Kerap Kecolongan, TNI Prioritaskan Pertahanan di 5 Pulau Ini  

Reporter

Rabu, 5 Oktober 2016 11:24 WIB

Prajurit marinir melakukan patroli di Pulau Rondo, Aceh, 16 April 2016. Patroli tersebut bertujuan untuk memantau keamanan pulau terluar ujung bagian barat Indonesia tersebut. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Merayakan hari ulang tahun TNI yang ke-71, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyatakan pembangunan pertahanan di pulau terluar akan kembali menjadi fokus TNI. Lima pulau terluar telah ditetapkan sebagai prioritas pembangunan pertahanan ini.

"Prioritasnya adalah Pulau Natuna, Pulau Yamdena, Pulau Selaru, Pulai Morotai, dan Pulau Biak," ujar Gatot saat membacakan pidato dalam upacara HUT TNI ke-71 di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu, 5 Oktober 2016.

Gatot mengatakan pembangunan pertahanan di lima pulau terluar itu meliputi perbaikan sarana-prasarana utama serta modernisasi alat utama sistem persenjataan. Penggunaannya bergantung pada dinamika perkembangan di lokasi dan ketersediaan anggaran.

"Untuk alutsista, belum ada yang datang tahun ini. Pada 5 Oktober 2017, sudah mulai berdatangan alutsista yang baru," ujarnya. Beberapa alutsista yang akan dipakai untuk pertahanan di sekitar pulau umumnya adalah rudal dan kapal perang.

Dari kelima pulau di atas, Pulau Natuna dianggap sebagai salah satu titik terpenting. Sebab, aparat Indonesia beberapa kali kecolongan di sana. Kapal asal Cina beberapa kali berhasil menangkap ikan secara ilegal di perairan sekitar pulau itu dan baru berhenti apabila ditindak pasukan TNI AL.

Gatot menyatakan besok TNI akan menggelar latihan gabungan TNI AU Angkasa Yudha di Natuna. Dalam latihan gabungan itu akan dipertunjukkan kekuatan alutsista TNI AU dalam mengamankan perbatasan-perbatasan terluar Indonesia, seperti Pulau Natuna dan perairannya.

Namun Gatot menegaskan bahwa tidak ada niat untuk show force ataupun memperingatkan Cina di balik pemilihan Natuna sebagai lokasi latihan.

"Saya terima kasih saja kalau disebut sedang show force," ujarnya.

ISTMAN MP

Berita terkait

Alasan KAMI Nonaktifkan Anggotanya yang Dukung Calon di Pilpres 2024

24 November 2023

Alasan KAMI Nonaktifkan Anggotanya yang Dukung Calon di Pilpres 2024

Meski begitu, Gatot Nurmantyo mengatakan pihaknya tidak bisa melarang anggotanya untuk mendukung salah satu pasangan di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gatot Nurmantyo Tegaskan Tak Mendukung Salah Satu Calon di Pilpres 2024

24 November 2023

Gatot Nurmantyo Tegaskan Tak Mendukung Salah Satu Calon di Pilpres 2024

Gatot Nurmantyo mengatakan aktivis Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia yang dukung mendukung di Pilpres 2024 hari ini mulai dinonaktifkan.

Baca Selengkapnya

Jenderal Agus Subiyanto Panglima TNI ke-6 Masa Pemerintahan Jokowi, Berikut Profil Lainnya

24 November 2023

Jenderal Agus Subiyanto Panglima TNI ke-6 Masa Pemerintahan Jokowi, Berikut Profil Lainnya

Perjalanan kepemimpinan Panglima TNI selama sembilan tahun pemerintahan Jokowi, dari Moeldoko hingga Jenderal Agus Subiyanto.

Baca Selengkapnya

Ada Karhutla di Natuna, Hanya 10 Meter dari Permukiman Penduduk

17 Oktober 2023

Ada Karhutla di Natuna, Hanya 10 Meter dari Permukiman Penduduk

Tim gabungan melakukan pemadaman kebakaran hutan dan lahan atau karhutla yang terjadi di Natuna, Kepulauan Riau, pada Senin malam, 16 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Longsor Natuna: 10 Korban Masih Hilang, Pengungsi Bertambah Jadi 1.863 Orang

12 Maret 2023

Longsor Natuna: 10 Korban Masih Hilang, Pengungsi Bertambah Jadi 1.863 Orang

Sudah 44 korban tertimbun longsor Natuna ditemukan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

Tanah Longsor Terjang Kampung di Natuna Kepulauan Riau, Korban Meninggal sampai Puluhan Orang?

6 Maret 2023

Tanah Longsor Terjang Kampung di Natuna Kepulauan Riau, Korban Meninggal sampai Puluhan Orang?

Satu kampung tertimbun tanah longsor di Desa Pangkalan, Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, pada Senin 6 Maret 2023.

Baca Selengkapnya

Usung Anies Baswedan Sebagai Capres, Partai Ummat Akui Belum Komunikasi dengan Partai Anggota Koalisi Perubahan

19 Februari 2023

Usung Anies Baswedan Sebagai Capres, Partai Ummat Akui Belum Komunikasi dengan Partai Anggota Koalisi Perubahan

Partai Ummat menyatakan akan segera menjalin silaturahmi dengan partai anggota Koalisi Perubahan soal dukungan mereka terhadap Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Ini Cerita Anies Baswedan Dapat Dukungan Partai Ummat

18 Februari 2023

Ini Cerita Anies Baswedan Dapat Dukungan Partai Ummat

Partai Ummat menyatakan Anies Baswedan bukan calon tunggal yang sempat mereka pertimbangkan untuk maju pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Akhir Pekan Berlibur ke Natuna? Jangan Lewatkan 3 Destinasi Wisata Ini

28 Juli 2022

Akhir Pekan Berlibur ke Natuna? Jangan Lewatkan 3 Destinasi Wisata Ini

Kepulauan Natuna menyimpan banyak potensi wisata yang patut dikunjungi

Baca Selengkapnya

10 Kasus Nikita Mirzani Membuatnya Harus Berurusan dengan Polisi

26 Juli 2022

10 Kasus Nikita Mirzani Membuatnya Harus Berurusan dengan Polisi

Nikita Mirzani ditangkap Satreskrim Polresta Serang Kota Polda Banten di Senayan City, Jakarta Selatan, 21 Juli 2022. Ini kontroversi lainnya.

Baca Selengkapnya