, Legian, Kuta, Bali, Selasa (9/10). ANTARA/Nyoman Budhiana

TEMPO.CO, Badung – Pemerintah Kabupaten Badung mendukung peluncuran buku yang dibuat Paguyuban Isana Dewata, yang menceritakan tragedi korban bom Bali beberapa tahun lalu, yang segera diluncurkan pada 12 Oktober 2017.

”Pemkab Badung siap mendukung peluncuran buku ini, dan siap membantu pendampingan keluarga korban yang ditinggalkan karena tragedi bom Bali beberapa tahun silam,” kata Sekretaris Daerah Kabupaten Badung, Kompyang R. Swandika, di Mangupura, Selasa, 17 Januari 2017.

Baca juga:
Herlina Kasim Wafat, Pending Emas Si Pembebas Irian Barat

Ia mengatakan Paguyuban Isana Dewata merupakan paguyuban anggota keluarga (istri dan anak) korban yang ditinggalkan akibat tragedi bom Bali di Ground Zero Legian, Kafe Jimbaran, dan Kuta Squere.

Kompyang, yang menerima kunjungan Sekretaris Paguyuban Isana Dewata Thiolina F. Marpaung di Puspem Badung yang didampingi Kasubag Generasi Muda dan Olahraga Bagian Kesra Wayan Wiranata, berharap peluncuran buku nanti dapat menggugah hati masyarakat dunia dan Indonesia.

”Karena buku ini menceritakan penderitaan dan kepedihan anggota keluarga bom Bali yang menentang aksi terorisme,” katanya.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten Badung melalui Dinas Kebersihan dan Pertamanan mempunyai kewajiban menjaga, merawat, dan memelihara Monumen Perdamaian di Ground Zero Legian.

”Monumen itu tetap kami rawat dan jaga. Hal ini sangat penting agar generasi muda mengetahui dan paham bahwa di lokasi itu pernah terjadi aksi biadab yang menyebabkan ratusan korban meninggal dan puluhan orang luka-luka serta membiaskan trauma kepada para korban yang masih hidup,” ujarnya.

Hal itu dilakukan Pemkab Badung karena monumen perdamaian ini memiliki sejarah bagi masyarakat di seluruh dunia.

Adapun Sekretaris Paguyuban, Thiolina F. Marpaung, mengatakan tujuan peluncuran buku kisah korban bom Bali beserta keluarganya ini adalah menggugah masyarakat luas agar bersama-sama menjaga Pulau Dewata supaya tidak terjadi lagi peristiwa serupa.

”Paguyuban ini menaungi korban bom Bali, baik yang terjadi di ground zero, Kafe Jimbaran, maupun Kuta Squere,” ujarnya.

ANTARA

Simak:
Apakah Itu Pengajian Politik Islam, Ini Kata Hamdan Zoelva
Ada Presiden, Menteri Pidato 7 Menit Saja



Berita terkait

Akademisi Dorong Metode Nikson Nababan Bangun Desa Diterapkan Nasional

18 hari lalu

Akademisi Dorong Metode Nikson Nababan Bangun Desa Diterapkan Nasional

Nikson Nababan menggunakan model NIKSON (needs, innovation, knowledge, synergy, operation and norm) dalam perencanaan pembangunan daerah berbasis data presisi.

Baca Selengkapnya

Dikeluhkan Wisatawan Asing, Pantai Kuta akan Ditata dan Dibenahi

28 Januari 2024

Dikeluhkan Wisatawan Asing, Pantai Kuta akan Ditata dan Dibenahi

Pantai Kuta sering dianggap sebagai wajah Bali. Wisatawan datang tidak hanya untuk bermain pasir atau berselancar, tapi juga belanja.

Baca Selengkapnya

Buku Awan Merah: Cerita Colombus hingga Cyrus Habib dalam Refleksi Rohaniwan

28 September 2023

Buku Awan Merah: Cerita Colombus hingga Cyrus Habib dalam Refleksi Rohaniwan

Rohaniwan yang juga pengajar Universitas Sanata Dharma Yogyakarta Baskara T. Wardaya menulis buku bertajuk Awan Merah: Catatan Sepanjang Jalan.

Baca Selengkapnya

Hingga Juli 2023, Investasi Masuk Kabupaten Bandung Rp 17,8 T: Didominasi Proyek Kereta Cepat

30 Agustus 2023

Hingga Juli 2023, Investasi Masuk Kabupaten Bandung Rp 17,8 T: Didominasi Proyek Kereta Cepat

Investasi di Kabupaten Bandung telah mencapai Rp17,8 triliun sampai Juli 2023.

Baca Selengkapnya

Perkuat Pasar Wisata, Yogya Gandeng Bali Garap Kolaborasi Seni Pertunjukan

26 Juni 2023

Perkuat Pasar Wisata, Yogya Gandeng Bali Garap Kolaborasi Seni Pertunjukan

Yetti menilai, kuatnya seni pertunjukan akan menjadi kekuatan dua daerah yang sama-sama menjadi pusat destinasi wisata.

Baca Selengkapnya

Konsisten Berkarya, Komunitas Saya Belajar Hidup Meluncuran Buku ke-12 di Yogyakarta

11 Juni 2023

Konsisten Berkarya, Komunitas Saya Belajar Hidup Meluncuran Buku ke-12 di Yogyakarta

Komunitas Saya Belajar Hidup konsisten berkarya dan menerbitkan buku. Komunitas menulis ini sudah berjalan selama 8 tahun dan menerbitkan 12 buku

Baca Selengkapnya

Hari Pendidikan Nasional, BRIN dan Sultanate Institute Luncurkan Buku

2 Mei 2023

Hari Pendidikan Nasional, BRIN dan Sultanate Institute Luncurkan Buku

Buku Keajaiban Negeri Emas Zabaj menjelaskan tentang kawasan Asia Tenggara dari sudut pandang pelayar abad 9 dan 10.

Baca Selengkapnya

Jelang HUT ke-68, SYL Luncurkan Dua Buku

16 Maret 2023

Jelang HUT ke-68, SYL Luncurkan Dua Buku

Dua buku perjalanan tersebut berujudul "The SYL Way: The Miracle of Hardworking" dan "The SYL Way: I Love My Job".

Baca Selengkapnya

UMK Kabupaten Badung Tertinggi di Bali, Kabupaten Bangli Terendah

22 Februari 2023

UMK Kabupaten Badung Tertinggi di Bali, Kabupaten Bangli Terendah

UMK Kabupaten Badung tertinggi di Bali, sedangkan UMK Kabupaten Bangli terendah. Berikut rincian UMK seluruh kota dan kabupaten di Bali.

Baca Selengkapnya

NU Cabang Tiongkok Luncurkan Buku, Tekankan Pentingnya Santri Belajar ke Cina

7 Februari 2023

NU Cabang Tiongkok Luncurkan Buku, Tekankan Pentingnya Santri Belajar ke Cina

Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Tiongkok meluncurkan buku bertajuk "Santri Indonesia di Tiongkok"

Baca Selengkapnya