Dicopot Jokowi, Menteri Yuddy Tinggalkan 'Kenang-Kenangan'  

Reporter

Rabu, 27 Juli 2016 13:39 WIB

Yuddy Chrisnandi memberikan keterangan pers terkait pemberhentian dirinya dari jabatan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi di Kantornya, 27 Juli 2016. Tempo/Destrianita

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi siang ini mulai berbenah sebelum meninggalkan kantornya yang terletak di Jalan Jenderal Soedirman Kav. 69, Jakarta Pusat. Menurut Kepala Sub Bagian pemberitaan Menpan RB Ajeng Ratih, sejak pukul 10.00, Yuddy telah meminta beberapa stafnya untuk membantunya berbenah, dan mengemasi beberapa barang pribadi yang berada di ruang kerjanya. Buku, foto-foto keluarga, dan lain-lain.

Di ruangan Menpan RB yang terletak di lantai 1 itu pintu tertutup. Menteri pun belum bersedia menemui wartawan. Beberapa staf mondar-mandir mengusung beberapa barang seperti keyboard komputer, kabel-kabel dan lain-lain. Dua polisi berjaga di luar ruangannya.

"Sabar ya, tunggu dulu. Bapak mau salat zuhur, sekalian nanti keluar," ujar Ajeng kepada wartawan di Kantor Kementerian Menpan RB, Jakarta Pusat, Rabu, 27 Juli 2016.

Kata Ajeng, barang-barang milik Yuddy hampir seluruhnya diangkut. Namun menteri yang akan diganti itu sengaja meninggalkan foto-foto 'Tempo Doeloe' miliknya agar tetap terpajang di kantor. "Katanya biar tetap di sini," kata Ajeng.

Ajeng menambahkan, Yuddy memang senang mengoleksi foto-foto lawas. Beberapa foto yang dipajang di ruangan sebelum memasuki ruangan Menpan RB itu disumbangkan oleh Yuddy Chrisnandi. Di antaranya, foto Gedung "Centrale Burgelijke Ziekenhius" (RSU Ciptomangunkusumo tahun 1926), Gedung Postpaarbank (BTN Gajah Mada tahun 1920). Beberapa lainnya terletak di lorong menuju ruang kerjanya seperti foto "Balaikota Batavia masa VOC 1890", "Gedung Battaviaasch Genootschap" atau Museum Nasional tahun 1932, dan lain-lain. Termasuk beberapa foto para presiden dan wakil presiden.

"Ini yang bawa Pak Menteri semua. Dipasang beliau sendiri dan nggak akan dibawa. Katanya, biar kami ingat perjuangan mereka," tutur Ajeng.

DESTRIANITA

Berita terkait

ASN yang Bakal Dipindah ke IKN Dipangkas Menjadi 6.000, Mengapa?

21 Februari 2024

ASN yang Bakal Dipindah ke IKN Dipangkas Menjadi 6.000, Mengapa?

Saat ini di IKN baru terdapat 47 tower, di mana satu tower berisi 60 unit tempat hunian untuk ASN, TNI/Polri, eselon I dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

20 Februari 2024

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

Reshuffle kabinet Jokowi tunggu hari biasanya. Pengamat sebut kenaikan harga beras mestinya diantisipiasi karena mengancam inflasi.

Baca Selengkapnya

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

26 Januari 2024

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

Luhut mempersilakan jika ada menteri mundur dari kabinet Jokowi, namun membantah kalau Sri Mulyani akan resign.

Baca Selengkapnya

Formasi yang Dibutuhkan dalam Rekrutmen CPNS 2024

13 Januari 2024

Formasi yang Dibutuhkan dalam Rekrutmen CPNS 2024

Formasi CPNS 2024 terdiri dari guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Baca Selengkapnya

Cara Aktivasi e-KTP jadi IKD secara Online dan Syaratnya

3 Januari 2024

Cara Aktivasi e-KTP jadi IKD secara Online dan Syaratnya

Pemerintah akan mengganti e-KTP menjadi IKD secara online. Bagaimana cara mengubahnya?

Baca Selengkapnya

Jadwal Masa Sanggah Seleksi CPNS - PPPK 2023, Syarat dan Cara Pengajuannya

12 Oktober 2023

Jadwal Masa Sanggah Seleksi CPNS - PPPK 2023, Syarat dan Cara Pengajuannya

Masa sanggah hasil seleksi administrasi CPNS dan PPPK direncanakan berlangsung selama mulai 19-21 Oktober 2023. Apa yang dimaksud masa sanggah?

Baca Selengkapnya

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

7 Oktober 2023

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

"Secepatnya kami siapkan," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jumat 6 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Cerita Putri Jokowi Tak Lolos Tes ASN, Menpan RB: Bukti Rekrutmen Transparan, tapi...

26 September 2023

Cerita Putri Jokowi Tak Lolos Tes ASN, Menpan RB: Bukti Rekrutmen Transparan, tapi...

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas menceritakan bahwa putri dari Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu, pernah tidak lolos tes ASN, bukti rekrutmen transparan.

Baca Selengkapnya

Skor Passing Grade CPNS 2023: TWK 65, TIU 80, dan TKP 166

25 September 2023

Skor Passing Grade CPNS 2023: TWK 65, TIU 80, dan TKP 166

Skor passing grade SKD CPNS 2023 untuk formasi umum terdiri dari TWK sebesar 65, TIU 80, dan TKP 166

Baca Selengkapnya

CPNS Mahkamah Agung 2023: Formasi, Syarat dan Link Pendaftaran

23 September 2023

CPNS Mahkamah Agung 2023: Formasi, Syarat dan Link Pendaftaran

Formasi CPNS Mahkamah Agung 2023 yang dibuka yakni sebanyak 1.669 formasi

Baca Selengkapnya