Demo Mahasiswa di Kupang Minta Ahmad Dhani Ditangkap  

Reporter

Rabu, 9 November 2016 13:27 WIB

Kuasa hukum Ramdan Alamsyah, Ahmad Dhani dan Ratna Sarumpaet dalam konferensi pers menanggapi laporan yang menduga Ahmad Dhani melecehkan Presiden Joko Widodo di kediaman Ahmad Dhani, Jakarta Selatan, 7 November 2016. TEMPO/Kurnia Rizki Hanjani

TEMPO.CO, Kupang - Sejumlah mahasiswa yang menamakan dirinya Aksi Rakyat Bersatu Nusa Toleransi Tinggi (Akrab NTT) menggelar aksi unjuk rasa di kantor Gubernur Nusa Tenggara Timur di Jalan Basuki Rahmat Nomor 1, Kota Kupang, Rabu, 9 November 2016. Mereka menuntut kepolisian menangkap dan mengadili Ahmad Dhani, yang telah menghina Presiden Joko Widodo sebagai kepala negara.

"Ahmad Dhani itu musikus kerdil dan dangkal yang tidak menghargai kebinekaan," kata koordinator unjuk rasa, Marianus Lodwick Dea.

Selain itu, mereka menolak negara tunduk kepada kekuatan-kekuatan ekstrem fundamentalis, apalagi yang mengatasnamakan agama. "Dalam urusan bernegara, sebaiknya isu SARA tidak dibawa-bawa," kata Marianus.

Karena itu, mereka mendesak pemerintah mengadili dan membubarkan Front Pembela Islam (FPI) karena dinilai bukan merupakan representatif umat Islam. Dalam berbagai aktivitasnya, FPI justru melakukan berbagai tindak kekerasan, menggunakan isu SARA untuk menghancurkan persatuan nasional. "Dalam pandangan kami, umat Islam sejati di seluruh belahan dunia cinta damai, memiliki toleransi yang tinggi, menghargai berbagai perbedaan, dan anti-kekerasan."

Mereka juga mengutuk segala bentuk tindak kekerasan atas nama agama dalam bentuk apa pun. Serta mengutuk penggunaan isu SARA untuk mencapai kepentingan politik dan menyerukan penghentian isu SARA dalam seluruh praktek kehidupan berbangsa.

Para mahasiswa menyerukan kepada seluruh rakyat Indonesia dan NTT, khususnya, untuk tidak terpancing dengan berbagai isu SARA. Masyarakat NTT sebaiknya menyikapi situasi nasional dengan tetap menunjukkan jati diri sebagai rakyat yang menghargai perbedaan. NTT adalah Nusa Toleransi Tinggi.

"Mari kita jaga persatuan nasional, tetap memupuk semangat solidaritas dan persaudaraan di antara umat beragama. NTT adalah kebinekaan, Kebinekaan adalah NTT," ucap Marianus.

YOHANES SEO



Baca juga:
Laporkan Ahok, Sang Mantan Biarawati Punya Alasan Ini
Pemilu AS: Trump Unggul Sementara, Begini Reaksi Jokowi


Advertising
Advertising

Berita terkait

50 Tahun Peristiwa Malari, Salah Satu Ikon Demonstrasi Mahasiswa

15 Januari 2024

50 Tahun Peristiwa Malari, Salah Satu Ikon Demonstrasi Mahasiswa

Pada 15 Januari 1974 atau 50 tahun lalu terjadi Peristiwa Malari, akronim dari Malapetaka Lima Belas Januari. Salah satu ikonik demonstrasi mahasiswa

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata Kawasan Pantai Kelapa Lima Kupang yang Dikunjungi Jokowi

9 Desember 2023

Destinasi Wisata Kawasan Pantai Kelapa Lima Kupang yang Dikunjungi Jokowi

Presiden Jokowi mengunungi Kawasan Pantai Kelapa Lima, Kupang belum lama ini. Apa keistimewaan pantai ini?

Baca Selengkapnya

Beda dengan Bali, Kupang Terima Nyamuk Wolbachia Perangi Demam Berdarah

24 November 2023

Beda dengan Bali, Kupang Terima Nyamuk Wolbachia Perangi Demam Berdarah

Pemerintah Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur menyatakan mendukung penggunaan nyamuk ber-Wolbachia untuk mengatasi penularan demam berdarah.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Kuliner Khas Kupang, Memanjakan Lidah

17 November 2023

5 Rekomendasi Kuliner Khas Kupang, Memanjakan Lidah

Kupang memiliki berbagai kuliner yang patut dicoba. Simak daftarnya.

Baca Selengkapnya

Tuntutan Demonstrasi Mahasiswa 'September Hitam' di Gedung Sate: Soal Pulau Rempang dan Dago Elos

30 September 2023

Tuntutan Demonstrasi Mahasiswa 'September Hitam' di Gedung Sate: Soal Pulau Rempang dan Dago Elos

Demonstrasi mahasiswa di Gedung Sate digelar untuk memperingati September Hitam dan menyoroti pelanggaran HAM di Dago Elos dan Pulau Rempang

Baca Selengkapnya

Dorong Ekonomi NTT, Bank BTN Gelar Kupang Doldolu

22 Juli 2023

Dorong Ekonomi NTT, Bank BTN Gelar Kupang Doldolu

Pameran Kupang Doldolu melibatkan pengembang properti dan UMKM.

Baca Selengkapnya

Kunjungan Jokowi ke Bengkulu Bakal Disambut Aksi Demo HMI

20 Juli 2023

Kunjungan Jokowi ke Bengkulu Bakal Disambut Aksi Demo HMI

Dalam demo tersebut akan ada beberapa permasalahan yang disampaikan ke Jokowi mulai dari persoalan hukum, lingkungan hidup, hingga infrastruktur.

Baca Selengkapnya

Pekan Kedua Sekolah Jam 5 Pagi, Begini Kritik yang Pernah Datang dari Warga Kupang

6 Maret 2023

Pekan Kedua Sekolah Jam 5 Pagi, Begini Kritik yang Pernah Datang dari Warga Kupang

Hari ini, Senin 6 Maret 2023, memasuki pekan kedua penerapan kebijakan masuk sekolah jam 5 pagi di Kupang, NTT.

Baca Selengkapnya

Banjir Kupang, BPBD Terus Evakuasi Warga

25 Desember 2022

Banjir Kupang, BPBD Terus Evakuasi Warga

Hujan lebat yang terus mengguyur diprediksi membuat area yang terdampak Banjir Kupang bisa bertambah.

Baca Selengkapnya

Demonstrasi Mahasiswa Warnai Penganugerahan Doktor Honoris Causa Moeldoko dari Unnes

22 Oktober 2022

Demonstrasi Mahasiswa Warnai Penganugerahan Doktor Honoris Causa Moeldoko dari Unnes

Demontrasi mahasiswa mewarnai pemberian doktor honoris causa atau kehormatan kepada Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko di kampus Unnes.

Baca Selengkapnya