Terima Uang Pengusaha Tambang, Polisi Gowa Ditangkap  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Sabtu, 22 Oktober 2016 18:31 WIB

TEMPO/ Machfoed Gembong

TEMPO.CO, Makassar - Juru bicara Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Komisaris Besar Frans Barung Mangera, mengatakan seorang anggota Satuan Reserse Kriminal Polres Gowa tertangkap tangan saat menerima uang yang diduga pungutan liar (pungli). "Uang itu diduga berkaitan dengan kasus dugaan tindak pidana," kata Barung, Sabtu sore, 22 Oktober 2016.

Anggota polisi yang ditangkap itu berpangkat brigadir dengan inisial ESW, 29 tahun. ESW ditangkap di ruang penyidik tindak pidana tertentu Polres Gowa sekitar pukul 13.00 Wita.

Barung mengatakan penangkapan dipimpin oleh Kepala Urusan Pembinaan dan Disiplin Bidang Profesi dan Pengamanan Polda Sulawesi Selatan Komisaris Awaluddin bersama lima personelnya. Tim itu juga merupakan satuan tugas pemberantas pungli di lingkungan Polres Gowa.

Menurut Barung, tim pemberantas pungli mengendus praktek pengaturan perkara tambang ilegal di Kabupaten Gowa. Hasilnya, saat dilakukan inspeksi mendadak, tim memergoki penyidik itu menerima uang dari seorang pemilik tambang berinisial AR. "Kami juga menetapkan AR sebagai tersangka," ujar Barung.

Dari tangkapan itu, tim Propam menyita barang bukti berupa uang tunai Rp 5 juta. Uang itu ditemukan di dalam laci milik ESW. "Polisi itu diduga menyalahgunakan kewenangannya sebagai penyidik," kata Barung.

Kepala Polres Gowa Ajun Komisaris Besar Ivan Setyadi belum memberi konfirmasi ihwal penangkapan anggotanya. Yang bersangkutan tidak merespons saat dihubungi melalui telepon seluler. Pesan pendek yang dilayangkan Tempo juga tidak dibalas.

Sebelumnya, Kepala Polda Sulawesi Selatan Inspektur Jenderal Anton Charliyan meminta tim pemberantas pungli lebih berfokus pada internal kepolisian. "Kami mau membersihkan dari dalam supaya ada contoh sebelum bergerak keluar," ujar Anton.

ABDUL RAHMAN

Berita terkait

Kementerian PUPR Ambil Alih Proyek Jembatan Barombong, Ini Profil Jembatan Penghubung Makassar dan Kabupaten Gowa

2 Agustus 2023

Kementerian PUPR Ambil Alih Proyek Jembatan Barombong, Ini Profil Jembatan Penghubung Makassar dan Kabupaten Gowa

Kementerian PUPR ambil alih proyek Jembatan Barombong yang menghubungkan Makassar dengan Kabupaten Gowa. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Tinjau Gerakan Tanam Padi di Gowa, Mentan Minta Daerah Perkuat Pangan

22 Juli 2023

Tinjau Gerakan Tanam Padi di Gowa, Mentan Minta Daerah Perkuat Pangan

Percepatan tanam guna menghadapi ancaman El Nino.

Baca Selengkapnya

Dzulfikar Ahmad Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Terpilih, Siapa Dia?

24 Februari 2023

Dzulfikar Ahmad Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Terpilih, Siapa Dia?

Dalam muktamar kali ini Dzulfikar Ahmad terpilih sebagai Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah periode 2023-2027. Ini profil pria asal Sungguminasa.

Baca Selengkapnya

Viral Video Polisi Diduga Melakukan Pungli di Gerbang Tol, Polda Metro: Sabar Ya

22 Juli 2022

Viral Video Polisi Diduga Melakukan Pungli di Gerbang Tol, Polda Metro: Sabar Ya

Polda Metro Jaya menyelidiki viral video dugaan aksi pungutan liar atau pungli yang dilakukan oleh sejumlah oknum polisi terhadap para sopir truk.

Baca Selengkapnya

Gemas Lihat Arogansi Satpol PP Tampar Ibu Hamil, Atta Halilintar: Kita Proses Om

15 Juli 2021

Gemas Lihat Arogansi Satpol PP Tampar Ibu Hamil, Atta Halilintar: Kita Proses Om

Atta Halilintar mengunggah ulang video viral yang memperlihatkan seorang wanita hamil ditampal petugas Satpol PP di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Imbau Tak Ada Pungli di Objek Wisata Kabupaten Kediri

18 Juni 2021

Mas Dhito Imbau Tak Ada Pungli di Objek Wisata Kabupaten Kediri

Untuk pengelolaan wisata, Pemkab Kediri sudah menggunakan sistem Transaksi Non Tunai (TNT). Sistem berbasis elektronik ini meminimalisir praktik pungutan liar.

Baca Selengkapnya

Hendi Sidak Kantor Kelurahan, Kembalikan Uang Pungli

26 April 2021

Hendi Sidak Kantor Kelurahan, Kembalikan Uang Pungli

Melalui sistem #LaporHendi, Walikota Semarang Hendrar Prihadi mendapat laporan adanya pungli Rp 300 ribu oleh oknum pegawai Kelurahan Muktiharjo Kidul.

Baca Selengkapnya

Pungli di Terminal Baranangsiang, BPTJ: Masalah Sosial Sejak Dulu

29 Desember 2019

Pungli di Terminal Baranangsiang, BPTJ: Masalah Sosial Sejak Dulu

"BPTJ tidak mungkin menyelesaikan sendiri," kata Kepala Humas BPTJ Budi Rahardjo soal dugaan pungutan liar di Terminal Baranangsiang.

Baca Selengkapnya

Pungli Merajalela di Tanjung Priok, Begini Langkah Bea Cukai

18 Desember 2019

Pungli Merajalela di Tanjung Priok, Begini Langkah Bea Cukai

Praktik pungli berupa pemberian uang rokok saat proses penanganan kontainer diduga masih eksis di Pelabuhan Tanjung Priok.

Baca Selengkapnya

Pungli Masih Marak di Tanjung Priok, Ini Langkah Kemenhub

16 Desember 2019

Pungli Masih Marak di Tanjung Priok, Ini Langkah Kemenhub

Praktik pungutan liar (pungli) di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta ternyata masih marak.

Baca Selengkapnya