Soekarwo Salatkan Jenazah Istri Bung Tomo di Masjid Al-Akbar

Reporter

Rabu, 31 Agustus 2016 16:50 WIB

Jenazah Sulistina Sutomo saat dishalatkan di Masjid Al-Akbar Surabaya, 31 Agustus 2016. TEMPO/MOHAMMAD SYARRAFAH

TEMPO.CO, Surabaya - Ratusan jamaah mensalatkan jenazah istri Bung Tomo, Sulistina Sutomo, di Masjid Al-Akbar Surabaya, Rabu sore, 31 Agustus 2016. Beberapa pejabat yang ikut mensalatkan istri pahlawan nasional itu adalah Gubernur Jawa Timur Soekarwo, jajaran satuan kerja perangkat daerah, serta para veteran perang.

Jenazah istri Bung Tomo tiba di Masjid Al-Akbar pukul 15.10. Jasadnya diletakkan di peti dengan yang diselimuti bendera Merah Putih. Ketika jenazah tiba, jemaah langsung salat asar dan dilanjutkan dengan salat jenazah.

Beberapa pejabat, terutama Gubernur Soekarwo, berada di barisan terdepan disusul jemaah lainnya. Setelah disalatkan, jenazah langsung dibawa ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Islam Ngagel Rejo.

Baca juga: Sulistina Sutomo Dikebumikan di Samping Makam Bung Tomo

Gubernur Jawa Timur Soekarwo memandang figur Sulistina Sutomo sebagai istri pejuang yang sangat berpengaruh pada masa kemerdekaan. Bahkan dia juga dikenal sebagai seorang pejuang dari Palang Merah Indonesia. "Jadi beliau memang sangat berpengaruh pada masa perjuangan," kata Soekarwo kepada wartawan di lokasi.

Pakde Karwo—sapaan Soekarwo—mengatakan almarhumah memiliki cita-cita yang masih belum terwujud, yaitu ingin mendirikan museum di Trowulan Mojokerto Taman Perdamaian.

Saat ini proses penguburan sedang berlangsung dan beberapa pejabat juga ikut menguburkan. Jenazah Sulistina dimakamkan di samping makam Bung Tomo, tepatnya di samping kanan.

MOHAMMAD SYARRAFAH



Berita terkait

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

1 jam lalu

Penyair Joko Pinurbo Meninggal, akan Dimakamkan di Sleman

Penyair Joko Pinurbo meninggal pada usia 61 tahun karena sakit.

Baca Selengkapnya

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

1 hari lalu

Eri Cahyadi Terima Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengukir sejarah baru dalam kepemimpinannya di Kota Surabaya.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

3 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

17 hari lalu

Akibat Awan Tebal, Hilal di Surabaya Tak Tampak

Para peneliti dari Universitas Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya tak melihat hilal akibat tertutup awan.

Baca Selengkapnya

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

37 hari lalu

Ini Capaian Eri Cahyadi-Armuji Tiga Tahun Memimpin

Berbagai terobosan dan inovasinya dapat dirasakan langsung oleh warganya.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

53 hari lalu

Solihin GP Wafat, Pj Wali Kota Bandung Kenang Kiprah Mang Ihin Atasi Krisis Pangan Lewat Gogo Rancah

Tokoh Jawa Barat Solihin GP yang akrab disapa Mang Ihin itu meninggal saat perawatan di Rumah Sakit Advent Bandung.

Baca Selengkapnya

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

53 hari lalu

Kisah Solihin GP Rayakan Ulang Tahun Ke-80 di Unpad, Ingatkan Pentingnya Pemberantasan KKN

Solihin GP mengajak masyarakat kembali ke konsep dasar dalam mengelola lingkungan hidup.

Baca Selengkapnya

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

53 hari lalu

Tokoh Jawa Barat Solihin GP Meninggal di Bandung

Mantan Gubernur Jawa Barat yang juga pendiri Dewan Pemerhati Kehutanan dan Lingkungan Tatar Sunda (DPKLTS) Solihin GP wafat di usia 97 tahun.

Baca Selengkapnya

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

8 Februari 2024

Rekomendasi Destinasi Wisata Kawasan Pecinan di Surabaya Saat Libur Tahun Baru Imlek

Libur tahun baru imlek, kunjungan wisata ke kampung pecinan menjadi pilihan. Berikut rekomendasi destinasi wisata pecinan yang unik di Kota Surabaya

Baca Selengkapnya