Ditanya Soal Gajah Mati, Menteri Siti: Badak di Way Kambas Melahirkan

Reporter

Jumat, 13 Mei 2016 11:49 WIB

Ketua Perhimpunan Dokter Hewan Jawa Barat, Srimuji Artiningsih (kanan) bersama Kepala BBKSDA Jabar, Sylvana Ratina dalam keterangan pers kematian gajah tunggang di Kebun Binatang, Bandung, 12 Mei 2016. Tim dokter hewan gabungan menemukan dugaaan sementara Gajah ini mati karena radang paru-paru dan kerusakan hati akibat kualitas dan pola makan yang diberikan oleh pengelola tidak baik. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya mengomentari kematian seekor gajah Sumatera di Bandung sebagai hal biasa. "Baru dilaporin tadi badak di Taman Nasional Way Kambas melahirkan," kata Siti kepada wartawan di kantornya pada Kamis, 12 Mei 2016.

Menurut Siti, hidup dan mati adalah hal yang wajar terjadi. Meski demikian, dia tetap akan mempertanyakan penanganan manajemen Kebun Binatang Bandung. Sebab, kebun binatang harus dikelola dengan baik.

Apalagi kebun binatang tersebut diketahui tidak memiliki dokter hewan sejak setahun terakhir lantaran keterbatasan biaya yang dikeluhkan Yayasan Margasatwa Taman Sari selaku pengelola resmi kebun binatang tersebut.

"Nanti saya tinggal cek apa yang terjadi di situ," ucap Siti. Pihaknya tidak dapat berkomentar lebih banyak lantaran belum memahami secara rinci persoalan yang dihadapi pengelola. "Rasanya harus cek dulu di lapangan itu kewenangannya siapa."

Menurut dia, standar perawatan gajah sangat tinggi. Pengelola diwajibkan menyediakan dokter hewan yang berjaga setiap saat. Pengelola juga harus menyediakan makan, termasuk kubangan untuk berendam.

Sebelumnya pada Rabu, 11 Mei lalu, gajah bernama Yani diketahui meninggal setelah sakit selama sepekan. Kondisi itu pertama kalinya diketahui Wali Kota Bandung Ridwan Kamil saat mengunjungi Kebun Binatang Bandung. Dia lantas memanggil petugas kesehatan untuk meminta bantuan medis. Namun nyawa Yani tak tertolong.

Selama sepekan terakhir, Yani menghabiskan masa hidupnya dengan berbaring di kandangnya. Tubuh bagian kanannya pun lecet karena terlalu lama terbaring. Dia sudah tidak dapat berdiri dan melakukan segala aktivitasnya, termasuk makan, dengan posisi tertidur.

AVIT HIDAYAT










Berita terkait

Taman Nasional Karimunjawa Rusak karena Limbah Tambak Udang, KLHK Tetapkan Empat Tersangka

42 hari lalu

Taman Nasional Karimunjawa Rusak karena Limbah Tambak Udang, KLHK Tetapkan Empat Tersangka

KLHK menetapkan empat orang tersangka perusakan lingkungan Taman Nasional Karimunjawa pada Rabu, 20 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Skema Bank Sampah untuk Pembersihan Limbah Alat Peraga Kampanye Pemilu 2024

14 Februari 2024

Skema Bank Sampah untuk Pembersihan Limbah Alat Peraga Kampanye Pemilu 2024

Dinas Lingkungan Hidup Jawa Barat mengoptimalkan bank sampah untuk pembersihan alat kampanye Pemilu 2024. Berfokus ke pemlilahan sampah.

Baca Selengkapnya

Amerika Terinspirasi Pengendalian Kebakaran Hutan Desa Tuwung

24 Januari 2024

Amerika Terinspirasi Pengendalian Kebakaran Hutan Desa Tuwung

Layanan Kehutanan Amerika berencana mengadopsi skema hutan sosial dari Kalimantan Tengah untuk pengendalian kebakaran hutan.

Baca Selengkapnya

Guru Besar IPB, Bambang Hero, Digugat Perusahaan Pembakar Hutan, KontraS Desak Pengadilan Tolak

17 Januari 2024

Guru Besar IPB, Bambang Hero, Digugat Perusahaan Pembakar Hutan, KontraS Desak Pengadilan Tolak

KontraS meminta PN Cibinong menolak gugatan perusahaan pembakar hutan PT JJP terhadap Guru Besar IPB, Bambang Hero Saharjo.

Baca Selengkapnya

Menteri Siti Nurbaya Banggakan Keberhasilan Pengendalian Perubahan Iklim

14 Januari 2024

Menteri Siti Nurbaya Banggakan Keberhasilan Pengendalian Perubahan Iklim

KLHK menyatakan Indonesia terus menunjukkan komitmen dalam upaya pengendalian perubahan iklim global dengan tetap menjaga kepentingan bangsa.

Baca Selengkapnya

Kala Posisi Duduk Mendes dan Menteri KLHK di Rapat Kabinet Jokowi Jadi Bahan Candaan

9 Januari 2024

Kala Posisi Duduk Mendes dan Menteri KLHK di Rapat Kabinet Jokowi Jadi Bahan Candaan

Para menteri Presiden Joko Widodo atau Jokowi bergurau mengenai posisi duduk dalam sidang paripurna Kabinet Indonesia Maju pagi ini.

Baca Selengkapnya

KLHK Sebut ACCC Bentuk Komitmen Asia Tenggara Atasi Perubahan Iklim

13 Desember 2023

KLHK Sebut ACCC Bentuk Komitmen Asia Tenggara Atasi Perubahan Iklim

KLHK memandang ACCC sebagai bentuk komitmen tegas Asia Tenggara untuk mengambil tindakan dalam mengatasi perubahan iklim.

Baca Selengkapnya

Sebut RI Konkret Atasi Perubahan Iklim, Menteri LHK: Kita Tidak Cuma Komitmen

30 November 2023

Sebut RI Konkret Atasi Perubahan Iklim, Menteri LHK: Kita Tidak Cuma Komitmen

Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar mengatakan langkah Indonesia dalam mengatasi perubahan iklim sudah konkret dan sudah ada implementasi yang nyata.

Baca Selengkapnya

Lahirkan Bayi Jantan di Way Kambas Lampung, Ini Profil Badak Delilah

26 November 2023

Lahirkan Bayi Jantan di Way Kambas Lampung, Ini Profil Badak Delilah

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya kembali merilis kabar kelahiran badak jantan di Suaka Rhino Sumatera Taman Nasional Way Kambas.

Baca Selengkapnya

MA Tolak Kasasi Jokowi dan Menteri LHK Soal Polusi Udara, Begini Awal Mulanya

26 November 2023

MA Tolak Kasasi Jokowi dan Menteri LHK Soal Polusi Udara, Begini Awal Mulanya

Mahkamah Agung menolak kasasi yang diajukan Presiden Jokowi serta Menteri LHK sehubungan gugatan polusi udara. Bagaimana kasus ini bermula?

Baca Selengkapnya