Panglima: TNI Tetap Waspadai OPM

Reporter

Editor

Senin, 31 Juli 2006 06:11 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Tentara Nasional Indonesia akan tetap mewaspadai kelompok-kelompok Organisasi Papua Merdeka yang kini masih berada di pedalaman Papua, meski sejumlah anggotanya telah menyerahkan diri kepada Pemerintah akhir pekan lalu.“Langkah berikutnya, kewaspadaan harus tetap dijaga,” kata Panglima TNI Marsekal TNI Djoko Suyanto yang dihubungi Tempo, kemarin.Tetap menjaga kewaspadaan tersebut, kata Djoko, bukan berarti pasukan TNI akan melakukan pengejaran terhadap kelompok-kelompok yang masih ada. “Kita sudah tidak lagi ofensif dalam arti melakukan operasi militer untuk mengejar mereka,” ujarnya.Namun, langkah yang dilakukan pasukan TNI di Papua saat ini adalah melakukan berbagai pendekatan agar anggota kelompok OPM yang masih berada di hutan-hutan ini kembali ke masyarakat.“Kami mengajak mereka untuk turun ke kampung-kampung, dengan lebih ke arah kegiatan sosial, jadi sudah bukan lagi dengan operasi militer,” kata Djoko.Kebijakan TNI untuk tidak lagi melakukan operasi militer untuk mengejar anggota separatis OPM ini, menurut Djoko, sudah diterapkan sejak beberapa tahun lalu. “Sejak Pak Tarto (Panglima TNI Endriartono Sutarto) itu sudah dilakukan,” katanya.Menurut Djoko, kekuatan OPM secara militer yang berada di hutan-hutan kini sudah kecil dan tidak terlalu kuat. “Dalam satu kelompok tidak sampai puluhan orang,” ujarnya. Mereka tersebar dalam beberapa kelompok di kampung-kampung yang berada jauh di pedalaman.Demikian halnya dengan kekuatan senjata yang mereka miliki, meski masih ada namun tidak terlalu kuat. “Seperti yang diserahkan kemarin juga hanya senjata rakitan,” katanya.Dimas Adityo

Berita terkait

Pakar Sebut Inisiatif Panglima TNI Ubah Istilah KKB Jadi OPM Tidak Memilki Arti

18 hari lalu

Pakar Sebut Inisiatif Panglima TNI Ubah Istilah KKB Jadi OPM Tidak Memilki Arti

Perubahan istilah KKB menjadi OPM justru berpotensi meningkatkan eskalasi konflik di Papua

Baca Selengkapnya

TNI Kejar Pelaku Pembunuhan Danramil Aradide Papua yang Tewas Ditembak OPM

19 hari lalu

TNI Kejar Pelaku Pembunuhan Danramil Aradide Papua yang Tewas Ditembak OPM

TNI masih melakukan pengejaran terhadap pelaku pembunuhan Letda Inf Oktovianus Sogalrey.

Baca Selengkapnya

Anggota Komisi I Sebut Istilah OPM Lebih Realistis tapi Berdampak Politis

20 hari lalu

Anggota Komisi I Sebut Istilah OPM Lebih Realistis tapi Berdampak Politis

Penyebutan nama OPM bisa berdampak negatif lantaran kurang menguntungkan bagi Indonesia di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Setelah Kebakaran SD Inpres, Polisi Sebut Ada Percobaan Pembakaran SD Negeri di Yahukimo

14 Maret 2023

Setelah Kebakaran SD Inpres, Polisi Sebut Ada Percobaan Pembakaran SD Negeri di Yahukimo

Arief Kristanto mengatakan ada percobaan pembakaran terhadap SD Negeri Dekai, Jalan Seredala, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua.

Baca Selengkapnya

Susi Pudjiastuti Soal Insiden Susi Air: Pilot Disandera OPM hingga Penerbangan Tertunda

1 Maret 2023

Susi Pudjiastuti Soal Insiden Susi Air: Pilot Disandera OPM hingga Penerbangan Tertunda

Susi Pudjiastuti buka suara soal insiden pembakaran pesawat Susi Air di Papua, mulai dari pilot yang disandera OPM hingga penerbang yang tertunda.

Baca Selengkapnya

Susi Air Akan Beberkan Perkembangan Terakhir Pencarian Pilotnya yang Disandera KKB di Papua

1 Maret 2023

Susi Air Akan Beberkan Perkembangan Terakhir Pencarian Pilotnya yang Disandera KKB di Papua

Maskapai penerbangan milik Susi Pudjiastuti, PT ASI Pudjiastuti Aviation (Susi Air), akan menggelar jumpa pers hari ini. Apa yang akan diumumkan?

Baca Selengkapnya

Pesawat Susi Air Dibajak dan Dibakar, Penerbangan di Zona Merah Sebaiknya Dilakukan Militer?

11 Februari 2023

Pesawat Susi Air Dibajak dan Dibakar, Penerbangan di Zona Merah Sebaiknya Dilakukan Militer?

Pengamat transportasi mengatakan penerbangan di zona merah sebaiknya dilakukan militer agar mencegak pembajakan yang terjadi pada pesawat Susi Air.

Baca Selengkapnya

Prajurit TNI Korban Serangan TPNPB - OPM di Nduga Bertambah 1 Orang

27 Maret 2022

Prajurit TNI Korban Serangan TPNPB - OPM di Nduga Bertambah 1 Orang

Prajurit TNI korban serangan TPNPB-OPM di Nduga, Papua, pada Sabtu kemarin menjadi 2 orang.

Baca Selengkapnya

TPNPB-OPM Akui Serang Bandara Kiwi yang Tewaskan 1 Anggota TNI

21 September 2021

TPNPB-OPM Akui Serang Bandara Kiwi yang Tewaskan 1 Anggota TNI

Baku tembak antara TPNPB-OPM dengan TNI kali ini menewaskan satu anggota TNI.

Baca Selengkapnya

TNI Jamin Keamanan Warga di Papua Usai TPNPB-OPM Serukan Perang

21 September 2021

TNI Jamin Keamanan Warga di Papua Usai TPNPB-OPM Serukan Perang

Pangdam Cenderawasih mengatakan seruan TPNPB-OPM tentang perang dan penyerangan ke warga non Papua tak banyak berpengaruh ke masyarakat.

Baca Selengkapnya