Bunuh Diri Sekeluarga di Semarang Diduga Terkait Narkoba?

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 9 November 2016 16:32 WIB

Ilustrasi. sprudge.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kasus percobaan bunuh diri sekeluarga di Kota Semarang pada Selasa, 8 Oktober 2016 diduga terkait narkoba. Hal itu berdasarkan hasil temuan tulisan tangan David Nugroho yang beredar di kalangan jurnalis yang menunjukan ia kecewa karena istrinya Dian Kumaladewi terlibat jaringan narkoba.

David Nugroho, 30 tahun, mengajak kedua anaknya masing-masing, Aura Safya Nugroho dan Junior Ronald Nugroho bunuh diri. David meminumkan cairan serangga kepada dua anaknya dan dirinya sendiri di rumahnya, kampung Jomblang Perbalan RT 07 RW 02, Kelurahan Candi, Kecamatan Candisari, Semarang, Jawa Tengah.

“Otak semua ini Piping yang jual Dian ke Heru dengan imbalan sabu-sabu,” tulis David dalam surat wasiat yang ditulis sebelum melakukan upaya bunuh diri.

Baca: Bunuh Diri Sekeluarga, David Titip Pesan buat Istri

Ia menyebutkan kecewa terhadap istrinya karena sering bergaul dengan seorang kerabat yang menjadi pengedar obat terlarang dan telah pergi dari rumah sejak dua pekan lalu.

Kepala Kapolrestabes Semarang, Komisaris Besar Abiyoso Seno Aji, menyatakan sedang mencari Dian Kumaladewi, istri David. Keberadaan Dian dinilai penting terkait upaya polisi mencari penyebab percobaan bunuh diri yang menyebabkan seorang anak bernama Aura Safya Nugroho meninggal dunia.

“Kami telah memerintahkan anggota melakukan penyelidikan terhadap istri korban,” kata Abiyoso saat dihubungi Rabu, 9 Oktober 2016.

Simak: Bunuh Diri Sekeluarga, ke Mana Istri David?

Menurut Abiyoso, kepolisian belum mendapat informasi keberadaan Dian, meski pada terjadi insiden upaya bunuh diri pada Selasa, 8 Oktober dan Dian diketahui dirawat di Rumah Sakit William Booth. “Tapi setelah dicek, sudah keluar,” kata Abiyoso menambahkan.

Ia menyebutkan upaya mencari Dian terkait kasus percobaan bunuh diri itu diduga akibat persoalan rumah tangga David dengan istrinya. Hal itu didasarkan pada tulisan tangan David sebanyak 9 halaman yang menyebutkan istri korban tidak pulang ke rumah selama dua pekan.

Dalam tulisan itu suaminya sakit hati dan mencoba bunuh diri dengan mengajak anaknya minum racun. Perbuatan David itu dinilai melanggar hukum dan terancam sanksi pidana. "Istrinya punya laki-laki idaman lain, sehingga kecewa,” katanya.

Kepala sub bagian Hubungan Masyrakat Polrestabes Semarang, Komisari Suwarna, menyatakan sebelumnya telah mengecek sejumlah tempat yang sebelumnya diinformasikan Dian menginap. “Di antaranya di Rumah Sakit William Booth Semarang,” kata Suwarna.

Berita lainnya: David Ajak 2 Anaknya Minum Racun Serangga, Ini yang Terjadi

Menurut Suwarna, saat kejadian bunuh diri pada Selasa lalu, ia mendapat informasi Dian dirawat di rumah sakit tersebut. Namun saat dicek, sudah pergi. “Sudah saya cek, tapi sudah keluar,” kata Suwarna.

Catatan rumah sakit Dian masuk tanggal 1 hingga 3 November 2016. Ia dirawat karena mengalami gangguan pernafasan dengan penanggung pembiayaan atas nama suaminya David.

EDI FAISOL

Berita terkait

Brigadir Ridhal Ali Tomi Diduga Bunuh Diri, IPW MInta Atasan Perhatikan Psikis Anggotanya

4 jam lalu

Brigadir Ridhal Ali Tomi Diduga Bunuh Diri, IPW MInta Atasan Perhatikan Psikis Anggotanya

Penyidik akan memeriksa ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi untuk menelisik lebih dalam penyebab personel Polresta Manado itu bunuh diri.

Baca Selengkapnya

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

8 jam lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

9 jam lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Tewas dalam Mobil Alphard, Kompolnas Buka Fakta Soal Kasus Bunuh Diri di Kepolisian

13 jam lalu

Brigadir RA Tewas dalam Mobil Alphard, Kompolnas Buka Fakta Soal Kasus Bunuh Diri di Kepolisian

Berkaca dari kasus Brigadir RA, Kompolnas ungkap soal kasus bunuh diri di kepolisian. Polri diminta menyediakan tempat konseling di level Polres.

Baca Selengkapnya

Misteri Keberadaan Polisi Satlantas Polres Manado Brigadir RA di Jakarta, Cuti atau BKO?

13 jam lalu

Misteri Keberadaan Polisi Satlantas Polres Manado Brigadir RA di Jakarta, Cuti atau BKO?

Polisi menyebut Brigadir RA di Jakarta dalam rangka cuti, namun keluarga menyebut anggota Satlantas Polres Manado itu dapat penugasan BKO.

Baca Selengkapnya

Ahli Psikologi Forensik Ragu Brigadir RA Bunuh Diri, Polisi Dinilai Terlalu Cepat Menyimpulkan

14 jam lalu

Ahli Psikologi Forensik Ragu Brigadir RA Bunuh Diri, Polisi Dinilai Terlalu Cepat Menyimpulkan

Ahli psikologi forensik mengatakan polisi seharusnya melakukan autopsi psikologis terhadap jenazah Brigadir RA untuk memastikan penyebab kematian.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Alasan Keluarga Tak Mau Jenazah Brigadir RA yang Tewas Bunuh Diri Diautopsi

21 jam lalu

Polisi Ungkap Alasan Keluarga Tak Mau Jenazah Brigadir RA yang Tewas Bunuh Diri Diautopsi

Brigadir RA disebut bunuh diri dengan menembakkan senjata api HS Kaliber 9mm ke aras kepalanya saat berada di dalam mobil Alphard.

Baca Selengkapnya

Kompolnas Turun Tangan Selidiki Motif Bunuh Diri Brigadir RA dalam Mobil Alphard

22 jam lalu

Kompolnas Turun Tangan Selidiki Motif Bunuh Diri Brigadir RA dalam Mobil Alphard

Polisi telah menutup kasus tewasnya Brigadir RA dalam mobil Alphard di sebuah rumah di Mampang. Disebut bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Kematian Tragis Polisi: Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dan Pembunuhan Brigadir Yosua oleh Ferdy Sambos Cs

1 hari lalu

Kematian Tragis Polisi: Brigadir RA Tewas Diduga Bunuh Diri dan Pembunuhan Brigadir Yosua oleh Ferdy Sambos Cs

Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi alias Brigadir RA, mengingatkan kasus pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J pada 2022.

Baca Selengkapnya

Polisi Pastikan Tidak Ada Orang Lain di dalam Alphard Saat Brigadir RA Tembak Kepalanya

1 hari lalu

Polisi Pastikan Tidak Ada Orang Lain di dalam Alphard Saat Brigadir RA Tembak Kepalanya

Polisi menyatakan tidak ada orang lain di dalam Alphard saat Brigadir RA bunuh diri dengan cara menembak kepalanya.

Baca Selengkapnya